Atep Nilai Bojan Hodak Cocok Latih Timnas Indonesia
Sports | Kamis, 30 Oktober 2025
PIFA, Sports - Legenda hidup Persib Bandung Atep Rizal menilai pelatih Maung Bandung, Bojan Hodak, layak menukangi timnas Indonesia yang saat ini belum memiliki pelatih kepala setelah Patrick Kluivert mundur usai gagal meloloskan Garuda ke Piala Dunia 2026.
Menurut Atep, Hodak memiliki rekam jejak impresif bersama Persib dengan dua trofi Liga Indonesia beruntun dan karakter kepelatihan yang sesuai dengan gaya bermain pemain timnas.
“Secara prestasi Bojan Hodak dia memang bagus. Lalu secara karakter cara melatihnya mungkin juga cocok dengan pemain-pemain yang dimiliki oleh tim nasional. Di mana Bojan Hodak menerapkan defense counter cara bermain bolanya,” ujar Atep kepada wartawan usai mengikuti coaching clinic Media Cup 2025 di Pendekar Goozone Mini Soccer, Cibis Park, Jakarta Selatan, Rabu (29/10).
Atep menambahkan, gaya permainan defense-counter yang diterapkan Hodak cocok dengan karakter pemain Indonesia.
“Pemain-pemain kita saat ini rasanya cocok dengan gaya permainan seperti itu. Kalau menurut saya sah-sah saja selama itu bisa mengangkat tim,” ujarnya.
Meski begitu, Atep juga membuka kemungkinan pelatih berpengalaman asal Eropa, terutama dari Jerman, untuk menangani tim Garuda.
“Penekanannya mungkin lebih ke gaya mainnya, bisa sama dengan karakter pemain timnas. Jerman itu gegenpressing. Mungkin itu cocok dengan pemain-pemain yang dimiliki oleh tim nasional kita,” ucap Atep yang membela Persib pada 2008–2019.
Sebelumnya, Anggota Komite Eksekutif PSSI Arya Sinulingga menyatakan bahwa federasi tidak akan tergesa-gesa menunjuk pelatih baru. Rencananya, pelatih permanen timnas akan diumumkan untuk memimpin Garuda pada FIFA Match Day Maret 2026.
Namun, Atep menilai keputusan PSSI tersebut sebaiknya dipercepat.
“Karena memang pelatih butuh pengenalan juga. Bagaimana budaya sepak bola, bagaimana pemain yang dimiliki juga. Kalau saya berharap lebih cepat karena melatih timnas ini butuh waktu,” tutupnya.




















