Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, dr. Erna Yulianti, sampaikan keterangan soal penelantaran jenazah bayi oleh sopir ambulans Sintang. (Dok. Istimewa)

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, dr. Erna Yulianti, sampaikan keterangan soal penelantaran jenazah bayi oleh sopir ambulans Sintang. (Dok. Istimewa)

Berandascoped-by-BerandaLokalscoped-by-LokalKadinkes Kalbar Buka Suara soal Penelantaran Jenazah di Sintang

Kadinkes Kalbar Buka Suara soal Penelantaran Jenazah di Sintang

Sintang | Rabu, 17 Juli 2024

PIFA, Lokal - Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Kalimantan Barat, dr. Erna Yulianti, memberikan penjelasan terkait insiden penelantaran jenazah oleh sopir ambulans di Kabupaten Sintang. Insiden ini terjadi karena ketidakmampuan pihak keluarga duka membayar biaya pengantaran jenazah yang diminta oleh sopir berinisial SW.

Erna menyatakan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang dan meminta keterangan dari pihak RSUD Ade M. Djoen Sintang mengenai insiden tersebut.

“Berdasarkan informasi yang kita dapat, kejadian tersebut memang benar terjadi di wilayah Kabupaten Sintang,” ujar dr. Erna.

Dari hasil koordinasi tersebut, dr. Erna menyimpulkan bahwa tindakan penelantaran jenazah murni dilakukan oleh oknum sopir berinisial SW. Saat ini, sopir tersebut telah diberikan sanksi tegas sesuai dengan mekanisme kepegawaian yang berlaku. 

“Kita juga sudah pastikan bahwa pihak RSUD memberi sanksi tegas, dan yang bersangkutan juga sudah memberikan klarifikasi serta menyampaikan permohonan maaf melalui media massa atas kejadian tersebut,” tambahnya.

dr. Erna juga meminta agar pihak Rumah Sakit menjadikan kejadian ini sebagai pelajaran dan berjanji akan meningkatkan pelayanan agar insiden serupa tidak terulang. 

“Kita juga meminta kepada pihak Rumah Sakit untuk menjadikan ini sebagai pelajaran, dan mereka (RSUD Ade M. Djoen) juga berjanji akan meningkatkan pelayanan Rumah Sakit agar kejadian serupa tidak kembali terulang,” pungkasnya.

Kejadian ini telah memicu kemarahan publik setelah viral di media sosial, di mana jenazah bayi yang baru dilahirkan diturunkan di salah satu SPBU karena keluarga tidak mampu membayar tambahan biaya BBM sebesar Rp 400 ribu yang diminta oleh sopir ambulans. Sopir yang diketahui bernama Suwardi mengaku bahwa permintaan uang tambahan tersebut disebabkan oleh selisih harga BBM jenis dexlite yang lebih mahal dari yang dianggarkan dalam Peraturan Gubernur (Pergub).

Anggota DPRD Sintang, Santosa, telah menyatakan bahwa masalah pembayaran ambulans merupakan tanggung jawab dirinya dan direktur rumah sakit, dan tidak ada alasan bagi sopir untuk meminta pembayaran tambahan di luar kasir rumah sakit. (ad)

Rekomendasi

Foto: Dituduh Pernah Pacaran dengan Kim Sae Ron, Ini Klarifikasi Agensi Kim Soo Hyun  | Pifa Net

Dituduh Pernah Pacaran dengan Kim Sae Ron, Ini Klarifikasi Agensi Kim Soo Hyun

Korea Selatan
| Selasa, 11 Maret 2025
Foto: Harga Cabai di Pasar Flamboyan Tembus Rp 100 Ribu Per Kg Jelang Ramadhan | Pifa Net

Harga Cabai di Pasar Flamboyan Tembus Rp 100 Ribu Per Kg Jelang Ramadhan

Pontianak
| Selasa, 25 Februari 2025
Foto: Hasto kepada Kader PDIP: Jaga Ibu Megawati Soekarnoputri! | Pifa Net

Hasto kepada Kader PDIP: Jaga Ibu Megawati Soekarnoputri!

Indonesia
| Rabu, 26 Februari 2025
Foto: Ternyata Ini Alasan Mengapa Perfeksionis Dapat Menyebabkan Depresi | Pifa Net

Ternyata Ini Alasan Mengapa Perfeksionis Dapat Menyebabkan Depresi

Indonesia
| Minggu, 16 Maret 2025
Foto: Prabowo Gelar Rapat Terbatas Bahas Penataan Lahan Perkebunan Sawit | Pifa Net

Prabowo Gelar Rapat Terbatas Bahas Penataan Lahan Perkebunan Sawit

Indonesia
| Minggu, 2 Februari 2025
Foto: 5 Minuman yang Bisa Diminum Setiap Pagi untuk Meningkatkan Imunitas | Pifa Net

5 Minuman yang Bisa Diminum Setiap Pagi untuk Meningkatkan Imunitas

Indonesia
| Kamis, 20 Februari 2025
Foto: Hasil Laga Perdana Piala Asia U-20 2025: Garuda Muda Dibantai Iran 3-0 | Pifa Net

Hasil Laga Perdana Piala Asia U-20 2025: Garuda Muda Dibantai Iran 3-0

China
| Jumat, 14 Februari 2025
Foto: Setelah Jakarta dan Bandung, Dealer Premium Shop Yamaha Kini Hadir di Semarang | Pifa Net

Setelah Jakarta dan Bandung, Dealer Premium Shop Yamaha Kini Hadir di Semarang

Semarang
| Kamis, 10 April 2025
Foto: Polres Kayong Utara Gelar Panen Raya Jagung untuk Dukung Ketahanan Pangan Nasional | Pifa Net

Polres Kayong Utara Gelar Panen Raya Jagung untuk Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Polres Kalbar
| Selasa, 3 Juni 2025
Foto: Full Gaspol! Dokter Tirta Kasih Riding Tips Seru di Episode Perdana Yamaha Knalpodcast Bareng Gofar Hilman | Pifa Net

Full Gaspol! Dokter Tirta Kasih Riding Tips Seru di Episode Perdana Yamaha Knalpodcast Bareng Gofar Hilman

Otomotif
| Rabu, 11 Juni 2025

Berita Terkait

Pifabiz

Foto: Daftar Harga Tiket Konser Solo KAI EXO di Jakarta Resmi Diumumkan, Mulai Rp1,2 Juta | Pifa Net

Daftar Harga Tiket Konser Solo KAI EXO di Jakarta Resmi Diumumkan, Mulai Rp1,2 Juta

PIFAbiz - Promotor CK Entertainment resmi mengumumkan daftar harga tiket konser solo perdana KAI EXO bertajuk 2025 KAI SOLO CONCERT TOUR KAION di Jakarta pada Selasa (18/3). Konser ini akan digelar pada 14 Juni 2025 di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, sebagai salah satu bagian dari tur Asia KAI yang mencakup 10 kota.Tiket konser dibagi menjadi lima kategori dengan rentang harga mulai dari Rp1,2 juta hingga Rp2,9 juta (belum termasuk pajak pemerintah dan biaya lainnya). Kategori termahal, CAT 1, dibanderol Rp2,9 juta dengan fasilitas standing di area festival yang berhadapan langsung dengan panggung. Pemegang tiket CAT 1 juga berkesempatan mengikuti sesi sound check bersama KAI sebelum pertunjukan dimulai.Sementara itu, kategori lainnya adalah CAT 2 (Rp2,4 juta), CAT 3 (Rp2 juta), CAT 4 (Rp1,6 juta), dan CAT 5 (Rp1,2 juta), yang semuanya merupakan tempat duduk. CAT 2 menempati tribun tengah depan, CAT 3 di tribun sisi kanan dan kiri, sedangkan CAT 4 dan CAT 5 berada di tribun atas.Penjualan tiket akan dibagi menjadi dua sesi. Sesi Pre-Sale dibuka pada Selasa, 25 Maret 2025, pukul 14.00 WIB hingga 23.59 WIB, diikuti sesi General Sale pada Rabu, 26 Maret 2025, mulai pukul 14.00 WIB. Tiket dapat dibeli melalui situs resmi kaiinjakarta.com.Konser ini menjadi penanda kembalinya KAI ke panggung musik setelah menyelesaikan wajib militer pada 10 Februari 2025. Tur KAION dimulai di Seoul pada 17-18 Mei 2025, dilanjutkan ke Kuala Lumpur (24 Mei), Macau (7 Juli), Jakarta (14 Juni), Singapura (21 Juni), Taipei (12 Juli), Manila (27 Juli), Bangkok (2 Agustus), Yokohama (6-7 Agustus), dan ditutup di Hong Kong (16 Agustus).KAI, yang debut solo pada 2020 dengan EP berjudul KAI, telah merilis tiga EP termasuk Peaches (2021) dan Rover (2023). Sebagai member EXO sejak 2011 dan bagian dari SuperM sejak 2019, konser ini menjadi momen spesial bagi penggemar untuk menyaksikan penampilan solonya secara langsung di Jakarta.

Jakarta
| Selasa, 18 Maret 2025

Nasional

Foto: SMA BINUS Simprug Beberkan Fakta-fakta Kasus Dugaan Bullying di Sekolah, Ini Penjelasannya | Pifa Net

SMA BINUS Simprug Beberkan Fakta-fakta Kasus Dugaan Bullying di Sekolah, Ini Penjelasannya

PIFA, Nasional - SMA BINUS Simprug memberikan klarifikasi terkait kasus dugaan bullying yang mencuat di kalangan siswa. Dalam penjelasannya, pihak sekolah menegaskan bahwa kejadian yang dianggap bullying sebenarnya merupakan kesepakatan adu tanding boxing satu lawan satu antar siswa.Awalnya, pelapor berinisial RE mengklaim telah dikeroyok oleh tiga orang dan ditonton oleh 30 siswa sebelum ditinggalkan di toilet dalam keadaan tidak berdaya. Namun, rekaman CCTV pada 30 Januari menunjukkan fakta berbeda: RE dan 18 siswa lainnya terlihat berjalan keluar dari toilet. Dalam video tersebut, RE tampak memainkan rambut dan tertawa, serta berinteraksi dengan siswa lainnya.Pada sidang Rapat Dengar Pendapat (RDP) di DPR RI, RE mengubah pernyataannya, mengaku digiring oleh belasan siswa, bukan 30.Mengutip detikcom, hal ini tentunya memperkuat fakta yang ditemukan sekolah bahwa tak ada indikasi bullying pada pelapor berinisial RE. Hal ini dijelaskan oleh Kapolres Jakarta Selatan Kompol Ade Rahmad di Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi III DPR RI."Yaitu saat korban bersama para terlapor sedang di kantin membicarakan pertandingan boxing, selama 5 detik, antara MGM dan RE, di toilet lantai 4," ujarnya.Sebagai tindak lanjut, sekolah mengadakan pertemuan dengan perwakilan orang tua murid. Pertemuan ini bertujuan untuk memaparkan bukti dan kebenaran terkait peristiwa yang terjadi pada 30 dan 31 Januari lalu. Pihak sekolah menegaskan bahwa langkah-langkah telah diambil untuk meningkatkan keamanan siswa dan sanksi telah diberikan kepada siswa yang terlibat sesuai dengan peraturan sekolah.Dalam kesempatan tersebut, orang tua murid pun menanyakan detail peristiwa tersebut. Sekolah menekankan bahwa fokus mereka bukan mencari siapa yang benar atau salah, tetapi memastikan keselamatan dan kesejahteraan semua siswa.

Jakarta
| Senin, 23 September 2024

Lokal

Foto: Bupati Muda Sebut Fungsi Dana Desa Nontunai sebagai Benteng dan Pagar Penyalahgunaan APBDes | Pifa Net

Bupati Muda Sebut Fungsi Dana Desa Nontunai sebagai Benteng dan Pagar Penyalahgunaan APBDes

PIFA, Lokal - Proses pemilihan kepala desa (pilkades) serentak di 25 desa Kabupaten Kubu Raya pada Selasa (17/10) sukses digelar. Namun, kemenangan membawa tanggung jawab besar, terutama dalam mengelola Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes). Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan, memberikan pesan tegas kepada para kepala desa terpilih untuk mematuhi aturan yang ada dan menjalankan tugas dengan penuh integritas. Sejak tahun 2019, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya telah menerapkan sistem pengelolaan APBDes secara nontunai. Dalam sistem ini, transaksi desa dilakukan melalui Cash Management System (CMS), yang memastikan keamanan dan transparansi dana desa. Bupati Muda Mahendrawan menjelaskan bahwa keunggulan sistem nontunai adalah kecepatan dalam mendeteksi penyimpangan.  “Dengan sistem nontunai desa, sebenarnya membentengi dan memagari. Itu juga manfaatnya, ketika terjadi penyimpangan maka cepat ketahuan. Kalau dulu sebelum nontunai, dua sampai tiga tahun baru ketahuan. Namun sekarang cepat,” kata Bupati Muda. Bupati Muda menyampaikan contoh kasus nyata di salah satu desa, di mana dana desa disalahgunakan untuk kepentingan pribadi dan bahkan judi online. Namun, berkat sistem nontunai, penyalahgunaan tersebut cepat terungkap, menghindarkan masyarakat dari kerugian yang lebih besar. "Ini adalah pelajaran berharga. Kita tidak ingin kerugian masyarakat berlangsung lama. Dengan sistem ini, segala tindakan penyelewengan akan segera diproses," tegasnya. Bupati mengingatkan calon kepala desa terpilih dan yang sudah menjabat untuk memahami dan mengimplementasikan sistem nontunai dengan baik. Mereka telah diberi pembekalan dan diharapkan dapat bekerja untuk kepentingan rakyat dengan visi yang jelas dan terukur. Sistem nontunai tidak hanya membantu menjaga keuangan desa tetap integritas, tetapi juga memberikan perlindungan kepada warga desa, memastikan bahwa dana desa benar-benar digunakan untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat setempat. (hs)

Kubu Raya
| Jumat, 20 Oktober 2023
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5