Film Gadis Dayak ‘Tale of The Land’ Akan Tayang Perdana di Busan International Film Festival 2024
Korea Selatan | Selasa, 8 Oktober 2024
Film Gadis Dayak ‘Tale of The Land’ akan tayang perdana di Busan International Film Festival 2024. (ANTARA)
Korea Selatan | Selasa, 8 Oktober 2024
Lokal
Berita Pontianak, PIFA - Indriani Hadi pengurus DPP Demokrat bidang Badan Pembina Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan, (BPOKK) mengucapkan selamat kepada Elvi usai di lantik menjadi Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Kalimantan Barat. Pelantikan tersebut telah berlangsung secara khidmat di Hotel Golden Tulip Pontianak Kalimantan Barat, Rabu 24 November 2021. Pengurus DPD Partai Demokrat Provinsi Kalimantan Barat dilantik langsung oleh ketua umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono secara virtual. "Saya mengucapkan selamat kepada Elvi kedepan dapat menggerakan roda organisasi semakin baik, serta dapat menjawab harapan rakyat karena semua harapan rakyat adalah perjuangan partai Demokrat," ujar Indriani kepada PIFA, Jum'at 26 November 2021. Indriani Hadi menjelaskan, Demokrat dapat hadir di tengah permasalah masyarakat. "Saya sebagai putri daerah Kalbar yang berasal dari Pontianak mendukung penuh Elvi dalam membentuk perkaderan yang terbaik yang memiliki kapasitas dan integritas guna membantu permasalahan yang ada di masyarakat," jelasnya. Partai Demokrat sebagai rumah besar bukan hanya sekedar kendaraan besar yang kokoh tapi kendaraan besar yang harus menjadi tempat bertemunya gagasan tempat bertemunya optimisme untuk meraih kejayaan khususnya di pemilu 2024 mendatang. Menurut Indriani, mendukung kader-kader Demokrat terutama wanita dalam berkarier di Pemilu 2024. "Saya mendukung 30 persen wanita di Partai Demokrat dalam menghadapi Pemilu 2024 dan lebih memantapkan diri, mental dan membangun semangat. Adanya itu kita bisa merubah tantangan menjadi peluang untuk kemajuan dan menang di Pileg,Pilkada, Pilpres 2024 serta terus bergandengan bersama rakyat Indonesia," katanya. Kemudian, dirinya juga mendoakan kesembuhan dan kesehatan kepada bapak Susilo Bambang Yudhoyono yang telah berjasa dalam memajukan Indonesia.
Nasional
PIFA, Nasional - Anggota Komisi VI DPR RI, Luluk Nur Hamidah, meminta pemerintah untuk mengkaji ulang Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 26 Tahun 2023 tentang Pengelolaan Hasil Sedimentasi di Laut. Aturan ini membuka kembali larangan ekspor pasir laut yang telah ditutup selama 20 tahun. "Saya harap pemerintah tidak sembrono menerbitkan kebijakan. Maka, saya minta PP ini perlu dikoreksi, dikaji ulang, bahkan kalau perlu dibatalkan," kata Luluk dalam keterangan tertulisnya yang dimuat dalam laman DPR RI, Rabu (7/6) kemarin. Sejak tahun 2003, Indonesia telah melarang ekspor pasir laut dengan pertimbangan lingkungan. Presiden pada saat itu, Megawati Soekarnoputri, setuju dengan penghentian ekspor pasir laut melalui Peraturan Menteri Perindustrian Nomor 117 Tahun 2003. Larangan tersebut bertujuan untuk menghentikan kerusakan lingkungan, mencegah pelanggaran batas maritim, dan menghentikan kerusakan pulau-pulau kecil. Namun, larangan ini juga menimbulkan masalah, termasuk adanya kegiatan pengiriman pasir secara ilegal. Luluk mendorong pemerintah untuk memperkuat larangan tersebut, bukan membuat aturan yang membuka kembali izin ekspor pasir laut. Ia khawatir bahwa langkah ini dapat melegalkan pengiriman pasir laut ke luar negeri. Luluk juga meminta pemerintah mencabut Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2023. Menurutnya, aturan yang membuka kembali izin ekspor pasir laut lebih berbahaya daripada bermanfaat. Ia mengingatkan bahwa kebocoran penyelundupan pasir laut yang melibatkan oknum aparat dan pejabat telah terjadi sebelumnya, dan tidak ada jaminan bahwa hal ini tidak akan terulang jika peluang ini dibuka. Luluk juga mengingatkan pemerintah untuk mempertimbangkan dampak jangka panjang dari pengerukan pasir laut, karena dapat merusak kelestarian lingkungan. Selain itu, ekspor pasir laut dapat mengurangi sumber daya lingkungan dan mengancam eksistensi ekosistem pesisir dan pulau-pulau kecil di Indonesia. "Menurut saya, pemerintah terkesan mengulang kembali kebijakan yang pernah dilarang karena membahayakan ekologi demi kepentingan ekonomi semata. Padahal kondisi ekologi laut kita sedang tidak baik-baik saja, ditandai dengan kerusakan serius mangrove di sejumlah wilayah dan abrasi yang terus berlangsung," papar Luluk. Luluk menegaskan bahwa ia akan mengawal kebijakan pengerukan pasir laut ini. Ia menolak kebijakan tersebut dan berharap pemerintah mendengarkan masukan dari berbagai pihak, terutama dengan banyaknya kritik terhadap aturan ini. Pasir laut merupakan isu yang krusial yang melibatkan ekologi dan kedaulatan negara. (yd)
Lokal
Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, S.H. didampingi Wakil Bupati Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat S.T. , Sekda Kabupaten Kapuas Hulu Drs. H. Mohd. Zaini, M.M. melepas keberangkataan Calon Jemaah Haji Kabupaten Kapuas Hulu Tahun 1443 H / 2022 M di halaman kantor Bupati Kapuas Hulu pada Minggu (12/6/2022) Bupati Kapuas Hulu menyampaikan menunaikan ibadah haji merupakan karunia Tuhan yang menjadi dambaan setiap umat muslim, selain itu ibadah haji juga merupakan kewajiban juga sekaligus kehormatan bagi yang telah mendapatkan panggilan dari Tuhan. “Keberangkatan jemaah haji tahun ini merupakan hal yang patut kita syukuri, karena seperti yang kita ketahui, pemberangkatan jemaah haji tahun sebelumnya dibatalkan dengan memperioritaskan keselamatan dan kesehatan umat manusia karena situasi pandemi covid -19 yang belum kondusif,” tambahnya. Bupati Kapuas Hulu mengucapkan saya atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu, dengan suka cita dan turut berbahagia, dan mengucapkan selamat kepada bapak ibu yang akan berangkat haji tahun ini ke tanah suci. Bupati juga menerangkan bahwa secara khusus untuk Kabupaten Kapuas Hulu yang diterima pada tanggal 27 April 2022. di Kabupaten Kapuas Hulu tahun ini, ada sebanyak 59 orang calon jemaah haji yang akan kita berangkatkan ke tanah suci. Ia berpesan kepada calon jemaah haji tingkatkan semangat dalam beribadah, jaga kesehatan dan kekompakan, serta ikut arahan petugas dan taati aturan-aturan. “Saya atas nama pemerintah daerah Kabupaten Kapuas Hulu mengapresiasi serta mengucapkan terima kasih kepada kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kapuas Hulu dan semua pihak yang telah berpartisipasi atas terselenggaranya keberangkatan calon jemaah haji Tahun 2022 ini,” ucap Bupati Kapuas Hulu. “Saya ucapkan selamat jalan, selamat menunaikan ibadah haji ke tanah suci, semoga Tuhan senantiasa melindungi dan memberikan kesehatan kepada bapak dan ibu sekalian. semoga menjadi haji yang mabrur. Ammin,” sampainya. (ja)