Foto: Pikran Rakyat

Berita Pontianak, PIFA - Menteri Sosial Tri Rismaharini alias Risma tiba di Pontianak, Kalimantan Barat untuk meninjau kondisi banjir yang disebabkan luapan Sungai Kapuas. Risma dan rombongan tiba di Bandara VIP Supadio Pontianak sekira pukul 15.54 WIB, Selasa (2/11/2021).

Tiba di Pontianak, Risma disambut langsung oleh Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan, Ketua Komisi V DPR Dapil Kalbar Lasarus, dan Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo.

Setibanya di VIP Room Bandara Supadio, Risma langsung dijamu oleh Ria Norsan dan Lasarus. "Selamat datang ibu di Kalimantan," ujarnya.

Norsan menjelaskan, selama di Kalimantan Barat, Risma dijadwalkan akan mengunjungi sejumlah lokasi banjir di daerahnya.

Rencana akan meninjau banjir di Kabupaten Sintang, Kabupaten Sanggau, Kabupaten Sekadau.

Namun belum dipastikan Apakah, Menteri Sosial akan meninjau langsung banjir yang juga terjadi di Kabupaten Melawi.

Lebih lanjut, terkait dengan banjir yang terjadi di daerahnya, Norsan menjelaskan ada dua anak-anak yang meninggal dunia. Keduanya terseret air bah karena bermain air.

Pemprov Kalimantan Barat kata dia telah memberikan bantuan bagi dua keluarga korban banjir di Kabupaten Sintang.

Tidak hanya itu, kata dia, pihaknya juga sudah membangun dapur umum untuk memenuhi kebutuhan logistik korban banjir.

"Untuk dua orang itu kami sudah menyerahkan bantuan. Yang lain nggak ada. Dan sudah ada dapur umum di sana," ucapnya.

Berita Pontianak, PIFA - Menteri Sosial Tri Rismaharini alias Risma tiba di Pontianak, Kalimantan Barat untuk meninjau kondisi banjir yang disebabkan luapan Sungai Kapuas. Risma dan rombongan tiba di Bandara VIP Supadio Pontianak sekira pukul 15.54 WIB, Selasa (2/11/2021).

Tiba di Pontianak, Risma disambut langsung oleh Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan, Ketua Komisi V DPR Dapil Kalbar Lasarus, dan Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo.

Setibanya di VIP Room Bandara Supadio, Risma langsung dijamu oleh Ria Norsan dan Lasarus. "Selamat datang ibu di Kalimantan," ujarnya.

Norsan menjelaskan, selama di Kalimantan Barat, Risma dijadwalkan akan mengunjungi sejumlah lokasi banjir di daerahnya.

Rencana akan meninjau banjir di Kabupaten Sintang, Kabupaten Sanggau, Kabupaten Sekadau.

Namun belum dipastikan Apakah, Menteri Sosial akan meninjau langsung banjir yang juga terjadi di Kabupaten Melawi.

Lebih lanjut, terkait dengan banjir yang terjadi di daerahnya, Norsan menjelaskan ada dua anak-anak yang meninggal dunia. Keduanya terseret air bah karena bermain air.

Pemprov Kalimantan Barat kata dia telah memberikan bantuan bagi dua keluarga korban banjir di Kabupaten Sintang.

Tidak hanya itu, kata dia, pihaknya juga sudah membangun dapur umum untuk memenuhi kebutuhan logistik korban banjir.

"Untuk dua orang itu kami sudah menyerahkan bantuan. Yang lain nggak ada. Dan sudah ada dapur umum di sana," ucapnya.

0

0

You can share on :

0 Komentar