Foto: Sindonews

Foto: Sindonews

Berandascoped-by-BerandaNasionalscoped-by-NasionalKembali Ditawari Beasiswa Oleh Sandiaga Uno, Roy Citayam Tolak dan Minta Dialihkan ke Adiknya

Kembali Ditawari Beasiswa Oleh Sandiaga Uno, Roy Citayam Tolak dan Minta Dialihkan ke Adiknya

Jakarta | Senin, 1 Agustus 2022

Berita Nasional, PIFA - Roy Citayam yang sempat menolak tawaran beasiswa dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, kembali dapat tawaran beasiswa, namun ia menolaknya lagi.

Kepada Sandiaga Uno, Roy yang ikut memviralkan Citayam Fashion Week itu meminta agar beasiswanya dialihkan untuk adiknya lantaran ia ingin fokus menjadi content creator. Hal itu disampaikan dalam sambungan live Instagram bareng Sandiaga Uno, Roy Citayam saat ditanyai soal alasannya putus sekolah dan menolak beasiswa.

“Tapi kalau buat adik saya bisa nggak Pak?” tanya Roy Citayam kepada Sandiaga Uno.

Sandiaga Uno mengabulkan permintaan Roy, namun dengan syarat.

“Kalau permintaan Roy seperti itu, beasiswa dialihkan ke adik tapi dengan syarat Roy ikut pelatihan untuk membuat konten yang bagus. Supaya nggak cuma kali ini saja, supaya tahun depan-depan Roy punya ilmu untuk menciptakan konten-konten yang bisa jadi santapan dan disukai masyarakat. Jangan sampai cuma 2022 aja 2023 aja terus redup,” pesan Sandiaga Uno kepada Roy Citayam.

Sebelumnya, Sandiaga Uno bertanya soal alasan Roy putus sekolah.

“Putus sekolah pas orang tua sakit. Habis itu orang tua meninggal, nggak bisa lanjut lagi (sekolah). Rumah juga dijual,” jawab Roy.

Sandiaga Uno juga menanyai soal alasan Roy menolak beasiswa darinya.

“Waktu itu kan viral beasiswa dari saya ditolak. Boleh tahu nggak alasannya kenapa? Nggak apa-apa, saya nggak marah,” tanya Sandiaga Uno.

“Alasannya yang saat ini saya butuhin uang Pak. Buat bantu orang tua, mau jadi content creator juga,” jawab Roy.

Mendengar langsung jawaban Roy, Sandiaga Uno pun mengerti dengan keinginan Roy yang ingin memanfaatkan waktu mencari penghasilan untuk keluarganya.

“Sekarang saya bisa ngerti karena ngobrol langsung jadi ngerti alasannya waktu yang ada sekarang bukan buat nimba ilmu, tapi buat ciptakan konten biar menghasilkan dan bantu keluarga,” pungkas Sandiaga Uno.

“Buat bantu adik sekolah juga sih,” sambung Roy.

Pada kesempatan tersebut, Sandiaga Uno kembali menawarkan bantuan untuk Roy. Sandiaga Uno meminta Roy untuk mengikuti pelatihan agar konten-konten yang dibuatnya lebih variatif dan terus bisa membuat konten bukan terkenal musiman.

“Tapi kalau misalnya ditawari lagi kira-kira dengan pemikiran untuk supaya bisa Roy masih bisa ngonten, berkegiatan, Roy juga bisa dapat pelatihan agar konten-kontennya lebih keren kira-kira diterima nggak?” tanya Sandiaga Uno lagi.

“Diterima, kalau buat konten kreator. Tapi, kalau beasiswa maaf banget Pak,” jawab Roy.

Rekomendasi

Foto: Harga Tiket Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Mulai Rp300 Ribu | Pifa Net

Harga Tiket Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Mulai Rp300 Ribu

Indonesia
| Selasa, 4 Maret 2025
Foto: Dukungan FIFA-GIZ Pacu Pengembangan Sepak Bola Wanita di Indonesia | Pifa Net

Dukungan FIFA-GIZ Pacu Pengembangan Sepak Bola Wanita di Indonesia

Indonesia
| Senin, 27 Januari 2025
Foto: Ahli Peringatkan Risiko Kesehatan dari Penggunaan Headphone Nirkabel | Pifa Net

Ahli Peringatkan Risiko Kesehatan dari Penggunaan Headphone Nirkabel

Indonesia
| Jumat, 21 Februari 2025
Foto: Ribuan Guru Agama di Kalbar Belum Sertifikasi, Asosiasi PAI Desak Pemerintah Segera Bertindak | Pifa Net

Ribuan Guru Agama di Kalbar Belum Sertifikasi, Asosiasi PAI Desak Pemerintah Segera Bertindak

Pontianak
| Selasa, 4 Maret 2025
Foto: Kiat Kelola THR Agar Tak Cepat Habis, Simak Saran Ahli | Pifa Net

Kiat Kelola THR Agar Tak Cepat Habis, Simak Saran Ahli

Indonesia
| Sabtu, 8 Maret 2025
Foto: Marselino Ferdinan Cetak Brace dan Antar Oxford United Academy ke Semifinal Oxfordshire Senior Cup | Pifa Net

Marselino Ferdinan Cetak Brace dan Antar Oxford United Academy ke Semifinal Oxfordshire Senior Cup

Indonesia
| Rabu, 22 Januari 2025
Foto: Pep Guardiola Santai Hadapi Kritik, Yakin Tak Bakal Dipecat Man City | Pifa Net

Pep Guardiola Santai Hadapi Kritik, Yakin Tak Bakal Dipecat Man City

Inggris
| Selasa, 11 Februari 2025
Foto: Palestina Siap Memerintah Gaza Pasca Gencatan Senjata | Pifa Net

Palestina Siap Memerintah Gaza Pasca Gencatan Senjata

Palestina
| Sabtu, 18 Januari 2025
Foto: AC Milan Incar Joao Felix, Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin | Pifa Net

AC Milan Incar Joao Felix, Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin

Italia
| Sabtu, 1 Februari 2025
Foto: Daftar Pemain Termahal di Asia Tenggara: Mayoritas dari Indonesia, Mees Hilgers Paling Atas! | Pifa Net

Daftar Pemain Termahal di Asia Tenggara: Mayoritas dari Indonesia, Mees Hilgers Paling Atas!

Indonesia
| Senin, 3 Maret 2025

Berita Terkait

Sports

Foto: PSSI Gandeng UNESA Kembangkan Sepak Bola Wanita | Pifa Net

PSSI Gandeng UNESA Kembangkan Sepak Bola Wanita

PIFA.CO.ID, SPORTS - PSSI terus memperkuat komitmennya dalam pengembangan sepak bola wanita di Indonesia melalui berbagai program strategis. Salah satu langkah terbarunya adalah menjalin kerja sama dengan Universitas Negeri Surabaya (UNESA) serta Forum Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan. Kolaborasi ini akan menjadi proyek percontohan dalam pengembangan Sport Science bagi Timnas Putri Indonesia.Pada 2025, Timnas Putri Indonesia akan menghadapi sejumlah agenda internasional, termasuk ASEAN Women's Championship, Kualifikasi Piala AFC, dan laga uji coba lainnya. Kerja sama ini diharapkan dapat mendukung performa tim dalam menghadapi kompetisi-kompetisi tersebut.Acara seremoni kerja sama yang berlangsung di Gedung Rektorat Kampus 2 UNESA, Surabaya, Kamis (16/1), dihadiri oleh perwakilan PSSI, KONI, dan UNESA. Kolaborasi ini mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, termasuk Anggota Eksekutif PSSI, Vivin Cahyani Sungkono, yang menekankan pentingnya dukungan dari UNESA dan Forum Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan dalam membangun sepak bola wanita di Indonesia.Kerja sama ini melibatkan UNESA sebagai tuan rumah penyelenggaraan kursus kepelatihan Lisensi D khusus wanita, bagian dari program FIFA-GIZ: Women Empowerment in Sports. Program ini bertujuan mempromosikan kesetaraan gender dalam olahraga, dengan dukungan organisasi pembangunan internasional Jerman, GIZ. Indonesia menjadi salah satu dari tiga negara yang mendapatkan kesempatan istimewa ini, di mana PSSI mengelola program tersebut bersama Le Guilde dengan supervisi FIFA Women’s Football Department.Sebagai bagian dari implementasi program, PSSI memberikan beasiswa pelatihan Lisensi D kepada calon pelatih potensial untuk memperkuat ekosistem sepak bola wanita di Indonesia. Langkah ini selaras dengan Strategi Sepak Bola Wanita PSSI 2024–2028 yang berfokus pada pengembangan karier dan peningkatan kapasitas individu. Proses monitoring untuk peserta beasiswa dijadwalkan berlangsung pada April 2025, memastikan keberlanjutan dan efektivitas pelatihan hingga tingkat Lisensi C.Timnas Putri Indonesia, di bawah arahan pelatih Satoru Mochizuki, saat ini sedang melaksanakan pemusatan latihan di Surabaya dari 15 Januari hingga 13 Februari. Diharapkan, inisiatif ini tidak hanya membawa dampak positif bagi Timnas Putri, tetapi juga menjadi fondasi yang kokoh untuk masa depan sepak bola wanita di Indonesia.

Indonesia
| Jumat, 17 Januari 2025

Politik

Foto: Kritik Jokowi yang Cawe-cawe, Amien Rais: Ini Sebuah Logika Tanpa Etika! | Pifa Net

Kritik Jokowi yang Cawe-cawe, Amien Rais: Ini Sebuah Logika Tanpa Etika!

PIFA, Politik -  Bertempat di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (29/5/2023), Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan para pimpinan media, dalam kesempatan itu Jokowi menegaskan bahwa dirinya cawe-cawe. Jokowi mengingatkan agar pernyataannya soal cawe-cawe itu tidak disalahartikan. "Jangan terus dianggap saya cawe-cawe urusan politik praktis," kata dia menambahkan.  Termasuk dalam urusan mengundang para pimpinan parpol, ditegaskannya sebagai upaya untuk memastikan negara ini tetap berjalan baik pada masa mendatang. Hal yang disampaikannya dalam pertemuan dengan para pimpinan parpol, kata Jokowi, adalah soal kesempatan emas Indonesia yang tidak boleh dilewatkan. "Tiga belas tahun ke depan sangat menentukan," ujar Jokowi menegaskan. Ketua Majelis Syura Partai Ummat, Amien Rais, melontarkan kritik keras atas pernyataan Presiden Jokowi yang siap cawe-cawe memastikan Pilpres 2024 berjalan demokratis. Menurut Amien, Jokowi akan cawe-cawe mengatur kemenangan calon presiden (capres) penerusnya. "Mengenai Pilpres 2024, di beberapa kesempatan Jokowi tegas mengatakan tidak ada yang salah kalau dia cawe-cawe mengatur kemenangan jagoannya supaya jadi presiden penerusnya. Ini sebuah logika tanpa etika," kata Amien lewat kanal YouTube resminya, Amien Rais Official, dikutip Jumat (2/6/2023). Amien menjelaskan, dalam bahasa Jawa, istilah cawe-cawe berarti mencampuri urusan orang yang bukan haknya. Menurut mantan Ketua MPR RI ini, Jokowi tak lagi sekadar cawe-cawe, tapi lebih kepada mengintervensi gelaran Pilpres 2024 dengan segala sumber daya yang dimilikinya.  "Saya lihat Jokowi bukan lagi cawe-cawe, tapi intervensi langsung dengan mengerahkan semua resources yang dia miliki secara ugal-ugalan. Semua aparat di bawah kendalinya dikerahkan untuk mencapai target politiknya," kata Amien, dikutip dari Republika.com. (hs)

Indonesia
| Kamis, 1 Juni 2023

Lokal

Foto: AHY Sambangi Gubernur Kalbar  | Pifa Net

AHY Sambangi Gubernur Kalbar 

Berita Pontianak - Pifa, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono tiba di Kalimantan Barat. Setelah mendarat di Bandara Internasional Supadio Pontianak, AHY langsung bertolak ke Kantor Gubernur Kalimantan Barat, Rabu, (22/9/2021) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)  bersilaturahmi dengan  Sutarmidji, membahas perkembangan di provinsi tersebut terutama terkait penanganan COVID-19 dan perbatasan RI-Malaysia di wilayah Kalbar. "Hari ini, saya didampingi sejumlah pengurus DPP Demokrat melakukan kunjungan ke Kalbar untuk beberapa agenda sampai dua hari ke depan. Alhamdulillah, saya dan pengurus diterima oleh bapak Sutarmidji selaku Gubernur Kalbar dan ini sebagai bentuk silaturahmi kita," katanya.   AHY mengatakan, sebenarnya kunjungannya ke Kalbar sudah direncanakan sejak tiga bulan yang lalu. Namun dikarenakan Indonesia saat itu masuk pada gelombang kedua penyebaran COVID-19, rencana tersebut terpaksa ditunda dan baru terealisasi pada hari ini. "Akhirnya hari ini saya bisa kembali ke Kalbar dan tentu ini sungguh membuat saya bahagia dan merasa sangat terhormat diterima dengan begitu hangat dan baik oleh Bapak Gubernur," ungkapnya. Pada pertemuan itu, lanjut AHY, pihaknya mendiskusikan banyak hal, terutama terkait perkembangan kasus COVID-19 di Kalbar dan masalah perbatasan Indonesia-Malaysia yang ada di wilayah Kalbar. "Diskusi tadi begitu cair, perbincangan kita dari mulai untuk membahas situasi pandemi akhir-akhir ini yang kita juga bersyukur semakin hari semakin terkontrol dan dapat dikelola dengan baik," katanya. Sementara terkait perbatasan, dia menambahkan, tantangan dan permasalahan yang ada di Indonesia dengan panjangnya wilayah perbatasan antara Kalimantan Barat dengan Malaysia juga menjadi bahasan penting. Terutama terkait bagaimana mengembangkan ekonomi masyarakat dan tentang kedaulatan RI. "Terkait hal tersebut, semangat kami adalah ingin terus bersinergi dan berkolaborasi bersama pemerintah. Partai Demokrat selalu siap untuk menyampaikan masukan-masukan berdiskusi sekaligus juga ingin sama-sama menjadi bagian dari solusi menjalankan kebijakan-kebijakan yang baik untuk rakyat yang baik untuk pembangunan daerah," katanya. Dia meyakini jika kolaborasi dilakukan dari waktu ke waktu maka pertumbuhan ekonomi di Kalimantan Barat bisa semakin tinggi. "Seperti yang tadi disampaikan bapak gubernur, pertumbuhan ekonomi Kalbar berada pada 10 persen lebih. Artinya di atas pertumbuhan nasional di kuartal kedua tahun ini dan mudah-mudahan pertumbuhan itu juga diikuti dengan peningkatan daya beli masyarakat yang juga semakin baik dan pada akhirnya kita semua bisa bangkit dari pandemi COVID-9," harapnya. Kunjungan Ketua DPP Partai Demokrat tersebut juga sehubungan dengan peresmian bangunan kantor sekretariat baru milik DPD Partai Demokrat Kalbar yang berada di Jalan Parit Haji Husin II, Kecamatan Pontianak Tenggara, Kota Pontianak.

Pontianak
| Rabu, 22 September 2021
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5