Foto: Antara

Foto: Antara

Berandascoped-by-BerandaNasionalscoped-by-NasionalAtlet Anggar Kalbar Mery Ananda Raih Medali Perunggu, Pelatih Menangis

Atlet Anggar Kalbar Mery Ananda Raih Medali Perunggu, Pelatih Menangis

Papua | Selasa, 5 Oktober 2021

Berita Nasional, Pifa - Atlet cabang olahraga Anggar asal Kalimantan Barat (Kalbar) Mery Ananda  berhasil menyumbangkan medali perunggu bagi kontingen Kalbar pada Pekan Olahraga Nasionak XX Papua.

Pelatih Anggar Kalbar, Verdiana mengungkapkan, langkah Mery terhenti dibabak semi final, usai dikalahkan atlet dari Jabar dengan skor 8-15.

Meski turun di kategori floret individual putri, menurut Verdiana, Mery sebenarnya sudah tampil maksimal sejak babak penyisihan berjalan. 

Mery telah menyelesaikan lima kali pertemuan melawan atlet perwakilan dari Sumatera Utara, Jawa Timur, Papua, Jawa Barat dan DKI Jakarta dengan total raihan 25 poin. 

Di babak 16 besar, Mery pun mangalahkan atlet Anggar perwakilan dari Sumatera Utara dengan skor 14-3.

Namun, berdasarkan penuturan Verdiana, pertandingan yang dimainkan di Gedung Serbaguna Gereja St Yoseph, Merauke makin terasa panas ketika memasuki babak delapan besar. 

"Di babak itu, Mery mampu menumbangkan atlet perwakilan Jabar dengan skor 15-7. Langkah Mery terhenti di babak empat besar, setelah dikalahkan musuh bebuyutannya dari Jabar dengan skor  8-15 sehingga belum mampu meraih medali emas," kata Verdiana, mengutip Antara, Selasa (5/10/2021).

Dikategori floret putri, Mery akhirnya berhasil menyumbangkan medali perunggu bagi Kalbar.

Verdiana mengaku ia tidak mampu menahan tangisnya, usai dirinya gagal membawa atletnya meraih medali emas di kategori floret putri. 

"Memang saya akui, Mery banyak melakukan kesalahan, tetapi untuk pertandingan tadi, lawannya juga bermain bagus,” ujarnya.

Lawan juga pandai melihat kelemahan Mery yang ada di jarak, sebab beberapa kali, lawan bisa mendapat angka di situ. 

"Usai raihan perunggu ini, besok (hari ini) atlet anggar Kalbar juga bakal bertanding kembali. Mudah-mudahan peluang medali masih bisa diraih kontingen anggar Kalbar di PON Papua. “Sebagai pelatih, saya minta maaf belum bisa memberikan emas buat masyarakat Kalbar,” paparnya.

Rekomendasi

Foto: KPK Tangkap Paulus Tannos, Buronan Kasus Korupsi KTP Elektronik di Singapura | Pifa Net

KPK Tangkap Paulus Tannos, Buronan Kasus Korupsi KTP Elektronik di Singapura

Nasional
| Jumat, 24 Januari 2025
Foto: Jordi Cruyff Dapat Misi Besar dari PSSI Usai Didapuk Jadi Penasihat Teknis, Apa Saja? | Pifa Net

Jordi Cruyff Dapat Misi Besar dari PSSI Usai Didapuk Jadi Penasihat Teknis, Apa Saja?

Indonesia
| Rabu, 26 Februari 2025
Foto: Klaim Kontrak dengan NewJeans Belum Berakhir, ADOR Minta Media Tak Pakai Nama NJZ | Pifa Net

Klaim Kontrak dengan NewJeans Belum Berakhir, ADOR Minta Media Tak Pakai Nama NJZ

Korea Selatan
| Rabu, 12 Februari 2025
Foto: Membanggakan! Veddriq Leonardo Jadi Atlet Terbaik Dunia Versi The World Games | Pifa Net

Membanggakan! Veddriq Leonardo Jadi Atlet Terbaik Dunia Versi The World Games

Dunia
| Sabtu, 1 Februari 2025
Foto: Hasil Laga Perdana Piala Asia U-20 2025: Garuda Muda Dibantai Iran 3-0 | Pifa Net

Hasil Laga Perdana Piala Asia U-20 2025: Garuda Muda Dibantai Iran 3-0

China
| Jumat, 14 Februari 2025
Foto: Mamat Alkatiri Angkat Bicara Soal Pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia | Pifa Net

Mamat Alkatiri Angkat Bicara Soal Pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia

Indonesia
| Senin, 6 Januari 2025
Foto: Mengenal Carmen, Idol K-Pop Indonesia Pertama yang Gabung SM Entertainment | Pifa Net

Mengenal Carmen, Idol K-Pop Indonesia Pertama yang Gabung SM Entertainment

Indonesia
| Rabu, 15 Januari 2025
Foto: Brasil Umumkan Indonesia Resmi jadi Anggota BRICS | Pifa Net

Brasil Umumkan Indonesia Resmi jadi Anggota BRICS

Indonesia
| Selasa, 7 Januari 2025
Foto: TNI AL dan Warga Bongkar Pagar Laut di Tanjung Pasir | Pifa Net

TNI AL dan Warga Bongkar Pagar Laut di Tanjung Pasir

Tangerang
| Sabtu, 18 Januari 2025
Foto: Presiden Prabowo Minta Harga Tiket Pesawat Turun | Pifa Net

Presiden Prabowo Minta Harga Tiket Pesawat Turun

Indonesia
| Sabtu, 15 Februari 2025

Berita Terkait

Internasional

Foto: Rekor Tertinggi Sejak Pandemi, Kunjungan Turis Asing ke Indonesia Juli 2022 Capai 477 Ribu | Pifa Net

Rekor Tertinggi Sejak Pandemi, Kunjungan Turis Asing ke Indonesia Juli 2022 Capai 477 Ribu

Berita Internasional, PIFA - Kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia terus meningkat. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menyampaikan bahwa wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung ke Indonesia selama Juli 2022 mencapai 476.970 ribu orang. Menparekraf mengatakan kunjungan ini merupakan rekor tertinggi sejak pandemi COVID-19. “Pada Juli 2022, kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia (mencapai angka) tertinggi sejak pandemi,” kata Sandiaga dikutip dari laman Kemenparekraf, Selasa (6/9/2022). Sandiaga menerangkan kunjungan turis asing ke Tanah Air didominasi oleh lima negara yaitu Australia, Singapura, Malaysia, India, dan Amerika Serikat dengan persentase peningkatan hampir 40 persen. “Secara kumulatif dari Januari hingga Juli, jumlah kunjungan wisman mencapai 1,2 juta kunjungan. Total peningkatannya hampir 15 kali lipat,” lanjutnya. Menparekraf menyebut peningkatan tersebut dipicu oleh kebijakan visa on arrival bagi wisman, khususnya ke Bali. Saat ini kunjungan wisman ke Bali telah mencapai angka 246.504 kunjungan per Juli 2022. “Ini merupakan angka tertinggi setelah pandemi dengan angka kunjungan per hari mencapai sembilan ribu kunjungan. Di mana wisman-wisman ini masuk ke Indonesia melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai dan Pelabuhan Benoa,” pungkasnya. Menurut Sandiaga, mengenai kebijakan visa on arrival, saat ini sudah ada 75 negara yang masuk ke dalam daftar penerima visa on arrival dengan tambahan tiga negara baru yaitu Maladewa, Monaco, dan Kolombia. “Ada tambahan sembilan negara subjek bebas visa kunjungan khusus wisata ke Indonesia yaitu Filipina, Brunei Darussalam, Kamboja, Laos, Malaysia, Myanmar, Singapura, Thailand, dan Vietnam,” tutupnya. (yd)

Indonesia
| Selasa, 6 September 2022

Nasional

Foto: Saling Unfollow IG, Muzdalifah Cerai dengan Fadel Islami? | Pifa Net

Saling Unfollow IG, Muzdalifah Cerai dengan Fadel Islami?

Pifabiz - Muzdalifah kedapatan saling unfollow instagram dengan suaminya, Fadel Islami. Selain itu, mantan istri penyanyi dangdut Nassar itu beberapa waktu belakangan kerap mengunggah kata-kata galau. Tak ayal isu perceraian pun menghinggapi rumah tangganya. Terkait hal itu, Muzdalifah mengaku memang sempat bertengkar dengan suaminya, Fadel Islami. Namun, saat menjadi bintang tamu Pagi Pagi Ambyar, Muzdalifah menjelaskan bahwa saat ini keadaannya dengan suami sudah kembali baik. "Nggak, udah, udah baikan. Ini saja maksudnya beda pendapat saja biasa," jawab Muzdalifah di Transmedia, Jakarta Selatan, Senin (28/11/2022). Terkait persepsi yang bisa timbul akibat aktivitas media sosialnya, Muzdalifah pun menegaskan bahwa dirinya dan Fadel Islami masih berstatus suami istri dan tinggal satu rumah. "Ya mungkin karena di IG dipikirnya bercerai apalah, nggak ada. Kalau aniaya nggak, alhamdulillah," jawabnya. Muzdalifah sebenarnya menyadari bahwa jika mengungkapkan perasaan di sosial media bisa menjadi sorotan netizen. Namun begitu dirinya mengaku hanya sekadar mengutarakan sesuatu dari hatinya. "Ya memang aku sudah pikirkan itu (kalau di media sosial bisa jadi sorotan), aku dari hati saja. Alhamdulillah sudah baikan, tadi diantar ke sini," lanjut Muzdalifah melansir detikcom. Menurut Muzdalifah, yang lebih dulu melakukan unfollow instagram adalah suaminya, Fadel Islami. Melihat sang suami sedang tidak dalam kondisi emosi yang baik, Muzdalifah memilih untuk mengikuti dulu apa yang ingin dilakukan Fadel Islami. "Sebelumnya memang IG saya mungkin Mas Fadel lagi gimana di-unfollow, aku kalau lagi keadaan itu nggak mau api lawan api, mengalir saja. (Alasannya unfollow) biasa kali masih muda. Aku belum unfollow, masih follow," katanya. Perbedaan pendapat yang terjadi membuat Muzdalifah dan Fadel Islami sempat tidak bertegur sapa selama kurang lebih lima hari. Sempat ingin menangis, Muzdalifah berusaha tersenyum untuk menjelaskan rumah tangganya dengan Fadel Islami baik-baik saja. "IG akunya dipegang sama Mas Fadel juga. Aku sudah bilang jangan, ya namanya masih muda pasti nanti agak ngalir lagi. Tapi sekarang udah baikan tadi diantar. Beda pendapat aja, yang satu kerjaan, ada aja...," kata Muzdalifah. (b) 

Jakarta
| Senin, 28 November 2022

Lokal

Foto: Vaksinasi Mobile Polda Kalbar Permudah Masyarakat Dapatkan Vaksin | Pifa Net

Vaksinasi Mobile Polda Kalbar Permudah Masyarakat Dapatkan Vaksin

Berita Kalbar, PIFA - Biddokkes Polda Kalbar terus bergerak memberikan pelayanan vaksinasi Covid-19 gratis kepada seluruh lapisan masyarakat di Biddokkes Polda Kalbar dan Rumkit Bhayangkara Pontianak, Jumat (14/01). Kini, Polda Kalbar juga menggelar vaksinasi mobile untuk mempermudah masyarakat mendapatkan vaksin. Hal ini dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah untuk mencapai target vaksinasi dalam penanggulangan Covid-19. “Vaksinasi mobile ke pasar-pasar tradisional pagi hari dan cafe-cafe pada malam hari diupayakan terus dilaksanakan untuk membantu masyarakat yg membutuhkan layanan vaksinasi karena kesibukan usahanya atau bekerja di pagi hari sehingga segera tercapai target jumlah orang yang di vaksin sesuai yang tetapkan Pemerintah agar segera dilakukan vaksinasi pada anak usia 6-11 tahun,” Kabiddokkes Polda Kalbar Kombes Pol drg. Waloejo Noegroho.   Kombes Pol drg. Waloejo Noegroho menjelaskan selama ini Gerai Vaksinasi Presisi setiap hari kerja sudah terlaksana.   “Pada waktu-waktu tertentu, kita melaksanakan vaksinasi dengan Dinas dan Instansi lain yang membutuhkan tenaga Vaksinator dari Polda Kalbar,” ucap Waloejo.   Vaksinasi pada hari Senin tanggal 10 Januari sampai dengan hari Jumat tanggal 14 Januari 2022, tercatat 1.736 orang warga masyarakat mendapatkan vaksin gratis di gerai vaksinasi presisi yang digelar diberbagai tempat siang dan malam.   Untuk wilayah Kalbar kita sudah memenuhi target pemerintah untuk 70% remaja dan dewasa sudah tervaksin, namun untuk lansia belum 60%. (ja)

Kalbar
| Senin, 7 Februari 2022
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5