Nyaris Tewas! Buruh Bangunan Berhasil Lepas dari Gigitan Buaya Muara di Rasau Jaya
Kubu Raya | Selasa, 27 Agustus 2024
PIFA, Lokal - Seorang buruh bangunan bernama Hasan (40), warga Dusun Rejo Agung, Kecamatan Rasau Jaya, Kabupaten Kubu Raya, mengalami pengalaman mengerikan saat diserang oleh seekor buaya muara pada Jumat (23/8). Hasan sedang mencuci tangan di sebuah parit depan rumah tempatnya bekerja ketika buaya tersebut tiba-tiba menerkam pergelangan tangan kirinya.
Kejadian ini berlangsung sekitar pukul 14.00 WIB, sesaat setelah Hasan menyelesaikan pekerjaannya di rumah tetangganya. Tanpa peringatan, buaya muara muncul dari dalam parit di Parit Patok 11 Dusun Rejo Agung dan menyergap Hasan, menariknya masuk ke dalam parit.
Hasan, yang mendapati tangannya terkunci dalam rahang buaya, sempat merasa berada di ambang maut. Namun, ia memberanikan diri untuk melawan dengan tangan kanannya, memegang kepala buaya tersebut dan berhasil melepaskan cengkeraman di tangannya.
Setelah terlepas, Hasan segera keluar dari parit dan meminta bantuan dari rekan-rekannya untuk segera dibawa ke Rumah Sakit Soedarso Pontianak guna mendapatkan perawatan medis. Akibat serangan itu, Hasan mengalami luka robek yang serius pada bagian atas dan bawah pergelangan tangan kirinya, dengan panjang 4 cm dan kedalaman 1 cm, serta putusnya tendon di tangan kirinya. Hasan harus menerima 21 jahitan untuk mengobati luka tersebut.
Kapolsek Rasau Jaya, IPTU Muhammad Saleh, melalui Kasubsi Penmas AIPTU Ade, mengonfirmasi kejadian ini pada Sabtu (24/8).
"Korban awalnya hendak mencuci tangannya di parit depan rumah tempatnya bekerja, namun tiba-tiba disergap oleh buaya muara dan ditarik ke dalam parit," ungkap Ade.
"Korban sempat bergumul dengan buaya untuk melepaskan gigitan di tangan kirinya. Alhamdulillah, korban berhasil selamat meskipun mengalami luka yang cukup serius," tandasnya.
Pihak kepolisian, bersama Pemerintah Desa Rasau Jaya dan BKSDA, kini sedang melakukan upaya penangkapan terhadap buaya muara tersebut. Masyarakat setempat juga diimbau untuk lebih berhati-hati saat beraktivitas di sekitar parit Patok 11 RT. 05 RW. 11 Dusun Rejo Agung.
"Kami terus berkoordinasi dengan BKSDA untuk menangkap buaya ini dan menghimbau masyarakat agar selalu waspada saat beraktivitas di area tersebut," tegas Ade. (ad)