H2H Piala AFF 2024 Lawan Filipina: 8 Laga Terakhir, Indonesia Jago Kandang!
Indonesia | Jumat, 20 Desember 2024
PIFA.CO.ID, SPORTS - Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Filipina dalam laga lanjutan Piala AFF 2024 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, pada Sabtu (21/12/2024) pukul 20.00 WIB. Timnas Indonesia menunjukkan statusnya sebagai jago kandang saat menghadapi Filipina dalam delapan pertemuan terakhir di berbagai ajang.
Dari delapan laga tersebut, Indonesia berhasil meraih tujuh kemenangan dan hanya sekali bermain imbang. Dominasi ini termasuk kemenangan besar 13-1 pada Piala AFF 2002, yang menjadi rekor kemenangan terbesar Timnas Indonesia sepanjang sejarah. Catatan ini memperkuat reputasi Garuda sebagai tim yang tangguh saat berlaga di hadapan pendukungnya sendiri.
Pertemuan pada Sabtu besok (21/12) menjadi krusial bagi kedua tim karena menentukan siapa yang berpeluang lolos ke semifinal. Saat ini, Indonesia berada di posisi kedua Grup B dengan empat poin, sementara Filipina berada di posisi keempat dengan tiga poin.
Pemenang laga ini akan memiliki peluang besar untuk melaju ke fase gugur. Dalam sejarah pertemuan kandang, Indonesia telah menunjukkan dominasi atas Filipina dengan tujuh kemenangan dan satu hasil imbang dari delapan laga yang digelar.
Salah satu kemenangan paling fenomenal diraih Timnas Indonesia pada Piala AFF 2002 ketika menghancurkan Filipina dengan skor 13-1. Kemenangan tersebut menjadi rekor terbesar dalam sejarah tim nasional Indonesia.
Namun, Filipina sempat menahan imbang Indonesia 0-0 saat bermain di Jakarta pada Piala AFF 2018. Meski demikian, catatan keseluruhan tetap memihak Indonesia sebagai tim yang kuat saat bermain di kandang sendiri.
Rekam Jejak Pertemuan Kandang Indonesia vs Filipina
- Indonesia 6-0 Filipina – Asian Games 1962 – Jakarta
- Indonesia 1-0 Filipina – Kualifikasi Piala Asia 1984 – Jakarta
- Indonesia 2-0 Filipina – SEA Games 1997 – Jakarta
- Indonesia 13-1 Filipina – Piala AFF 2002 – Jakarta
- Indonesia 1-0 Filipina – Piala AFF 2010 – Jakarta
- Indonesia 2-0 Filipina – Laga Persahabatan – Solo
- Indonesia 0-0 Filipina – Piala AFF 2018 – Jakarta
- Indonesia 2-0 Filipina – Kualifikasi Piala Dunia 2026 – Jakarta
Pertarungan nanti malam tidak hanya menjadi ajang pembuktian ketangguhan Indonesia di kandang tetapi juga membawa harapan besar untuk kembali mengukir sejarah di Piala AFF 2024.