Apakah boleh mendonor darah saat puasa di Bulan Ramadan? (Ilustrasi: Siloam Hospitals)

Apakah boleh mendonor darah saat puasa di Bulan Ramadan? (Ilustrasi: Siloam Hospitals)

Berandascoped-by-BerandaLifestylescoped-by-LifestyleDonor Darah Saat Puasa, Bolehkan Dilakukan?

Donor Darah Saat Puasa, Bolehkan Dilakukan?

Indonesia | Rabu, 27 Maret 2024

PIFA, Lifestyle -  Donor darah di bulan Ramadan sering menjadi dilema bagi sejumlah orang. Baik dari hukum agama maupun sisi kesehatan. Hal ini dipertanyakan karena selama berpuasa, asupan makanan dan minuman berkurang, yang dapat mengakibatkan gejala dehidrasi bagi pendonor darah.

Lantas, bolehkah donor darah saat puasa? Apakah donor darah dapat membatalkan ibadah tersebut?

Melansir laman Nahdlatul Ulama Online pada Rabu, (27/3/2024) menyatakan donor darah yang dilakukan dengan proses injeksi di bagian tangan, tidak dapat membatalkan puasa. Sebab, tidak ada benda yang masuk ke anggota tubuh bagian dalam melalui rongga terbuka.

Donor darah tidak lebih merupakan proses melukai tubuh yang tidak mempengaruhi keabsahan puasa seseorang, sama seperti melukai tubuh dengan batu, jarum, pisau, atau benda-benda lainnya. 

Bedanya donor darah tidak haram dan dibenarkan syariat karena melukai tubuh berdasarkan kebutuhan yang dibenarkan dan merupakan tindakan mulia sebagai upaya untuk menyelamatkan nyawa sesama manusia. 

Namun, bagi yang ingin mendonor darah saat berpuasa, perlu persiapan yang matang. Ini termasuk mengonsumsi makanan yang cukup saat sahur dan memastikan tubuh dalam kondisi sehat.

Disarankan pula untuk mendonor darah pada pagi hari ketika tubuh masih dalam kondisi fit atau, bisa juga dilakukan setelah berbuka puasa, dimana kebutuhan cairan tubuh telah terpenuhi.

Rekomendasi

Foto: Skuad Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025 | Pifa Net

Skuad Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025

Indonesia
| Rabu, 5 Februari 2025
Foto: Korban Serangan Israel di Lebanon Bertambah, Ketegangan di Perbatasan Meningkat | Pifa Net

Korban Serangan Israel di Lebanon Bertambah, Ketegangan di Perbatasan Meningkat

Indonesia
| Kamis, 30 Januari 2025
Foto: Feyenoord Kalahkan AC Milan di De Kuip, Gol Cepat Paixao Jadi Pembeda | Pifa Net

Feyenoord Kalahkan AC Milan di De Kuip, Gol Cepat Paixao Jadi Pembeda

Italia
| Kamis, 13 Februari 2025
Foto: Panduan Lengkap Puasa Ramadhan: Niat, Waktu hingga Tata Caranya | Pifa Net

Panduan Lengkap Puasa Ramadhan: Niat, Waktu hingga Tata Caranya

Indonesia
| Senin, 17 Februari 2025
Foto: Ternyata Betul Kata Amorim, Ini MU Terburuk Sepanjang Sejarah | Pifa Net

Ternyata Betul Kata Amorim, Ini MU Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris
| Rabu, 19 Februari 2025
Foto: COD Teman Kencan Lewat MiChat, Dua Pemuda Pontianak Jadi Korban Perampokan | Pifa Net

COD Teman Kencan Lewat MiChat, Dua Pemuda Pontianak Jadi Korban Perampokan

Pontianak
| Senin, 17 Februari 2025
Foto: Profil Sukatani, Band yang Viral Usai Minta Maaf ke Kapolri Gegara Lagu ‘Bayar Polisi’ | Pifa Net

Profil Sukatani, Band yang Viral Usai Minta Maaf ke Kapolri Gegara Lagu ‘Bayar Polisi’

Indonesia
| Jumat, 21 Februari 2025
Foto: Prilly Latuconsina mulai Terbuka soal Hubungannya dengan Omara Esteghlal | Pifa Net

Prilly Latuconsina mulai Terbuka soal Hubungannya dengan Omara Esteghlal

Indonesia
| Selasa, 7 Januari 2025
Foto: Polda Kalbar Gagalkan Penyeludupan 410 Ballpress Pakaian Bekas dari Malaysia | Pifa Net

Polda Kalbar Gagalkan Penyeludupan 410 Ballpress Pakaian Bekas dari Malaysia

Pontianak
| Senin, 20 Januari 2025
Foto: Timnya Lagi Tak Stabil, Matthijs De Ligt Tegaskan Target MU Juara Liga Europa | Pifa Net

Timnya Lagi Tak Stabil, Matthijs De Ligt Tegaskan Target MU Juara Liga Europa

Inggris
| Kamis, 6 Maret 2025

Berita Terkait

Lokal

Foto: Bupati Muda Mahendrawan Ciptakan Lagu Inspiratif 'Pesan Mendunia' untuk Generasi Pemimpin Masa Depan | Pifa Net

Bupati Muda Mahendrawan Ciptakan Lagu Inspiratif 'Pesan Mendunia' untuk Generasi Pemimpin Masa Depan

PIFA, Lokal - Sebuah karya inspiratif telah lahir dari Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan. Lagu yang diberi judul "Pesan Mendunia" ini bukan hanya melodi yang merdu, namun juga sebuah ajakan bagi generasi muda untuk memandang dunia dengan cara yang lebih luas dan global. Kabar baik menyusul saat lagu ini resmi mendapat hak cipta dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, ditandai dengan terbitnya Surat Pencatatan Ciptaan nomor EC00202241965 pada tanggal 5 Juli 2022. Bupati Muda Mahendrawan menerima berita ini dengan sukacita, menganggapnya sebagai hadiah istimewa menjelang ulang tahun Kabupaten Kubu Raya yang ke-15, yang akan dirayakan pada 17 Juli mendatang. Lagu "Pesan Mendunia" pertama kali diperdengarkan pada 11 Maret lalu, mengisi udara dengan pesan kearifan bagi generasi muda. Dalam penjelasannya, Bupati Muda mengungkapkan bahwa lagu ini timbul dari keprihatinannya terhadap masa depan generasi penerus. Lagu ini mengajak mereka untuk bermimpi tanpa batas, mempertahankan tujuan besar, dan menjaga keberlanjutan dan warisan Kubu Raya. "Pesan Mendunia" adalah simbol dari panggilan hati untuk memperjuangkan dan mengangkat nama baik Kubu Raya. Dengan hak cipta yang kini sah, "Pesan Mendunia" bukan hanya sekadar lagu, melainkan sebuah manifestasi nilai-nilai luhur yang ingin disampaikan Bupati Muda kepada generasi muda. Melalui pesan inspiratif lagu ini, diharapkan mereka akan terus termotivasi untuk mencapai impian mereka, menjelajahi dunia dengan mata terbuka, dan menjadikan Kubu Raya sebagai pusat perubahan positif. Semoga, lagu ini akan menjadi semangat bagi pemimpin masa depan yang akan membawa Kubu Raya ke puncak kemajuan. (hs)

Kubu Raya
| Jumat, 6 Oktober 2023

Lokal

Foto: Tinjau Antrian SPBU, Serli Pastikan Stok BBM di Kapuas Hulu Aman | Pifa Net

Tinjau Antrian SPBU, Serli Pastikan Stok BBM di Kapuas Hulu Aman

Berita Kapuas Hulu, PIFA - Isu kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di Kabupaten Kapuas Hulu dinyatakan tidak benar. Kepala Bagian Ekonomi Sekretariat Daerah Kapuas Hulu Serli, menyatakan hingga saat ini, stok BBM masih aman. "Masyarakat jangan panik, isu kelangkaan BBM tidak benar, karena sampai saat ini suplai dari Pertamina masih aman, meski pun terjadi banjir besar di Sintang," katanya mengutip Antara, Kamis (11/11/2021). Ia juga telah meninjau langsung antrean panjang di Stasiun Pengisian Bakan Bakar Umum (SPBU) milik Pemkab Kapuas Hulu, di Putussibau Selatan. Serli mengungkap, akibat isu kelangkaan BBM di Kota Putussibau dan sekitarnya masyarakat panik antrean ke kios pengecer sejak Rabu kemarin. Menurutnya, situasi itu dimanfaatkan para kios dan pengecer menjual harga BBM jenis pertalite dengan harga tinggi, yakni Rp13 ribu hingga Rp15 ribu perliter. "Bahkan ada yang menjual Rp20 ribu sampai Rp25 ribu perliternya," katanya. Padahal harga normal di kios pengecer BBM untu pertalite hanya Rp10 ribu perliter. "Pemkab sudah koordinasi dengan pihak pertamina dan suplai ke Kapuas Hulu di utamakan, sehingga stok BBM kita aman," kata Serli. Ia juga mengatakan pelayanan di SPBU milik Perusahaan Daerah Kapuas Hulu di Kedamin Darat Putussibau Selatan masih tetap buka. "Masyarakat panik makanya antrean panjang, padahal stok BBM kita aman, karena kami langsung berkoordinasi dengan pihak Pertamina Sintang," kata Serli. Ia mengimbau kepada seluruh masyarakat Kapuas Hulu khususnya di Putussibau dan sekitarnya untuk tidak panik dan tidak termakan isu yang tidak benar.

Kapuas Hulu
| Kamis, 11 November 2021

Lokal

Foto: Gubernur Soroti IPM dan MCP Kayong Utara | Pifa Net

Gubernur Soroti IPM dan MCP Kayong Utara

Berita Kalbar, PIFA - Gubernur Kalimantan Barat, H. Sutarmidji, S.H., M.Hum., dengan didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes., menghadiri Kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Kayong Utara Tahun Anggaran 2023 yang diselenggarakan secara virtual di Ruang Analisis Data Kantor Gubernur Kalimantan Barat, Selasa (29/3/2022). Dalam sambutan yang disampaikan, Gubernur Kalbar menyoroti nilai Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Kayong Utara dengan nilai 62,90 dan  berada di urutan dua terbawah di Kalimantan Barat. "Di Musrenbang RKPD Pemerintah Kabupaten Kayong Utara kali ini diharapkan dapat berkomitmen meningkatkan IPM dengan menyusun anggaran berdasarkan indikator untuk memperbaiki IPM. Saya melihat berbagai potensi yang ada di Kabupaten Kayong Utara sangat baik, hanya saja masih ada masalah pada data dan lainnya," ujar Gubernur di depan Jajaran Pemkab Kayong Utara melalui virtual. Angka kemiskinan di Kabupaten Kayong Utara relatif masih tinggi yaitu 9,33%. Hal ini dikatakan Gubernur terjadi karena data yang tidak sinkron dengan melihat persentase angka pengangguran (3,78%) dan angka kemiskinan(9,33%).  "Jika melihat angka pertumbuhan ekonomi Kayong Utara yang sebesar 4,59%, seharusnya ada penurunan pada angka kemiskinan yang cukup baik, apalagi angka pengangguran yang relatif sangat rendah. Ini yang harus diperbaiki oleh Bappeda Kabupaten Kayong Utara," tegas H. Sutarmidji. Selain itu, Gubernur Kalbar juga menyoroti Monitoring Centre For Prevention (MCP) yang dirilis oleh KPK Republik Indonesia, dimana Kabupaten Kayong Utara berada di posisi 363 dari 514 kab/kota di seluruh Indonesia dan berada di urutan ke-14 untuk wilayah Kalbar. "Hal yang harus diperhatikan dalam MCP adalah angka APIP (Aparat Pengawasan Intern Pemerintah) Kabupaten Kayong Utara yang hanya sebesar 47,11. Artinya, Inspektorat Kabupaten Kayong Utara hampir tidak berfungsi dengan baik. Oleh sebab itu, Inspektorat Kayong Utara harus berbenah," pinta H. Sutarmidji. Sementara itu, Wakil Bupati Kayong Utara, H. Effendi Ahmad, S.Pd.I., M.Sos., yang secara resmi membuka kegiatan tersebut dan dihadiri seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menyampaikan ada 4 indikator makro yang menjadi fokus utama Musrenbang RKPD Kabupaten Kayong Utara Tahun 2023, yaitu peningkatan IPM, peningkatan LPE, penurunan persentase jumlah kemiskinan, dan penurunan persentase tingkat pengangguran terbuka. "Saya menghimbau kepada seluruh pihak untuk bekerja lebih giat, berfokus pada program dan kegiatan, yang secara signifikan berpengaruh langsung terhadap capaian target," tutur H. Effendi Ahmad. Wakil Bupati Kayong Utara juga menyampaikan kepada jajarannya bahwa Musrenbang kali ini, bertujuan untuk mengurangi tingkat kemiskinan, pengangguran, serta meningkatkan SDM dan pertumbuhan ekonomi demi kesejahteraan masyarakat. "Saya mengharapkan agar seluruh perangkat daerah Kabupaten Kayong Utara lebih serius dalam menyusun program dan kegiatan yang akan dituangkan dalam APBD. Setiap tahapan yang dilaksanakan dapat diikuti dengan tuntas dan profesional," tutup Wakil Bupati Kayong Utara. (rs)

Kalbar
| Rabu, 30 Maret 2022
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5