Slogan PIFA: “Pusatnya Informasi” PIFA merupakan merupakan platform berita online berbasis media sosial yang memuat informasi seputar Kota Pontianak dan Kalimantan Barat. Barometer informasi di Kota Khatulistiwa yang fokus pada berita dan aduan ini awalnya bernama Pontianak Informasi, dengan alamat situs pontianakinformasi.co.id dan halaman Facebook Pontianak Informasi.
 

Kali pertama Pontianak Informasi hadir di internet ialah pada 13 September 2013 lewat Halaman Facebook Pontianak Informasi. Kemudian, pada 2 Februari 2015 Pontianak Informasi hadir di Instagram dengan username @pontianakinformasi. Kehadiran Pontianak Informasi di media sosial bertujuan untuk memberikan informasi seputar Kota Pontianak dan Kalimantan Barat. Kehadiran tersebut disambut baik oleh masyarakat Kalimantan Barat dan Pontianak secara khususnya. Kini Pontianak Informasi tergabung dalam PIFA MEDIA NETWORK.

PIFA  terdiri dari 2 platform, yaitu aplikasi PIFA berbasis Android dan website dengan alamat situs www.pifa.co.id

Visi & Misi

Merujuk dari beberapa alasan yang telah disampaikan, berikut ini adalah Visi dan Misi PIFA.
Visi
Menjadikan Indonesia sebagai negaradengan kekuatan ekonomi digital 2030
Misi
1. Membangun Ekosistem digital di semua bidangpemerintahan dan swasta, Financial Services, Smart City,E-Government, Digital Health, Digital Media, E-Commerce,Tourism, Agriculture.
2. Membangun infrastuktur digital yang meliputi, DigitalTalent & Development, Research & Development,Sertifiation & License, Digital & Data, Cyber Security,Digital Innovation & Entrepreunership sebagai pendukung terciptanya ekosistem digital.
 

Penulisan berita dan redaksi yang tergabung di Pifa selalu bekerja sesuai dengan Kode Etik Jurnalistik yang telah ditetapkan oleh Dewan 
Pers Indonesia. Pengajuan perbaikan redaksi berita yang sudah dituliskan dan diterbitkan di Pifa dapat dilakukan dengan mengisikan form ralat redaksi di menu
“Form Ralat Redaksi”. Ralat tersebut sudah sesuai dengan aturan yang tertera dalam Pedoman Media Siber. Pengembangan iklan dalam platform ini juga sudah disesuaikan dengan Kode Etik Periklanan Indonesia.
 

Jadikan media sebagai asupan informasi, semoga semua fakta dan berita yang sudah dirangkum dalam Pifa.co.id ini dapat bermanfaat untuk kita. Mari, bersama kita satukan informasi, kebenaran dan bagikan keutuhannya. Jangan jadikan informasi sebagai bahan provokasi ya.

Pontianak, 17 Agustus 2021