Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan saat meninjau Pasar Flamboyan di Pontianak. (Dok. Kemendag RI)

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan saat meninjau Pasar Flamboyan di Pontianak. (Dok. Kemendag RI)

Berandascoped-by-BerandaLokalscoped-by-LokalMenteri Perdagangan Pastikan Stok Beras Kalbar Aman

Menteri Perdagangan Pastikan Stok Beras Kalbar Aman

Pontianak | Sabtu, 2 September 2023

PIFA, Lokal - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan melakukan kunjungan ke Pasar Flamboyan, Sabtu 2 September 2023.

Dalam kunjungannya, selain berdialog dengan pedagang dan warga yang berbelanja, ia juga berbelanja beberapa bahan kebutuhan pokok untuk dibagikan ke warga yang tengah berbelanja di pasar tersebut.

Bahan pokok yang dibelinya antara lain bawang, cabai, ayam, beras dan lainnya.

“Kalau ke pasar tidak belanja, pedagang kan kecewa. Masa’ Pak Menteri datang, belanja nggak, dagangan kita digeser-geser cuma nanya-nanya doang, kesal nanti mereka,” ujarnya.

Menurutnya, dari hasil peninjauan di pasar tersebut, harga bahan-bahan pokok masih stabil, bahkan sejumlah komoditas cenderung turun harga.

“Memang harga beras agak sedikit naik, tetapi bawang, cabai dan ayam turun banyak, harga telur stabil,” ungkapnya usai meninjau aktivitas di Pasar Flamboyan.

Meski terjadi sedikit kenaikan harga beras, Zulkifli memastikan stok beras masih banyak, yakni 1,6 juta ton. Ia meminta masyarakat tidak panik karena stok beras masih mencukupi.

“Masyarakat tidak usah kuatir beras langka atau tidak mencukupi, stok kita banyak 1,6 juta ton,” tegasnya.

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menuturkan, kunjungan Mendag ke Pasar Flamboyan untuk memastikan ketersediaan stok bahan pokok. Mendag Zulkifli Hasan ingin mendapatkan informasi harga kebutuhan secara langsung dari pedagang.

"Dan tadi sudah kita sama-sama menyaksikan dan berdialog dengan para pedagang, stok terjamin, harga-harganya cenderung turun,” sebutnya.

Edi menambahkan, Mendag juga memastikan stok beras aman karena ada 1,6 juta ton cadangan beras. Pihaknya juga melakukan langkah antisipasi kelangkaan bahan pokok yakni berkoordinasi dengan agen, produsen dan distributor supaya bahan pokok yang dibutuhkan masyarakat termasuk cadangan pangan tersedia.

“TPID Kota Pontianak secara rutin berkoordinasi dengan pihak terkait, termasuk Bank Indonesia, Bulog, Pertamina dan lainnya,” terangnya.

Terkait inflasi di Kota Pontianak, ia menyebut masih terkendali. Inflasi saat ini tercatat di angka 3,74. Sebelumnya inflasi sempat menyentuh di angka 4,72.

“Pemerintah Kota Pontianak dan TPID Kota Pontianak rutin memantau angka inflasi supaya tetap terkendali,” pungkasnya. (ap)

Rekomendasi

Foto: Tampil Stand-Out, Ratusan Gang Alpha Meriahkan Gelaran We Are Aerox Society di Pontianak & Makassar | Pifa Net

Tampil Stand-Out, Ratusan Gang Alpha Meriahkan Gelaran We Are Aerox Society di Pontianak & Makassar

Pontianak
| Selasa, 18 Februari 2025
Foto: Sang Juara Dunia Aldi Satya Mahendra Bawa Nilai Positif “El’ Dablek”, Tampil Perdana Pakai Wearpack Official | Pifa Net

Sang Juara Dunia Aldi Satya Mahendra Bawa Nilai Positif “El’ Dablek”, Tampil Perdana Pakai Wearpack Official

Indonesia
| Rabu, 12 Februari 2025
Foto: Catat Jarak Lebih Dari 5.500 Kilometer, NMAX Tour Boemi Nusantara Buktikan Ketangguhan NMAX “TURBO” dan NMAX NEO | Pifa Net

Catat Jarak Lebih Dari 5.500 Kilometer, NMAX Tour Boemi Nusantara Buktikan Ketangguhan NMAX “TURBO” dan NMAX NEO

Indonesia
| Rabu, 22 Januari 2025
Foto: Liverpool Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Sabet Gelar Liga Inggris  | Pifa Net

Liverpool Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Sabet Gelar Liga Inggris

Inggris
| Selasa, 15 April 2025
Foto: Perform Makin Apik, Manchester United Perpanjang Kontrak Amad Diallo hingga 2030 | Pifa Net

Perform Makin Apik, Manchester United Perpanjang Kontrak Amad Diallo hingga 2030

Inggris
| Jumat, 10 Januari 2025
Foto: 3 Kali Mangkir, Tiga Tersangka Korupsi Pengadaan Tanah Bank Kalbar Ditetapkan Sebagai DPO | Pifa Net

3 Kali Mangkir, Tiga Tersangka Korupsi Pengadaan Tanah Bank Kalbar Ditetapkan Sebagai DPO

Kalbar
| Senin, 17 Maret 2025
Foto: Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Tampil Solid saat Venezia Tahan Imbang Lecce | Pifa Net

Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Tampil Solid saat Venezia Tahan Imbang Lecce

Italia
| Selasa, 8 April 2025
Foto: Pengacara Alvin Lim Meninggal Dunia Saat Jalani Cuci Darah | Pifa Net

Pengacara Alvin Lim Meninggal Dunia Saat Jalani Cuci Darah

Pifabiz
| Minggu, 5 Januari 2025
Foto: Satpol PP Pontinak Telah Tangani Gelandangan yang Tinggal di Bawah Jembatan Duplikasi Kapuas 1 | Pifa Net

Satpol PP Pontinak Telah Tangani Gelandangan yang Tinggal di Bawah Jembatan Duplikasi Kapuas 1

Pontianak
| Kamis, 20 Maret 2025
Foto: 5 Rekomendasi Kuliner yang Wajib Dicoba Saat Libur ke Singkawang | Pifa Net

5 Rekomendasi Kuliner yang Wajib Dicoba Saat Libur ke Singkawang

Singkawang
| Sabtu, 4 Januari 2025

Berita Terkait

Lokal

Foto: Gubernur Kalbar Harap IKADI Kalbar Dapat Jadi Perekat Bangsa | Pifa Net

Gubernur Kalbar Harap IKADI Kalbar Dapat Jadi Perekat Bangsa

Berita Kalbar, PIFA - Gubernur Kalimantan Barat, H. Sutarmidji, S.H., M.Hum. menghadiri acara pembukaan Musyawarah Wilayah III Ikatan Da’I Indonesia (IKADI) di Aula BPSDM Provinsi Kalimantan Barat, Sabtu (12/2/2022). Hadir dalam kegiatan ini yakni Pengurus Pusat Ketua Bidang Organisasi dan Humas IKADI, Dr. H. Khairan M. Arif, M.A., Kakanwil Kemenag Prov Kalbar, Drs. H. Syahrul Yadi, M.Si., Anggota DPRD Prov Kalbar, H. Arif Joni Prasetyo, S.T., M.T., Ketua Pengurus Wilayah IKADI Kalbar, Ustadz Dr. Didik Muhammad Nurharis, Lc, M.A., serta seluruh pengurus IKADI Kabupaten/Kota di Kalbar. Sekjen PP IKADI Kalbar mengutarakan cara merancang, melaksanakan, dan memaksimalkan organisasi sesuai visi dan misi IKADI untuk kebaikan dan memberikan manfaat bagi umat. "IKADI berdiri untuk mengoptimalkan dan memaksimalkan program-program dari kebaikan dan manfaat bagi umat, bangsa, dan negara. Saya mengajak dan berharap musyawarah ini dapat membangun suatu momentum kesadaran kita untuk memaksimalkan visi dan misi organisasi karena para da'i merupakan ujung tombak Islam," ujar H. Khairan M. Arif. Sementara itu, Gubernur Kalbar menjelaskan perencanaan program dan aksi-aksi dakwah di masa depan harus berdasarkan Al Quran dan Sunnah. “Bangun pemahaman Islam berdasarkan Al Quran dan Sunnah. Kaji, susun, dan evaluasi program kerja organisasi, kemudian perhatikan peluang dan kekurangan dalam organisasi agar pengembangan organisasi bisa lebih baik, sehingga dapat meningkatkan ukhuwah Islamiyah antara umat dan rahmatan lil al amin. Saya berharap IKADI Kalbar bisa menjawab berbagai isu dan dinamika keumatan mulai dari radikalisme, terorisme, hingga ancaman disintegrasi, serta bisa menjadi perekat persatuan bangsa," harap H. Sutarmidji. Mengakhiri sambutan, Gubernur Kalimantan Barat membuka secara resmi Musyawarah Wilayah III IDAI Kalbar. (rs)

Kalbar
| Senin, 14 Februari 2022

Lokal

Foto: Bupati Muda Dorong Perumda Aneka Usaha Menanjak Bahagia Kelola Sumber Daya Ekonomi | Pifa Net

Bupati Muda Dorong Perumda Aneka Usaha Menanjak Bahagia Kelola Sumber Daya Ekonomi

PIFA, Lokal - Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan, menyoroti peran penting Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Aneka Usaha Menanjak Bahagia Kabupaten Kubu Raya dalam mengelola sumber daya ekonomi di wilayahnya. Menurut Bupati Muda, Perumda tidak hanya sekadar lembaga ekonomi formal, tetapi juga harus berkontribusi dalam mencegah pemborosan sumber daya yang masih belum dioptimalkan di Kubu Raya. Dalam sebuah acara Sosialisasi Sinergitas dan Persiapan Pemilihan Direktur Perumda Aneka Usaha Menanjak Bahagia Kabupaten Kubu Raya, Bupati Muda mengungkapkan pentingnya menjaga sumber daya ekonomi dan bermitra dengan investor. Dia menekankan bahwa target Perumda bukan hanya sebatas pendapatan, tetapi juga mencakup penciptaan peluang kerja dan pemberdayaan, terutama bagi generasi muda. “Kehadiran Perumda ini tentu bukanlah sekadar menjadi suatu kelembagaan ekonomi yang proformalitas, tapi harus bisa membuat apa yang masih ada dan terbiarkan itu bisa diakomodir dan dilakukan upaya-upaya supaya tidak terbiarkan. Nah, di sini salah satunya terkait komoditas-komoditas yang ada di Kubu Raya agar bisa dimaksimalkan, termasuk bisa bermitra dengan investor,” kata Bupati Muda Bupati Muda menekankan bahwa Perumda harus fokus pada pengolahan hasil yang dihasilkan di wilayah Kubu Raya dan mencari peluang kemandirian ekonomi. Dia menegaskan bahwa Perumda tidak boleh bergantung pada fasilitas pemerintah saja, melainkan harus memiliki karakter kemandirian dan mampu membuka peluang ekonomi dari berbagai sumber daya yang ada di Kubu Raya. Dengan posisi strategis Kubu Raya sebagai pintu depan Kalimantan Barat dan hinterland Kota Pontianak, Bupati Muda melihat banyak peluang yang belum dimanfaatkan sepenuhnya. Dia berharap Perumda dapat membuka peluang ini melalui kolaborasi dengan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dan komunitas usaha kecil dan menengah di wilayah ini. (hs)

Kubu Raya
| Rabu, 20 September 2023

Lokal

Foto: Polres Sekadau Berhasil Ungkap Penyalahgunaan Solar Bersubsidi | Pifa Net

Polres Sekadau Berhasil Ungkap Penyalahgunaan Solar Bersubsidi

Berita Sekadau, PIFA - Polres Sekadau  menangkap seorang warga yang membeli 995 liter solar subsidi. Pria berinisial Z (25) itu akan menjualnya kembali di daerah lain dengan harga lebih tinggi.   Kasat Reskrim Polres Sekadau AKP Anuar Syarifuddin mengatakan, Z ditangkap saat membawa solar subsidi tanpa dokumen yang sah. Sebanyak 995 liter solar subsidi itu disimpan dalam belasan jeriken kapasitas 70 liter dan 35 liter.   "Dia membeli solar bersubsidi seharga Rp9.000 per liter dan rencananya solar tersebut akan dijual kembali ke daerah atau kabupaten lain dengan harga Rp11.000 per liter," kata Anuar, Kamis (21/4/2022).   Atas perbuatannya, Z ditetapkan sebagai tersangka. Polisi masih terus mendalami kasus ini untuk mengungkap pihak lain yang terlibat   "Kami berupaya mencegah kelangkaan yang disebabkan oleh adanya oknum yang melakukan penyelewengan BBM subsidi," tuturnya.   Menurutnya, penegakan hukum ini dilakukan agar solar subsidi benar-benar digunakan oleh yang berhak. (ja) 

Sekadau
| Jumat, 22 April 2022
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5