Eks legenda Timnas Italia, Fabio Capello. (Wikimedia Commons)

Eks legenda Timnas Italia, Fabio Capello. (Wikimedia Commons)

Berandascoped-by-BerandaSportsscoped-by-SportsFabio Capello Optimistis Italia Pertahankan Gelar Euro 2024

Fabio Capello Optimistis Italia Pertahankan Gelar Euro 2024

Italia | Selasa, 11 Juni 2024

Mantan pelatih Real Madrid sekaligus legenda Timnas Italia, Fabio Capello, optimistis Italia tampil apik di ajang Euro 2024 dan mempertahankan gelar turnamen tersebut.

Dalam rangka mempersiapkan diri untuk Euro 2024, Italia terus melakukan berbagai pertandingan uji coba. Terakhir, mereka berhasil menang 1-0 melawan Bosnia And Herzegovina dalam pertandingan uji coba di Stadion Carlo Castellani pada Senin, 11 Juni 2024 dini hari WIB.

Capello melihat peluang besar bagi Italia untuk mempertahankan gelar Euro 2024, terutama dengan kehadiran Gianluigi Donnarumma sebagai penjaga gawang. Selain itu, Davide Frattesi diprediksi akan menjadi pemain penting bagi Italia di turnamen tersebut.

“Kami akan mempertahankan gelar 2021 dengan Donnarumma dengan gaya Wembley dan Frattesi siap untuk sebagai starter atau pengganti itu tidak akan membuat perbedaan," lanjutnya.

Namun, Capello juga mencatat bahwa Italia masih memiliki beberapa aspek yang perlu diperbaiki. Ia percaya bahwa dalam waktu seminggu, Italia masih bisa memperbaiki kekurangan-kekurangan tersebut untuk tampil lebih baik.

“Selebihnya, bagaimanapun juga, masih ada ruang untuk berpikir. Memang benar bahwa kemenangan membantu untuk menjadi juara, tetapi saya merasa bahwa, seminggu lagi dari debut di Euro, masih ada pekerjaan yang harus dilakukan,” tutur Fabio Capello.

Euro 2024 akan berlangsung di Jerman dari 14 Juni hingga 14 Juli 2024. Italia berada di Grup B bersama dengan Spanyol, Albania, dan Kroasia.

Rekomendasi

Foto: Squid Game 2 Masuk Tiga Besar Serial Terpopuler di Netflix | Pifa Net

Squid Game 2 Masuk Tiga Besar Serial Terpopuler di Netflix

Indonesia
| Minggu, 19 Januari 2025
Foto: Alex Pastor Pamer Foto Kandang Timnas | Pifa Net

Alex Pastor Pamer Foto Kandang Timnas

Indonesia
| Minggu, 2 Februari 2025
Foto: Rashford Tolak Milan dan Barcelona Demi Aston Villa | Pifa Net

Rashford Tolak Milan dan Barcelona Demi Aston Villa

Inggris
| Selasa, 4 Februari 2025
Foto: Ini Menu Makanan Bergizi Gratis Selama Ramadhan di Kota Pontianak | Pifa Net

Ini Menu Makanan Bergizi Gratis Selama Ramadhan di Kota Pontianak

Pontianak
| Senin, 10 Maret 2025
Foto: PJ Wali Kota Pontianak Imbau Warga Tidak Buang Sampah Sembarangan Antisipasi Luapan Air Laut | Pifa Net

PJ Wali Kota Pontianak Imbau Warga Tidak Buang Sampah Sembarangan Antisipasi Luapan Air Laut

Pontianak
| Rabu, 1 Januari 2025
Foto: Jalan Kaki vs Bersih-Bersih Rumah, Lebih Efektif yang Mana untuk Bakar Kalori? | Pifa Net

Jalan Kaki vs Bersih-Bersih Rumah, Lebih Efektif yang Mana untuk Bakar Kalori?

Indonesia
| Jumat, 31 Januari 2025
Foto: Ricuh di Sidang DPR Serbia: Oposisi Lempar Granat Asap dan Gas Air Mata | Pifa Net

Ricuh di Sidang DPR Serbia: Oposisi Lempar Granat Asap dan Gas Air Mata

Serbia
| Rabu, 5 Maret 2025
Foto: Zulfydar Desak Pemerintah Atasi Polemik Distribusi Gas Elpiji 3 Kg | Pifa Net

Zulfydar Desak Pemerintah Atasi Polemik Distribusi Gas Elpiji 3 Kg

Pontianak
| Kamis, 6 Februari 2025
Foto: Momen saat Patrick Kluivert dan Jordi Cruyff Mendarat di Jakarta | Pifa Net

Momen saat Patrick Kluivert dan Jordi Cruyff Mendarat di Jakarta

Indonesia
| Senin, 10 Maret 2025
Foto: Jadi Inspirasi, Aldi Satya Mahendra Meet & Greet dengan Siswa SMK Negeri 3 Bangli Bali | Pifa Net

Jadi Inspirasi, Aldi Satya Mahendra Meet & Greet dengan Siswa SMK Negeri 3 Bangli Bali

Bali
| Senin, 17 Februari 2025

Berita Terkait

Teknologi

Foto: 7 Aplikasi yang Sering Digunakan untuk Selingkuh | Pifa Net

7 Aplikasi yang Sering Digunakan untuk Selingkuh

PIFA, Tekno - Dalam era digital seperti saat ini, teknologi telah mempengaruhi berbagai aspek kehidupan, termasuk hubungan seseorang dengan pasangannya. Sayangnya, teknologi terkadang disalahgunakan untuk melancarkan aksi perselingkuhan. Terbaru, warganet dihebohkan dengan dugaan perselingkuhan yang dilakukan oleh Syahnaz Sadiqah dan Rendy Kjaernett melalui aplikasi Gojek. Selain aplikasi gojek, berikut adalah daftar 7 aplikasi yang sering digunakan untuk menjalankan perselingkuhan: 1. Tinder Aplikasi kencan populer ini memungkinkan pengguna mencari pasangan. Aplikasi ini juga seringkali dimanfaatkan untuk perselingkuhan. 2. WhatsApp Aplikasi pesan instan ini umum digunakan untuk berkomunikasi. Pengguna dapat mengirim pesan teks, panggilan suara, dan berbagi media, yang dapat mempermudah perselingkuhan. 3. Snapchat Aplikasi media sosial ini memungkinkan pengguna mengirim foto dan video yang akan menghilang setelah dilihat. Fitur ini dapat digunakan untuk menjaga kerahasiaan perselingkuhan. 4. Instagram Meskipun bukan aplikasi khusus untuk mengirim pesan instan, Instagram dapat digunakan untuk membangun hubungan gelap dengan berinteraksi secara rahasia melalui komentar dan pesan pribadi. 5. Facebook Sama seperti Instagram, Facebook juga dapat digunakan sebagai sarana untuk menjalankan perselingkuhan. Pesan pribadi, grup tertutup, dan fitur lainnya memudahkan hubungan yang tidak sehat. 6. Viber Aplikasi pesan instan dan panggilan suara yang sering digunakan untuk berkomunikasi secara pribadi. Karena fitur keamanan dan privasinya, Viber seringkali digunakan dalam konteks perselingkuhan. 7. Telegram Aplikasi pesan instan ini menawarkan enkripsi end-to-end untuk menjaga kerahasiaan komunikasi. Fitur ini menjadikannya pilihan populer bagi mereka yang ingin menjalankan perselingkuhan secara diam-diam. Perlu diingat, bahwa penggunaan aplikasi-aplikasi di atas tidak selalu berkaitan dengan perselingkuhan. Namun, dalam beberapa kasus, aplikasi-aplikasi ini telah menjadi alat yang memudahkan perselingkuhan. Jika kamu sedang menjalin komitmen dengan seseorang, cobalah untuk merawat kepercayaan, komunikasi yang jujur, dan kesetiaan agar memiliki hubungan yang sehat. (ad)

Indonesia
| Kamis, 22 Juni 2023

Sports

Foto: Real Madrid Lolos ke 16 Besar Copa del Rey Usai Tekuk Deportivo Minera 5-0 | Pifa Net

Real Madrid Lolos ke 16 Besar Copa del Rey Usai Tekuk Deportivo Minera 5-0

PIFA.CO.ID, SPORTS - Real Madrid memastikan langkah ke babak 16 besar Copa del Rey 2024/2025 setelah mengalahkan Deportivo Minera dengan skor telak 5-0 dalam pertandingan yang berlangsung di Estadio Municipal Cartagonova pada Selasa (7/1/2025) dini hari WIB. Dominasi Los Blancos terlihat jelas sejak awal laga hingga peluit akhir.Dua dari lima gol Real Madrid dicetak oleh gelandang muda berbakat, Arda Guler, sementara tiga gol lainnya masing-masing disumbangkan oleh Federico Valverde, Eduardo Camavinga, dan Luka Modric. Kemenangan ini menempatkan Real Madrid di posisi yang sejajar dengan raksasa Spanyol lainnya, Barcelona dan Atletico Madrid, yang juga sukses melangkah ke fase berikutnya.Jalannya PertandinganReal Madrid langsung menunjukkan keunggulan kualitas mereka sejak menit awal. Hanya lima menit setelah kick-off, Federico Valverde membuka keunggulan lewat tendangan terarah yang tak mampu dihentikan kiper Minera, Fran Martinez.Gol kedua datang di menit ke-13 melalui aksi Eduardo Camavinga, yang dengan tenang menuntaskan peluang di kotak penalti. Arda Guler menambah keunggulan menjadi 3-0 lewat golnya pada menit ke-28 setelah menerima umpan matang dari lini tengah. Babak pertama ditutup dengan keunggulan tiga gol untuk Los Blancos.Memasuki babak kedua, Real Madrid tidak mengendurkan tekanan. Luka Modric memperbesar skor menjadi 4-0 pada menit ke-55 melalui tendangan keras dari luar kotak penalti. Menjelang akhir pertandingan, Guler mencatatkan gol keduanya pada menit ke-88, memastikan kemenangan meyakinkan 5-0 bagi tim asuhan Carlo Ancelotti.Susunan PemainDeportivo Minera: Fran Martinez; Mas, Monty (Baradji 46'), Molina, Juanmi (Sheffield 46'); Petcoff; Perdomo Machado, Vera (Sanchis 77'), Britos Rodriguez, Pipo (Pujante 62'); Francis (Cortado 62').Pelatih: Perez Veiga.Real Madrid: Lunin; Lorenzo (Lucas 63'), Asencio, Aguado, Garcia; Valverde (Ceballos 46'), Camavinga (Mbappe 63'), Modric (Vinicius 63'); Guler, Endrick, Diaz (Andres 63').Pelatih: Carlo Ancelotti.Dengan hasil ini, Real Madrid siap menghadapi tantangan berikutnya di babak 16 besar Copa del Rey, menjaga asa untuk kembali meraih gelar juara di kompetisi bergengsi ini. (yd)

Spanyol
| Selasa, 7 Januari 2025

Lokal

Foto: Pemkab Kubu Raya Komitmen Kendalikan Inflasi | Pifa Net

Pemkab Kubu Raya Komitmen Kendalikan Inflasi

Berita Lokal, PIFA - Menindaklanjuti instruksi Presiden Joko Widodo terkait penanganan inflasi daerah, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya terus melakukan sejumlah langkah. Selain melakukan percepatan serapan APBD dan belanja perlindungan sosial dari Dana Transfer Umum, pemerintah kabupaten juga berupaya menggarap produksi dan pasokan.  Salah satunya ketika menyikapi tingginya harga cabai merah, pemerintah kabupaten tidak saja mengajak petani menanam cabai untuk memenuhi pasokan, tapi juga membagikan bibit dan pupuk sekaligus.   “Sekarang ini kita bahkan juga membagikan bibit cabai itu kepada rumah tangga-rumah tangga supaya minimal mereka juga dapat ikut membantu menekan harga lewat konsumsi sendiri. Sehingga permintaannya juga seimbang. Ini yang paling utama, yaitu menjaga supaya tidak ada keresahan karena stok ada, seimbang, harga tidak melambung,” tutur Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan di Sungai Raya, Jumat (16/12/2022).  Muda melanjutkan, hal lain yang dilakukan pemerintah kabupaten yakni mengurusi ongkos transportasi dari lokasi produksi ke pasar. Terlebih dalam hal ini Kubu Raya punya peranan sentral karena menjadi daerah penghasil utama berbagai komoditas pokok yang dibutuhkan masyarakat.  “Kubu Raya ini daerah sumber pangan dengan berbagai komoditas yang sangat memengaruhi sekali tingkat inflasi. Kebutuhan pokok di Kota Pontianak itu, misalnya, 60 persennya berasal dari Kubu Raya,” ujarnya.   Menggarap produksi dan pasokan serta mengurus ongkos transportasi, kata Muda, dilakukan dengan menggunakan Dana Transfer Umum dan Belanja Tidak terduga yang pengaturannya melalui Peraturan Menteri Keuangan dan Surat Edaran Menteri Dalam Negeri.  “Selain itu dinas terkait juga secara rutin melakukan pemantauan di lapangan untuk melihat kondisi suplai dan permintaan,” imbuhnya.  Lebih jauh Muda mengungkapkan dukungan kepada pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah juga terus dimaksimalkan. Di antaranya dengan cara mempercepat penyaluran prasarana dan sarana yang dibutuhkan oleh para pelaku usaha. Ia menyebut hal itu penting dilakukan untuk bisa menggerakkan orang sehingga tidak menganggur.   “Yang penting produktivitas masyararakat tetap berjalan dan meskipun ada beban kenaikan BBM, tapi bisa kita upayakan pengendalian inflasinya,” terangnya. Kesemua upaya itu, ucap Muda, dilakukan guna mengantisipasi munculnya keresahan akibat terjadinya inflasi.   “Menjelang kondisi akhir tahun hingga pergantian tahun, biasanya terjadi kenaikan-kenaikan. Nah, di sinilah mudah-mudahan kita tetap bisa melakukan upaya agar inflasi terkendali sehingga tidak meresahkan masyarakat,” jelasnya.

Kubu Raya
| Sabtu, 17 Desember 2022
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5