Tempat sarapan di kota Pontianak yang membuat pelanggannya rela mengantre, salah satunya bubur Daging Pak Mok. (Ilustrasi: google.com/maps/Yudho W)

Tempat sarapan di kota Pontianak yang membuat pelanggannya rela mengantre, salah satunya bubur Daging Pak Mok. (Ilustrasi: google.com/maps/Yudho W)

Berandascoped-by-BerandaLifestylescoped-by-Lifestyle5 Tempat Sarapan di Pontianak yang Bikin Pelanggan Rela Antre

5 Tempat Sarapan di Pontianak yang Bikin Pelanggan Rela Antre

Pontianak | Senin, 5 Agustus 2024

PIFA, Lifestyle - Pontianak tidak hanya memiliki sederet tempat makan siang atau malam yang enak, tapi juga tempat sarapan yang menarik untuk dicicipi. 

Ada beberapa tempat sarapan pagi yang pastinya sayang untuk dilewatkan, terlebih buat kamu yang hobi berburu kuliner. Bahkan beberapa di antaranya ada yang buat pelanggan rela antre hanya untuk sarapan di sana.

Berikut ini tempat sarapan enak di Pontianak bahkan sudah sangat populer dan melegenda.

1. Warung Suka Hati

Warung Kopi Suka Hati ini kuliner legendaris di Pontianak. Menu utamanya apalagi jika bukan kopi. Selain kopi, biasanya pelanggan ke sini untuk sarapan pisang goreng yang dipadupadankan dengan saus srikaya yang manisnya candu di lidah.

Warung kopi ini buka setiap hari pukul 05.30-17.00 WIB. Jika ingin mencicipi kopi dan pisang srikaya nya harus sabar mengantri ya.

2. Bubur Daging Pak Mok

Tiap pagi bubur daging Pak Mok yang berada di warung kopi Hijas ini tak pernah sepo pembeli. Meski panjang antrean, jangan khawatir kelamaan menunggu karena pedagang bubur daging Pak Mok cekatan meracik menu yang dipesan para pembeli. Untuk mencicipi bubur ini dibanderol dengan harga Rp 25.000 rupiah.

3. Warung Kopi Asiang

Warung Kopi Asiang termasuk tempat sarapan enak di Pontianak yang sudah cukup ikonik.
Hal itu berkat penjualnya yang terkenal selalu menyajikan kopi dengan cara bertelanjang dada sejak 1958. Selain kopinya, Warung Kopi Asiang juga punya menu sarapan lain seperti bubur ayam, bubur ikan, aneka mie, dan lainnya.

4. Bubur Ketapang

Buat kamu yang suka sarapan bubur, harus coba makan bubur Ketapang. Dijual di tempat sederhana, Bubur Ketapang sudah punya pamor yang cukup melekat di lidah para pecinta kuliner. Ditambah rasanya yang lezat juga sepadan dengan harganya yang murah meriah sekira Rp 15 ribu per porsi. Tempat sarapan ini buka dari jam 06.00-11.00 WIB

5. Warung Nasi Mak Etek

Warung Nasi Mak Etek merupakan tempat sarapan enak di Pontisanak dan legendaris sejak 1990. Warung Nasi Mak Etek terkenal dengan kelezatan menu ikan bakarnya karena punya bumbu yang khas. Jenis ikan yang digunakan juga berkualitas, di antaranya ada baronang, tengiri, dan kakap merah.

Selain menu ikan bakar, kamu juga bisa mencicipi sajian ayam bakar dan gulai ikannya yang gurih dan kaya rempah. Tempat makan yang berlokasi di Jalan Putri Dara Nante ini buka dari pukul 07.00-21.00 WIB. 

Rekomendasi

Foto: Erspo Rilis Jersey Tandang Anyar Timnas Indonesia, Desain Modern Jadi Sorotan | Pifa Net

Erspo Rilis Jersey Tandang Anyar Timnas Indonesia, Desain Modern Jadi Sorotan

Indonesia
| Senin, 3 Februari 2025
Foto: Venezia vs Lazio, Di Francesco Tegaskan Jay Idzes cs Harus Bangkit! | Pifa Net

Venezia vs Lazio, Di Francesco Tegaskan Jay Idzes cs Harus Bangkit!

Italia
| Sabtu, 22 Februari 2025
Foto: Uya Kuya Tuai Pro Kontra Usai Terima Dokter Estetik dan Owner Skincare di DPR RI | Pifa Net

Uya Kuya Tuai Pro Kontra Usai Terima Dokter Estetik dan Owner Skincare di DPR RI

Pifabiz
| Sabtu, 22 Februari 2025
Foto: KPK Tetapkan Lima Tersangka Korupsi Fasilitas Kredit LPEI | Pifa Net

KPK Tetapkan Lima Tersangka Korupsi Fasilitas Kredit LPEI

Indonesia
| Selasa, 4 Maret 2025
Foto: Kolaborasi, Trimegah Sekuritas dan PSSI Luncurkan Reksa Dana Sepak Bola Pertama Indonesia | Pifa Net

Kolaborasi, Trimegah Sekuritas dan PSSI Luncurkan Reksa Dana Sepak Bola Pertama Indonesia

Indonesia
| Jumat, 28 Februari 2025
Foto: Banjir di Desa Darit Makin Parah, Tingginya Capai Atap Rumah Warga | Pifa Net

Banjir di Desa Darit Makin Parah, Tingginya Capai Atap Rumah Warga

Darit
| Kamis, 23 Januari 2025
Foto: Prediksi Liverpool vs Lille di Liga Champions: The Reds Siap Lanjutkan Tren Positif | Pifa Net

Prediksi Liverpool vs Lille di Liga Champions: The Reds Siap Lanjutkan Tren Positif

Inggris
| Selasa, 21 Januari 2025
Foto: Effendi Simbolon Nilai Megawati Seharusnya Mundur dari Jabatan Ketum PDIP | Pifa Net

Effendi Simbolon Nilai Megawati Seharusnya Mundur dari Jabatan Ketum PDIP

Indonesia
| Kamis, 9 Januari 2025
Foto: Timnas Indonesia U-20 Jamu India U-20 di Laga Terakhir Turnamen Mandiri 2025 | Pifa Net

Timnas Indonesia U-20 Jamu India U-20 di Laga Terakhir Turnamen Mandiri 2025

Indonesia
| Kamis, 30 Januari 2025
Foto: Yamaha NMAX “TURBO” TechMAX Buktikan Kualitasnya Sebagai Skutik Terbaik di Level Tertinggi | Pifa Net

Yamaha NMAX “TURBO” TechMAX Buktikan Kualitasnya Sebagai Skutik Terbaik di Level Tertinggi

Indonesia
| Kamis, 23 Januari 2025

Berita Terkait

Lokal

Foto: Resmi Dilantik Sebagai Anggota DPRD Singkawang, Tersangka Kasus Pencabulan Ajukan GPK ke Mabes Polri | Pifa Net

Resmi Dilantik Sebagai Anggota DPRD Singkawang, Tersangka Kasus Pencabulan Ajukan GPK ke Mabes Polri

PIFA, Lokal - Meski tengah berstatus sebagai tersangka dalam kasus dugaan pencabulan anak di bawah umur, HA tetap mengikuti pelantikan sebagai anggota DPRD Kota Singkawang periode 2024-2029. Pelantikan ini berlangsung pada Selasa (17/9/2024) di Balairung Kantor Wali Kota Singkawang.Sebelumnya, HA sempat dikabarkan tidak menghadiri panggilan Polres Singkawang terkait kasusnya. Berdasarkan surat keterangan dari rumah sakit di Pontianak, HA dinyatakan harus beristirahat hingga 27 September 2024 karena masalah kesehatan. Namun, kehadirannya dalam pelantikan ini menimbulkan pertanyaan dari berbagai pihak.Saat didekati wartawan, HA memilih untuk tidak memberikan komentar dan menyerahkan sepenuhnya proses hukum kepada tim kuasa hukumnya yang turut hadir dalam pelantikan.Rifky Pradana Suahputra, salah satu kuasa hukum HA, menyatakan bahwa pihaknya telah mengajukan permohonan Gelar Perkara Khusus (GPK) di Wasidik Bareskrim Mabes Polri. Langkah ini diambil karena mereka merasa ada pelanggaran dalam proses penyidikan terhadap kliennya."Kami menduga ada pelanggaran struktural di dalam proses penyidikan terhadap klien kami yang mana setidaknya proses ini melanggar STR Kapolri tentang netrariltas polri," ujar Rifky seperti dikutip dari Suarakalbar.id jejaring PIFA, Rabu.Akbar Hidayatullah, kuasa hukum lainnya, menambahkan bahwa penetapan status tersangka terhadap HA dilakukan tanpa cukup bukti dan terkesan prematur. "Kami menduga ada rangkaian penyelidikan dan penyidikan yang tidak proper, yang tidak presisi," tegasnya.Pihak HA juga menunggu keputusan dari Kabareskrim untuk memastikan bahwa semua prosedur penanganan kasus sesuai aturan hukum. "Jadi kami belum mengetahui apa putusan dari Kabareskrim. Nanti apapun yang dilaksanakan oleh Polres Singkawang itu harus sesuai petunjuk dan arahan dari Kabareskrim," tambah Akbar.Mengenai kondisi kesehatan HA, Akbar menjelaskan bahwa kliennya memang mengalami gangguan jantung, dengan salah satu bagian jantungnya mengalami pembengkakan dan kebocoran. Meski demikian, tim kuasa hukum menegaskan bahwa mereka tidak menggunakan alasan kesehatan untuk menunda pemeriksaan oleh polisi, tetapi lebih fokus pada pengajuan GPK ke Mabes Polri.

Singkawang
| Rabu, 18 September 2024

Sports

Foto: Yamaha Cup Race di Pangkep Sulsel Sedot Perhatian Utama, Tuntaskan Kerinduan Para Penggemar | Pifa Net

Yamaha Cup Race di Pangkep Sulsel Sedot Perhatian Utama, Tuntaskan Kerinduan Para Penggemar

PIFA, Sports - Perhelatan seri perdana Yamaha Cup Race 2024 di sirkuit Pancasila Karaeng Mallombassang, Pangkep Sulawesi Selatan menjadi magnet keramaian masyarakat yang menyaksikannya pada akhir pekan, 21-22 September. Digelarnya ajang ini menuntaskan kerinduan para penggemar akan kehadiran balapan melegenda yang sebelumnya terakhir digelar 4 tahun lalu itu.Sebanyak lebih dari 5 ribu pengunjung hadir menjadi bagian dari gelaran event akbar One Make Race Yamaha tersebut. Serta 246 starter ambil bagian di kelas-kelas balapan yang dilombakan, angka tersebut melebihi target. Ini menunjukkan besarnya antusiasme para pembalap khususnya di wilayah Sulawesi Selatan untuk tampil di ajang Yamaha Cup Race.”Masyarakat Sulawesi Selatan sudah menunggu-nunggu penyelenggaraan Yamaha Cup Race di Pangkep. Ajang ini sangat familiar dengan para penggemar di sini dan selalu ramai. Keseruannya terasa dari trek sirkuit melalui persaingan ketat para pembalap yang bertarung dengan penuh spirit dan terpacu adrenalin. Di Yamaha Cup Race kali ini banyak tim Yamaha yang kembali balapan, juga ambil bagian tim-tim yang baru terbentuk karena rasa rindu mereka untuk mengikuti event Yamaha Cup Race. Lalu aktivitas-aktivitas selain balap juga mewarnai Yamaha Cup Race yang dipadati pengunjung. Semua terpuaskan dengan suguhan racing dan kegiatan lainnya di area sirkuit, Yamaha Time To The Max, Yamaha Semakin Di Depan Full Gasspol,” ungkap Frengky J Tunandar, GM Marketing Main Dealer Yamaha PT Suraco Jaya Abadi Motor (SJAM).Dari arena sirkuit, ada 13 kelas yang dikompetisikan yaitu kategori yang selama ini dilombakan di Kejurnas seperti YCR1-150 cc Tune up Mix Expert, YCR2-150 cc Tune up Mix Novice dan YCR3-150 cc Tune up Mix Rookie. Selain itu juga terdapat kelas-kelas pendukung lainnya seperti YCR4-Bebek 130 cc 4 Tak Tune up Open (Ex MP2), YCR5-Bebek 2 Tak Underbone 130 cc Open, YCR6-Bebek 2 Tak 125 cc Std Open, YCR-7-Bebek 2 Tak 116 cc Standar Open, YCR8-Bebek 4 Tak 130 cc Tune up Novice (Ex MP4), YCR9-Bebek 2 Tak 125 cc Standar Novice, YCR10-Bebek 2 Tak 116 cc Standar Novice, YCR11-Bebek 2 Tak 116 cc-125 cc Standar Lokal Sulawesi, YCR12-Bebek 2 Tak 116 cc-125 cc Standar Ex Rider dan YCR13-Matic 131 Open.Deretan kelas yang dipertandingkan tersebut memenuhi harapan para pembalap bebek 2 tak baik underbone ataupun standard. Yamaha Cup Race menjadi wadah bagi mereka menggunakan tunggangan Yamaha 125Z ataupun Yamaha F1ZR, termasuk kelas Ex MP2 yang identik dengan Yamaha Jupiter Z dan Yamaha Jupiter Z1.Dari arena sirkuit rider tuan rumah Nur Alfath Sam Ahmad (Cv Mrs Ellae’e Ciptz Racing Team) berhasil menjadi juara umum (grand champion) supporting expert setelah memenangkan dua kelas yaitu YCR2-150 cc Tune up Mix Novice dan YCR-7-Bebek 2 Tak 116 cc Standar Open. Penampilan gemilangnya itu membawanya berhak atas hadiah satu unit motor MX King dan uang tunai.”Terimakasih Yamaha, juga tim dan semua pihak yang selalu memberikan dukungan buat saya. Hasil di seri pertama Yamaha Cup Race 2024 ini sangat spesial, saya bersyukur bisa mendapatkan kemenangan ini di Sulsel,” ungkap Nur Alfath Sam Ahmad.Sedangkan juara umum (grand champion) supporting novice yaitu Cessy Melandri, pembalap asal Jawa Barat (Tuna Fres Khanza 75 Ponsel KZ Al Ghany Anggara) memperoleh satu unit motor Jupiter Z1 dan uang tunai. Cessy Melandri mendapatkan hadiah tersebut karena meraih beberapa podium yaitu juara pertama kelas YCR10- Bebek 2 Tak 116 cc Standar Novice, podium kedua YCR8-Bebek 4 Tak 130 cc Tune up Novice (Ex MP4) dan YCR9- Bebek 2 Tak 125 cc Standar Novice, podium 4 kelas YCR2-150 cc Tune up Mix Novice.Tak kalah menariknya di kelas YCR3-150 cc Tune up Mix Rookie dimana pemenangnya adalah M Rasya Alvaro yang bertarung sengit di sirkuit dengan pesaing terdekatnya M Fadhil Musyafi yang ada di posisi kedua. M Rasya Alvaro pun diganjar hadiah satu unit motor Mio M3.Event pembuka Yamaha Cup Race 2024 ini juga diramaikan oleh 250 bikers dari komunitas Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI) yang melakukan touring berjarak 12 km, start dari area dealer Yamaha PT Suraco Jaya Abadi Motor (SJAM) Kabupaten Pangkep menuju sirkuit Pancasila Karaeng Mallombassang.Berbagai aktivitas pendukung Yamaha Cup Race 2024 Pangkep Sulsel juga menambah kemeriahan suasana, mulai dari modification contest, entertainment, exhibition booth, YSRS Kids, SMA/SMK competition, senam zumba dan kuliner. Yamaha juga memberikan doorprize hadiah utama untuk pengunjung beruntung yakni satu unit motor Mio M3.Adapun sponsor pendukung dari Yamaha Cup Race 2024 Pangkep Sulsel adalah Eneos NXP, Yamalube, KYB, GS Astra, Pirelli, IRC Tire, Motobatt, YES24, NGK, Service Bengkel Resmi Yamaha: Handal Teknisnya-Asli Sparepartnya dan Service Kunjung Yamaha (SKY).

Sulawesi Selata
| Selasa, 26 November 2024

Lokal

Foto: Bupati Kapuas Hulu Bangga dengan Prestasi Pengrajin Tenun Sidan | Pifa Net

Bupati Kapuas Hulu Bangga dengan Prestasi Pengrajin Tenun Sidan

Berita Kapuas Hulu, PIFA - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengapresiasi dan merasa bangga dengan apa yang telah dilakukan oleh para pengerajin di daerah itu. Di bawah koordinasi Dekranasda Kabupaten Kapuas Hulu, para pengrajin kain tenun Sidan, bisa mendapatkan juara 1 kategori tekstil dan Kabupaten Kapuas Hulu mendapatkan penghargaan best of the best INACRAFT 2022.  Fransiskus Diaan saat menghadiri ramah tamah dengan para pengerajin se-Kabupaten Kapuas Hulu serta memberikan Reward kepada kelompok pengerajin tenun Sidan "Bunga Ngerembai" menyampaikan predikat yang luar biasaini tidaklah mudah untuk disandang. "Predikat yang luar biasa yang kita terima dan tentunya hal ini tidaklah mudah untuk kita sandang, karena dengan predikat ini Kapuas Hulu kedepannya harus siap membuat terobosan dan inovasi baru dalam bidang kerajinan," ujarnya di Aula Pendopo Bupati Rabu (06/04/2022).  Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menuturkan bahwa pemerintah daerah memberikan dukungan tidak hanya sebatas mensupport dari segi anggaran saja, tetapi akan membantu mencari pangsa pasar.  "Langkah sederhana yang bisa kita lakukan adalah dengan mencintai produk lokal, menggunakan hasil kerajinan tersebut, selain itu saya sudah bertemu dengan pihak alfamart dan Indomaret agar hasil kerajinan produk lokal bisa masuk di toko mereka," ujarnya.  Bupati Kapuas Hulu yang kerap disapa Bang Sis juga mengharapkan kedepannya agar para pengerajin dapat lebih meningkatkan kualitas produksi hasil kerja yang lebih baik lagi sehingga dapat bersaing dengan daerah lainnya serta dapat mengikuti permintaan pangsa pasar.  "Untuk para pengerajin tenun kain sidan yang saat ini telah banyak menerima order dari berbagai pihak, dapat lebih mempersiapkan stok kain agar selalu tersedia dan dapat memberikan pelayanan pemasaran yang baik dan konsisten pada para pemesan, dalam artian dapat menyiapkan kain tenun sidan sesuai pesanan," tutupnya. (ja)

Kapuas Hulu
| Kamis, 7 April 2022
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5