Pasta Cheese Wheel di Hotel Golden Tulip yang dimasak di atas Keju Raksasa. (Lyd)

Pasta Cheese Wheel di Hotel Golden Tulip yang dimasak di atas Keju Raksasa. (Lyd)

Berandascoped-by-BerandaLifestylescoped-by-LifestyleMencicipi Pasta Cheese Wheel di Hotel Golden Tulip, Dimasak di Atas Keju Raksasa

Mencicipi Pasta Cheese Wheel di Hotel Golden Tulip, Dimasak di Atas Keju Raksasa

Pontianak | Kamis, 26 September 2024

PIFA, Lifestyle – Makanan khas Italia, pasta, sudah sangat akrab di lidah masyarakat Indonesia. Hidangan ini diolah dengan berbagai tambahan bahan dan saus, seperti bolognese, aglio olio, saus krim, dan lainnya. Namun, pernahkah kamu mencicipi pasta yang dimasak langsung di atas keju raksasa?

Di Hotel Golden Tulip Pontianak, terdapat hidangan spesial yang menawarkan cita rasa autentik dan krim yang luar biasa, yaitu Pasta Cheese Wheel.

Pasta Cheese Wheel adalah hidangan pasta yang dimasak menggunakan keju Parmigiano-Reggiano berukuran besar sebagai "wajan". Pasta panas dimasukkan ke dalam keju raksasa yang telah dilubangi hingga lelehan keju menyelimuti setiap helai pasta. Koki atau pelayan kemudian mengikis sisi roda keju agar setiap potongan pasta terlapisi dengan keju segar.

Pasta ini dapat dinikmati dalam acara OctoBEER GT Fest yang akan diselenggarakan mulai 26 September hingga 30 Oktober, dari pukul 16.00 hingga 24.00 di Branche Bar & Lounge, lantai 1 Hotel Golden Tulip.

Oktoberfest sendiri merupakan festival tahunan yang diadakan di Munich, Jerman, yang berlangsung selama dua minggu dan berakhir pada Minggu pertama di bulan Oktober.

Dalam kesempatan kali ini, Hotel Golden Tulip Pontianak menjadi pionir sekaligus satu-satunya hotel di Kalimantan Barat, khususnya di Kota Pontianak, yang mengadakan acara Oktoberfest dengan tema OctoBEER GT Fest. Acara minum bir ini menjadi salah satu yang paling dinantikan oleh para pengunjung setia Hotel Golden Tulip Pontianak.

OctoBEER GT Fest yang berlokasi di lantai 1 dengan konsep semi-indoor ini juga dimeriahkan oleh live music setiap malam dari Banggama Band. Selama acara ini, Hotel Golden Tulip Pontianak menawarkan paket promo bir, di antaranya:

- Wonder Package: 3 botol bir (330 ml) seharga Rp 249.999, dengan pilihan Bir Bintang, Heineken, atau Carlsberg.
- Super Package: 5 botol bir (330 ml) seharga Rp 399.999, dengan pilihan Bir Bintang, Heineken, atau Carlsberg.
- Supreme Package: 10 botol bir (330 ml) seharga Rp 749.999, dengan pilihan Bir Bintang, Heineken, atau Carlsberg.
- Giga Package: 4 botol bir (640 ml) seharga Rp 599.999, dengan pilihan Bir Bintang, Heineken, Carlsberg, atau San Miguel.

Bagi pengunjung yang tertarik tetapi tidak minum alkohol, Hotel Golden Tulip juga menyediakan tiga jenis minuman non-alkohol.

Momen spesial ini dipersembahkan oleh Hotel Golden Tulip Pontianak, hotel bintang empat internasional di Kalimantan Barat yang terus menghadirkan inovasi baru dalam dunia perhotelan. (Lyd)

Rekomendasi

Foto: Keanggotaan Indonesia dalam BRICS Tak Hentikan Hubungan dengan Negara Barat | Pifa Net

Keanggotaan Indonesia dalam BRICS Tak Hentikan Hubungan dengan Negara Barat

Indonesia
| Sabtu, 1 Februari 2025
Foto: Juventus Bungkam AC Milan 2-0 di Allianz Stadium | Pifa Net

Juventus Bungkam AC Milan 2-0 di Allianz Stadium

Italia
| Minggu, 19 Januari 2025
Foto: Peresmian Yamaha Flagship Shop di Bandung, Wujud Nyata Realisasi Premium Dealer Layani Konsumen | Pifa Net

Peresmian Yamaha Flagship Shop di Bandung, Wujud Nyata Realisasi Premium Dealer Layani Konsumen

Bandung
| Senin, 10 Maret 2025
Foto: UI Minta Bahlil Lahadalia Perbaiki Disertasi  | Pifa Net

UI Minta Bahlil Lahadalia Perbaiki Disertasi

Indonesia
| Sabtu, 8 Maret 2025
Foto: Sebelum Ditemukan Meninggal, Aktris Kim Sae Ron Niat Comeback dan Ganti Nama Jadi Kim Ah Im | Pifa Net

Sebelum Ditemukan Meninggal, Aktris Kim Sae Ron Niat Comeback dan Ganti Nama Jadi Kim Ah Im

Korea Selatan
| Senin, 17 Februari 2025
Foto: Teman Tuli Semangat Belajar Mengaji dengan Bahasa Isyarat di Maktab Tuli As-sami Pontianak | Pifa Net

Teman Tuli Semangat Belajar Mengaji dengan Bahasa Isyarat di Maktab Tuli As-sami Pontianak

Pontianak
| Jumat, 7 Maret 2025
Foto: Isa Zega Resmi Ditahan di Polda Jatim atas Kasus Pencemaran Nama Baik Shandy Purnamasari | Pifa Net

Isa Zega Resmi Ditahan di Polda Jatim atas Kasus Pencemaran Nama Baik Shandy Purnamasari

Pifabiz
| Sabtu, 25 Januari 2025
Foto: Inggris Sambut Hangat Volodymyr Zelensky Usai Cekcok dengan Donald Trump | Pifa Net

Inggris Sambut Hangat Volodymyr Zelensky Usai Cekcok dengan Donald Trump

Inggris
| Minggu, 2 Maret 2025
Foto: Marak Polri Langgar Aturan, Kapolda Kalbar: Momentum Institusi untuk Bersih-bersih | Pifa Net

Marak Polri Langgar Aturan, Kapolda Kalbar: Momentum Institusi untuk Bersih-bersih

Pontianak
| Kamis, 2 Januari 2025
Foto: Wakil Sekjen PDIP Adian Napitupulu Akui Komunikasi Megawati-Prabowo soal Kasus Hasto | Pifa Net

Wakil Sekjen PDIP Adian Napitupulu Akui Komunikasi Megawati-Prabowo soal Kasus Hasto

Indonesia
| Rabu, 15 Januari 2025

Berita Terkait

Lokal

Foto: Petugas Damkar Pingsan Padamkan Kebakaran Gedung Mangkrak RS Untan | Pifa Net

Petugas Damkar Pingsan Padamkan Kebakaran Gedung Mangkrak RS Untan

Berita Lokal, PIFA – Kebakaran terjadi di gedung mangkrak kawasan Rumah Sakit Untan, Kota Pontianak, Senin (29/8/2022).  Kebakaran tersebut memicu kepulan asap tebal. Tak ayal, petugas yang berjibaku memadamkan api, menghirup asap dan membuat mereka tak mampu bertahan hingga pingsan.  “Petugas pun dilarikan ke UGD RS Untan untuk mendapatkan perawatan intensif,” kata Agus, seorang petugas Damkar. Kondisi UGD RS Untan pun, dipenuhi petugas dan sejumlah orang yang dirawat akibat terkena dampak asap yang ditimbulkan kebakaran tersebut. Sementara itu, Sekretaris Forum Komunikasi Pemadam Kebakaran Kota Pontianak, Edy Zulkarnen mengatakan, kebakaran terjadi karena ada yang membakar papan bekas bangunan. “Dari informasinya, ada yang membakar bahan-bahan bekas pembangunan seperti papan mal,” katanya. Titik kebakaran, berada tak jauh di belakang RS Untan. Jaraknya hanya beberapa meter saja. Asap yang muncul, beberapa kali mengarah ke rumah sakit. (ap)

Pontianak
| Senin, 29 Agustus 2022

Lokal

Foto: Prabasa Tampung Aspirasi Masyarakat 11 Desa di Sambas Soal Infrastruktur | Pifa Net

Prabasa Tampung Aspirasi Masyarakat 11 Desa di Sambas Soal Infrastruktur

Berita Lokal, PIFA - Wakil Ketua DPRD Kalbar, Prabasa Anantatur bertemu masyarakat di 11 desa Kabupaten Sambas mulai 11 hingga 17 Oktober 2022. Kegiatan itu merupakan agenda reses dari politisi Partai Golkar tersebut. Prabasa menyerap sejumlah aspirasi masyarakat. Terutama persoalan infrastruktur, pupuk dan alat pertanian. "Aspirasi masyarakat mayoritas infrastruktur," katanya, Rabu (19/10/2022). Selain memperbaiki infrastruktur yang ada, masyarakat Kabupaten Sambas umumnya ingin membuka ruas-ruas jalan baru. Agar tak ada lagi jalan buntu. "Misalnya sekarang sudah terbuka. Dulu kita masuk tahun 2021 buntu. Tapi sekarang kan bisa ke Kucing, bisa ke Aruk, dan mutar ke kecamatan satu dan lain," jelasnya. Maka itulah jelasnya, masyarakat menyadari pentingnya infrastruktur tersebut. Terutama bagi pertumbuhan ekonomi. Sebab, hasil panen mudah diangkut dengan infrastruktur yang baik. Di sisi lain, para petani di Kabupaten Sambas juga mendambakan bantuan jalan usaha tani dan alat pertanian untuk menunjang aktivitas mereka. Selain itu, juga meminta perhatian pemerintah terhadap saluran irigasi yang berdampak pada hasil panen, serta mengeluhkan kelangkaan pupuk subsidi yang sulit diakses petani. "Terakhir, ada aspirasi bantuan alat-alat kesenian sanggar-sanggar yang sudah lama mati," ujarnya. Dia mengatakan, aspirasi yang masuk akan dipilah disesuaikan dengan kewenangan dirinya di tingkat provinsi. "Berkaitan dengan kewenangan kabupaten, pihak kami langsung meminta proposal untuk diserahkan kepada Ketua Fraksi Golkar Sambas," tandasnya.

Sambas
| Rabu, 19 Oktober 2022

Sports

Foto: Susul Jordi Amat dan Sandy Walsh, Timnas Garuda Kedatangan Pemain Naturalisasi Shayn  | Pifa Net

Susul Jordi Amat dan Sandy Walsh, Timnas Garuda Kedatangan Pemain Naturalisasi Shayn 

Berita Sport, PIFA - Setelah kedatangan Jordi Amat dan Sandy Walsh, kali ini, skuat Timnas Sepak Bola Tanah Air akan kembali menyambut sosok pemain naturalisasi, Shayn Pattynama. Nama pemain tersebut adalah Shayne Pattynama. Saat ini, sosoknya un tengah menjadi sorotan publik di Tanah Air setelah mengumumkan telah tiba di Indonesia untuk menyelesaikan serangkaian proses naturalisasi. Shayne menyusul dua calon pesepak bola keturunan Indonesia yang akan menyelesaikan proses perpindahan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI), yaitu Jordi Amat dan Sandy Walsh. "Satu lagi hadir di Tanah Air. Selamat datang Shayne Pattynama @s.pattynama! Saya lihat sudah punya fans kamu di sini" tulis Ketua PSSI Mochamad Iriawan. Shayne Pattynama mengawali karier sepak bolanya ketika bergabung ke sekolah sepak bola Lelysta67. Setelah itu, pemandu bakat klub sepak bola Ajax Amsterdam melihat potensi dari bakatnya. Shayne kemudian bergabung dengan tim muda Ajax selama 3 tahun. Namun, kariernya di tim muda Ajax Amsterdam dianggap kurang berkembang. Setelahnya, ia memutuskan untuk pindah ke tim mudah klub Eredivisie, FC Utrech.  Sayangnya, ketidakberuntungannya masih terus berlanjut. Pemain kelahiran Lelystad tahun 1998 itu juga tidak mendapatkan kesempatan untuk dipromosikan ke tim senior FC Utrech. Hingga akhirnya ia memutuskan untuk hijrah ke Telstar yang ketika itu bermain di Liga 2 Belanda.  Sejak bermain dengan Telstar, Shayne Pattynama berhasil memperbaiki performanya. Pemain keturunan Indonesia-Belanda itu berhasil tampil 45 pertandingan dan berhasil mencetak 5 gol untuk timnya.  Terbukti berhasil menampilkan performa yang gemilang, Telstar kemudian membawa Shayne ke klub Norwegia, FK Viking. Menurut data dari laman Transfermarkt, nilai Shayne Pattynama saat pindah ke FK Viking mencapai Rp 5,6 miliar.  Di FK Vikinh, Shayne berhasil mendapatkan kepercayaan dari tim untuk bermain sebanyak 9 kali dengan durasi waktu 543 menit.  Kini, nama pemain dengan posisi bek kiri tersebut menyatakan keinginannya untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. Ia pun juga mengungkapkan antusiasmenya ketika tiba di Indonesia.  "Sangat senang berada di Indonesia untuk menyelesaikan proses naturalisasi. Saya tidak bisa datang lebih cepat karena saya memiliki komitmen klub dan permainan untuk dimainkan," ucap Pattynama dalam akun Instagram miliknya pada hari Senin (30/5) lalu. Selain itu, Shandy juga menyatakan bahwa ia baru pertama kali menjejakkan kakinya di Indonesia.  "Saya sangat senang berada di Jakarta untuk pertama kalinya/ Terima kasih khusus kepada @pssi dan ketua @mochamadiriawan84. Menantikan masa depan!," tutur Pattynama. (b)

Indonesia
| Selasa, 31 Mei 2022
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5