Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Berandascoped-by-BerandaNasionalscoped-by-NasionalKapolri: Bayar Pajak Bermanfaat Bagi Kepentingan Masyarakat dan Negara Indonesia

Kapolri: Bayar Pajak Bermanfaat Bagi Kepentingan Masyarakat dan Negara Indonesia

Jakarta | Selasa, 8 Maret 2022

Berita Nasional, PIFA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan bahwa dirinya telah melakukan pelaporan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) pajak penghasilan secara online atau melalui aplikasi e-filing yang diluncurkan oleh Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak. 

Hal itu disampaikan Sigit dalam acara pelaporan SPT Tahunan oleh pejabat negara di Kantor Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Jakarta, Selasa (8/3/2022).

"Saya Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kepala Kepolisian Republik Indonesia, hari ini saya sudah melaksanakan pelaporan tahunan pajak penghasilan secara online melalui elektronik filing atau biasa dikenal e-filing," kata Sigit. 

Dalam kesempatan itu, Sigit mengapresiasi kepada Ditjen Pajak yang telah memanfaatkan perkembangan teknologi informasi melalui e-filing untuk memudahkan seluruh wajib pajak melakukan pembayaran atau pelaporan. Menurutnya, platform tersebut memudahkan masyarakat dalam mendapatkan pelayanan terutama di tengah situasi Pandemi Covid-19. 

"Tentunya pelayanan berbasis teknologi informasi menjadi pelayanan yang memudahkan. Dan dengan adanya aplikasi e-filing ini harapan kita dimanapun kita berada, kita bisa melaksanakan pembayaran pajak secara mudah, cepat, aman dan efisien. Harapan kita tentunya tepat waktu," ujar mantan Kabareskrim Polri itu.

Eks Kapolda Banten itu menjelaskan, pajak merupakan sebagai sumber penerimaan APBN serta menjadi tulang punggung penerimaan negara. Dengan adanya sikap taat pajak, kata Sigit, hal itu sebagai cerminan dalam rangka mendukung program Pemerintah, diantaranya adalah pengendalian Pandemi Covid-19 dewasa ini. 

Sigit menyatakan, dengan taat pajak di tengah Pandemi Covid-19, hal itu juga akan mendorong pemulihan ekonomi nasional (PEN) untuk kepentingan pemberian perlindungan sosial kepada masyarakat, seperti bantuan sosial, bantuan langsung tunai serta hal lainnya yang meringankan beban warga ketika terjadinya Pandemi Covid-19. 

"Pada kesempatan ini saya mendorong kepada seluruh wajib pajak untuk betul-betul bisa melaksanakan kewajiban pajaknya. Baik bagi wajib pajak perorangan ataupun wajib pajak badan," ucap Sigit.

Oleh sebab itu, khusus wajib pajak perorangan, Sigit menginstruksikan kepada seluruh personel Kepolisian untuk melaksanakan kewajibannya dalam membayar ataupun melakukan pelaporan pajak. 

"Khususnya perorangan dan seluruh rekan-rekan di institusi Polri saya harapkan kewajiban kita betul-betul bisa dilaksanakan dengan baik sebagai bagian dan kewajiban kita berkontribusi untuk negara," tutur Sigit.

Polri, ditegaskan Sigit, juga akan mengawal kepatuhan bagi seluruh wajib pajak khususnya wajib pajak badan, agar bisa memenuhi kewajibannya. Dengan begitu, Sigit mengungkapkan hal itu bisa bermanfaat bagi kepentingan masyarakat, kepentingan bangsa dan negara dalam rangka mendorong pergerakan pertumbuhan dan perputaran ekonomi di Indonesia. 

"Saya dorong mari kita bayar pajak tepat waktu paling lambat 31 Maret untuk wajib pajak perorangan dan 31 April wajib pajak badan. Dengan pajak kuat, Indonesia Maju," tutup Sigit. (rs)

Rekomendasi

Foto: Dua Prajurit TNI AL Divonis Penjara Seumur Hidup dalam Kasus Penembakan Bos Rental Mobil | Pifa Net

Dua Prajurit TNI AL Divonis Penjara Seumur Hidup dalam Kasus Penembakan Bos Rental Mobil

Indonesia
| Selasa, 25 Maret 2025
Foto: Jokowi Akui Memiliki Hubungan yang Hangat dengan Puan Maharani | Pifa Net

Jokowi Akui Memiliki Hubungan yang Hangat dengan Puan Maharani

Indonesia
| Sabtu, 22 Maret 2025
Foto: Qatar Komit Investasi 2 Miliar Dolar AS ke Danantara, Prabowo: Sinyal Positif | Pifa Net

Qatar Komit Investasi 2 Miliar Dolar AS ke Danantara, Prabowo: Sinyal Positif

Indonesia
| Senin, 14 April 2025
Foto: Indonesia Masuk Pot 3 untuk Undian Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 | Pifa Net

Indonesia Masuk Pot 3 untuk Undian Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sports
| Sabtu, 12 Juli 2025
Foto: Laura Meizani Tuai Simpati Publik Usai Berdamai dengan Nikita Mirzani | Pifa Net

Laura Meizani Tuai Simpati Publik Usai Berdamai dengan Nikita Mirzani

Pifabiz
| Senin, 24 Februari 2025
Foto: Gojek Buka Suara soal Tuntutan THR untuk Driver Ojol | Pifa Net

Gojek Buka Suara soal Tuntutan THR untuk Driver Ojol

Indonesia
| Selasa, 18 Februari 2025
Foto: PGRI Kalbar Laporkan TikTokers Riezky Kabah ke Polda Usai Viral Video Hina Profesi Guru | Pifa Net

PGRI Kalbar Laporkan TikTokers Riezky Kabah ke Polda Usai Viral Video Hina Profesi Guru

Pontianak
| Kamis, 27 Februari 2025
Foto: Pundit Belanda Ungkap Alex Pastoor Lebih Cocok Jadi Pelatih Timnas Indonesia | Pifa Net

Pundit Belanda Ungkap Alex Pastoor Lebih Cocok Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Indonesia
| Jumat, 10 Januari 2025
Foto: ‘Garuda Academy’, Program Terbaik untuk Membangun Pemimpin Masa Depan Industri Olahraga | Pifa Net

‘Garuda Academy’, Program Terbaik untuk Membangun Pemimpin Masa Depan Industri Olahraga

Indonesia
| Selasa, 22 April 2025
Foto: Prediksi dan H2H Juventus vs AC Milan di Semifinal Supercoppa Italiana 2024 | Pifa Net

Prediksi dan H2H Juventus vs AC Milan di Semifinal Supercoppa Italiana 2024

Italia
| Kamis, 2 Januari 2025

Berita Terkait

Nasional

Foto: Gunung Marapi Erupsi Lagi, Warga Panik Dikejutkan Suara Dentuman di Malam Hari | Pifa Net

Gunung Marapi Erupsi Lagi, Warga Panik Dikejutkan Suara Dentuman di Malam Hari

PIFA, Nasional – Gunung Marapi di Sumatera Barat kembali mengalami erupsi pada Rabu malam (18/6) sekitar pukul 20.09 WIB, dengan kolom abu mencapai 700 meter di atas puncak atau sekitar 3.591 meter di atas permukaan laut. Petugas Pos Pengamatan Gunung Api Marapi, Ahmad Rifandi, mengatakan bahwa kolom abu berwarna kelabu dengan intensitas sedang mengarah ke timur. Aktivitas erupsi terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 30 mm dan durasi 1 menit 52 detik. "Saat ini Marapi berada pada status Level II (Waspada) dengan rekomendasi masyarakat agar tidak memasuki wilayah dalam radius 3 kilometer dari kawah Verbeek," ujarnya. Erupsi yang terjadi di malam hari ini membuat warga sekitar, terutama di lereng Gunung Marapi, panik dan berhamburan keluar rumah. Firdaus, Wali Nagari Bukik Batabuah, mengatakan suara dentuman keras disertai gemuruh dan getaran terasa hingga ke permukiman. "Suasana panik sempat terjadi, membuat masyarakat berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri," ungkap Firdaus. Ia juga menambahkan bahwa dari kejauhan terlihat pijar api dari puncak gunung yang menandakan adanya peningkatan aktivitas vulkanik signifikan. Pemerintah Nagari Bukik Batabuah menghimbau masyarakat untuk tetap tenang namun waspada, dan selalu mengikuti informasi resmi dari otoritas terkait demi keselamatan bersama.

Nasional
| Rabu, 18 Juni 2025

Lifestyle

Foto: Jangan Langsung Dibuang, Studi Temukan Kulit Jeruk Bantu Kurangi Risiko Penyakit Jantung | Pifa Net

Jangan Langsung Dibuang, Studi Temukan Kulit Jeruk Bantu Kurangi Risiko Penyakit Jantung

PIFA, Lifestyle - Para peneliti dari University of Florida menemukan bahwa kulit jeruk ternyata sangat bermanfaat buat kesehatan jantung. Penelitian tersebut berhasil mengidentifikasi senyawa dalam kulit jeruk yang bisa membantu mengurangi risiko penyakit jantung, salah satu penyakit paling umum di seluruh dunia. Dalam studi terbaru, Yu Wang, profesor ilmu pangan dan nutrisi manusia di University of Florida yang memimpin penelitian, mencoba meneliti potensi ekstrak kulit jeruk dalam mengurangi produksi TMAO. Tim fokus pada dua jenis ekstrak kulit jeruk: fraksi polar dan fraksi non-polar. Mereka menemukan ekstrak fraksi non-polar kulit jeruk secara efektif menghambat produksi bahan kimia berbahaya terkait dengan penyakit kardiovaskular. Selain itu, peneliti juga mengidentifikasi senyawa feruloylputrescine di dalam ekstrak fraksi polar yang ampuh menghambat enzim yang bertanggung jawab untuk memproduksi trimethylamine, prekursor TMAO. Kulit jeruk biasanya dibuang sebagai limbah atau diberikan ke hewan. Sementara manfaat kesehatannya sering diabaikan. Penelitian menunjukkan, sekitar 5 juta ton kulit jeruk diproduksi setiap tahunnya, dan yang paling penting kulit jeruk aman dikonsumsi Manusia, menurut Food and Drug Administration (FDA). Penelitian ini tidak hanya menawarkan solusi potensial untuk mengurangi risiko penyakit jantung, tapi juga memberikan peluang untuk mengatasi limbah makanan dengan mengolah kembali kulit jeruk menjadi makanan atau suplemen kesehatan. Wang dan tim di UF/IFAS Citrus Research and Education Center, berencana akan terus mengembangkan produk baru kulit jeruk yang berkontribusi pada kesehatan jantung. (ly)

Indonesia
| Selasa, 11 Juni 2024

Lifestyle

Foto: Awas! Tidur Siang Lebih Dari 30 Menit Dapat Meningkatkan Resiko Penyakit Jantung | Pifa Net

Awas! Tidur Siang Lebih Dari 30 Menit Dapat Meningkatkan Resiko Penyakit Jantung

PIFA, Lifestyle - Sebuah studi yang dilakukan selama 13 tahun terhadap 20 ribu orang Spanyol mengungkapkan bahwa orang yang tidur siang lebih lama hampir dua kali lipat berisiko mengalami masalah jantung. Penulis studi dari Rumah Sakit Universitas Juan Ramon Jimenez, dr Jesus Diaz-Gutierrez mengungkapkan analisis menunjukkan waktu optimal untuk tidur siang adalah antara 15 dan 30 menit. "Studi kami menunjukkan bahwa tidur siang di siang hari harus dibatasi kurang dari 30 menit," ujar Jesus Diaz-Gutierrez mengutip PMJ News, Sabtu (15/4/2023). Menurut Diaz, tidur siang terlalu lama bisa membuat  jam internal tubuh atau ritme sirkadian terganggu yang menyebabkan waktu tidur malam menjadi lebih singkat, lebih sering terbangun di malam hari, dan mengurangi aktivitas fisik. Sebaliknya, lanjut Diaz, tidur siang singkat dapat meningkatkan ritme sirkadian, menurunkan tingkat tekanan darah, dan mengurangi stres. Tim peneliti melacak 20 ribu lulusan universitas yang memiliki usia rata-rata 38 tahun dan melihat risiko fibrilasi atrium. Dibandingkan dengan mereka yang tidur siang lebih dari 30 menit per hari, mereka yang tidur siang kurang dari 15 menit memiliki resiko 42 persen lebih rendah terkena fibrilasi atrium. Sedangkan mereka yang tidur siang selama 15 sampai 30 menit memiliki risiko 56 persen lebih rendah. Temuan ini dipresentasikan pada konferensi ESC Preventive Cardiology di Malaga, Spanyol. Selain itu, menurut Dr Diaz-Gutierrez, studi sebelumnya menunjukkan bahwa pola tidur mungkin berperan dalam perkembangan fibrilasi atrium. "Tetapi sejauh yang kami ketahui, ini adalah studi pertama yang menganalisis hubungan antara tidur siang dan risiko aritmia. Hasilnya menunjukkan bahwa durasi tidur siang yang optimal adalah 15 hingga 30 menit," tuturnya. "Studi yang lebih besar diperlukan untuk menentukan apakah tidur siang singkat lebih baik daripada tidak tidur sama sekali,” katanya lagi.

Indonesia
| Rabu, 3 Mei 2023
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5