Foto: Dok. KBRI Paris

Foto: Dok. KBRI Paris

Berandascoped-by-BerandaInternasionalscoped-by-InternasionalPameran Budaya dan Produk Ekonomi Kreatif UMKM di Pusat Pembelanjaan Terkemuka Paris

Pameran Budaya dan Produk Ekonomi Kreatif UMKM di Pusat Pembelanjaan Terkemuka Paris

Prancis | Selasa, 14 Juni 2022

Berita Internasional, PIFA - Kolaborasi Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, dan swasta merupakan kunci kesuksesan dalam mempromosikan produk ekonomi kreatif Indonesia di kancah internasional. Hasilnya, dipamerkan kebudayaan dan produk-produk ekonomi kreatif dari UMKM Indonesia di Paris.

Melansir laman Kemlu RI (11/6), Kegiatan bertajuk “Indonésie, de Java à Bali” yang didukung penuh oleh platform e-commerce Shopee Indonesia diselenggarakan mulai tanggal 8 Juni hingga 17 Juli 2022.

"Terdapat lebih dari seribu produk ekonomi kreatif dari UMKM asal Solo, yang terdiri dari produk fesyen, dekorasi rumah, serta produk makanan dan minuman yang telah mengalami proses kurasi secara langsung oleh pihak BHV Marais. Produk-produk lolos kurasi tersebut dipandang sesuai dengan selera pasar Prancis dan sekaligus memenuhi standar Uni Eropa, sehingga dapat dipamerkan serta dijual di pusat perbelanjaan ternama tersebut," demikian dikutip dari kemlu.go.id.

Duta Besar RI di Paris, Mohamad Oemar, mengatakan, Indonesia berpeluang besar untuk terus mempromosikan produk-produk ekonomi kreatifnya.

“Dalam membeli barang, konsumen di Prancis senang dengan pengalaman sensori dan mempelajari cerita di balik suatu produk. Untuk itu, Indonesia memiliki peluang besar untuk terus mempromosikan produk ekonomi kreatif dari UMKM karena banyak mengandung nilai seni dan sejarah yang diapresiasi masyarakat Prancis. Tetapi, untuk memasuki pasar Eropa khususnya Prancis, perlu diperhatikan bahwa produk kita telah memenuhi syarat dan ketentuan Uni Eropa, termasuk standar ramah lingkungan," katanya.

Membuka kegiatan promosi tersebut, opening ceremony digelar pada 8 Juni 2022 di sepanjang jalan Rivoli di depan kantor Walikota Paris. Untuk pertama kalinya, Indonesia menutup jalan utama di Prancis untuk pagelaran seni dan budaya Indonesia. Pertunjukkan ini ditampilkan oleh para pekerja seni dan budaya asal Solo yang tergabung dalam Eko Dance Company naungan Eko Supriyanto, diiringi gamelan dari grup musisi Prancis Pantcha Indra, dan dimeriahkan oleh lantunan lagu oleh Anggun C. Sasmi, penyanyi asal Indonesia yang telah lama menetap di Prancis.   

Setiap hari Sabtu selama pameran berlangsung, para pengunjung juga dapat mengikuti pelatihan membuat batik, belajar bela diri Pencak Silat dan tari-tarian tradisional Jawa dan Bali, mencicipi teh dan kopi khas Indonesia, serta menyaksikan pertunjukan tari tradisional Indonesia dan menikmati alunan lagu-lagu keroncong yang disuguhkan secara apik oleh grup musik Keroncong Mambo, beranggotakan para seniman Indonesia di Prancis. Tak hanya itu, selama satu bulan lebih para pengunjung juga dapat menikmati keindahan situs-situs Indonesia yang terdaftar sebagai Warisan Dunia UNESCO, melalui pameran foto di observatory room Le BHV Marais. 

Le BHV Marais merupakan salah satu pusat perbelanjaan tertua di Paris. Tergabung dalam grup yang sama dengan Galeries Lafayette yang namanya telah mendunia, produk-produk yang diperjual-belikan terkenal atas kualitasnya karena telah melalui proses kurasi yang ketat. Oleh karena itu, hadirnya produk-produk ekonomi kreatif dari UMKM Indonesia ini menunjukkan potensi yang dapat digali lebih luas lagi ke depannya dan dapat bersaing di pasar global. 

Kedutaan Besar Republik Indonesia di Paris berkomitmen untuk terus meningkatkan perdagangan Indonesia dan Prancis, termasuk melalui pemasaran produk-produk ekonomi kreatif dari UMKM Indonesia khususnya dalam rangka pemulihan ekonomi pasca pandemi. 

Acara ini semula diagendakan untuk tahun 2021, namun tertunda akibat pandemi. Pembebasan sejumlah restriksi perjalanan dan protokol kesehatan membuka kembali peluang untuk dapat merealisasikan acara ini. Dengan diperkenalkannya produk-produk ekonomi kreatif dari UMKM Indonesia di Prancis dan pagelaran budaya Indonesia pada kegiatan ini, ​​diharapkan akan berdampak positif dalam mendorong pemulihan ekonomi dan pariwisata Indonesia, sebagaimana diprioritaskan Pemerintah Indonesia pada 2022. 

"Untuk mewujudkan hal tersebut, Kedutaan Besar Republik Indonesia di Paris melibatkan berbagai pihak, baik pemerintah maupun swasta. Dengan menggandeng platfom e-niaga terkemuka seperti Shopee Indonesia yang memiliki program Kampus UMKM Ekspor Impor, diharapkan para pengusaha UMKM dapat turut andil dalam meningkatkan perekonomian dan memotivasi anak bangsa untuk terus berkarya," tutup pernyataan dalam kemlu.go.id. (yd)

Rekomendasi

Foto: Ibra Optimis Santiago Gimenez Bakal Tajam di Lini Depan AC Milan | Pifa Net

Ibra Optimis Santiago Gimenez Bakal Tajam di Lini Depan AC Milan

Inggris
| Rabu, 5 Februari 2025
Foto: Manchester United Siap Tawar Osimhen dengan 40 Juta Euro Plus Hojlund | Pifa Net

Manchester United Siap Tawar Osimhen dengan 40 Juta Euro Plus Hojlund

Inggris
| Jumat, 28 Februari 2025
Foto: Trump Bujuk Putin dan Zelensky untuk Rujuk, Dorong Gencatan Senjata    | Pifa Net

Trump Bujuk Putin dan Zelensky untuk Rujuk, Dorong Gencatan Senjata

Amerika Serikat
| Minggu, 23 Februari 2025
Foto: Keji! Tentara Israel Tembak Mati Ibu Hamil 8 Bulan di Palestina | Pifa Net

Keji! Tentara Israel Tembak Mati Ibu Hamil 8 Bulan di Palestina

Palestina
| Senin, 10 Februari 2025
Foto: DPR Desak Potongan Aplikator Ojol Diturunkan Menjadi 10% | Pifa Net

DPR Desak Potongan Aplikator Ojol Diturunkan Menjadi 10%

Indonesia
| Kamis, 6 Maret 2025
Foto: Pemkot Pontianak Terbitkan Surat Edaran untuk Tingkatkan Keselamatan Berkendara | Pifa Net

Pemkot Pontianak Terbitkan Surat Edaran untuk Tingkatkan Keselamatan Berkendara

Pontianak
| Jumat, 10 Januari 2025
Foto: Erick Thohir Tegaskan Komitmen PSSI Kembangkan Pelatih Lokal Bersama Patrick Kluivert | Pifa Net

Erick Thohir Tegaskan Komitmen PSSI Kembangkan Pelatih Lokal Bersama Patrick Kluivert

Indonesia
| Selasa, 21 Januari 2025
Foto: Israel Mulai Persiapan Pemindahan Warga Palestina dari Gaza | Pifa Net

Israel Mulai Persiapan Pemindahan Warga Palestina dari Gaza

Palestina
| Jumat, 7 Februari 2025
Foto: Kartu Merah Jadi Petaka, AC Milan Tersingkir dari Liga Champions | Pifa Net

Kartu Merah Jadi Petaka, AC Milan Tersingkir dari Liga Champions

Italia
| Rabu, 19 Februari 2025
Foto: Airlangga Hartarto Tegaskan Kabinet Prabowo-Gibran Bukan ‘Kabinet Gemuk’ | Pifa Net

Airlangga Hartarto Tegaskan Kabinet Prabowo-Gibran Bukan ‘Kabinet Gemuk’

Indonesia
| Rabu, 19 Februari 2025

Berita Terkait

Lokal

Foto: Bulog Kalbar Lepas Cadangan Beras 100 Ton per Hari Jaga Suplai dan Harga | Pifa Net

Bulog Kalbar Lepas Cadangan Beras 100 Ton per Hari Jaga Suplai dan Harga

PIFA, Lokal - Perum Bulog Kalimantan Barat, menyalurkan setidaknya 100 ton beras setiap hari, di seluruh saluran penjualan mulai pedagang besar, kecil, pengecer, agen dan RPK.  Hal ini dilakukan guna memastikan ketersediaan beras medium di pasaran. Sebagai upaya menekan kenaikan harga kebutuhan pangan di Kalimantan Barat.    “Sejak awal tahun kami setiap hari melepas cadangan beras pemerintah (CBP) ke pasar memenuhi pasokan beras medium di pedagang atau pasar. Harapannya, pasokan itu bisa menekan kenaikan harga,” kata Pemimpin Wilayah Bulog Kalbar, Bambang Prihatmoko, Selasa (14/2/2023).   Bambang menjelaskan, saat ini beras medium sudah tersebar di pasaran dengan harga Rp9.800 per kilogram, atau di bawah Harga Eceran tertinggi (HET).    Di sisi lain kata Bambang, pihaknya juga mengatur supaya pasokan tingkat pasar tercukupi. Sehingga tidak ada kekosongan atau kelangkaan beras tersebut.   “Harus kita jaga pasokan juga untuk penjualan supaya tidak kosong,” ujarnya.   Ia berharap, cara seperti ini dapat menstabilkan harga beras di pasaran. Sehingga masyarakat tidak terbebani dengan kenaikan harga. Sementara itu, untuk mengantisipasi adanya kecurangan dan kontrol masuknya beras dari luar, Bulog menjual beras dalam bentuk kemasan eceran 5 kilogram.   "Kemasan lima kilo atau kemasan akhir memang ditujukan kepada konsumen, bukan untuk diolah kembali," ujarnya.   Bambang juga membeberkan, saat belum ditemukan adanya indikasi tindak pidana beras oplosan di Kalbar. “Kita sudah pastikan pasokan beras dalam kemasan akhir di Kalbar memang diterima oleh para pelaku usaha dan dijual kembali dengan harga di bawah HET.  Sedangkan untuk beras oplosan, belum ditemukan,” paparnya.   Pihak Bulog, kata Bambang, terus berkoordinasi dengan Satgas Pangan baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota. Ini dilakukan guna mencegah adanya kenaikan harga dan kecurangan. (ap) 

Pontianak
| Selasa, 14 Februari 2023

Lokal

Foto: Delapan Fraksi Setujui Pembahasan Raperda APBD Kalbar 2023 | Pifa Net

Delapan Fraksi Setujui Pembahasan Raperda APBD Kalbar 2023

Berita Lokal, PIFA - DPRD Kalbar menggelar Rapat Paripurna Pemandangan Umum Fraksi terhadap Nota Penjelasan Gubernur Kalbar atas Raperda APBD 2023, di Balairungsari, Kantor DPRD Kalbar, Senin (3/10/2022). Delapan fraksi DPRD, menyetujui pembahasan Raperda RAPBD tahun 2023 secara bersama-sama. Penegasan ini disampaikan dalam sidang paripurna tersebut. Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan yang hadir mewakili Gubernur Sutarmidji menyebut, APBD Kalbar tahun 2023 terkoreksi naik menjadi Rp6,1 triliun dari sebelumnya hanya Rp5,7 triliun.  "Jadi naik, sebelumnya Rp5,7 triliun, "kata Ria Norsan.  Norsan menyebut, kenikan APBD terjadi pada sektor Pendapatan Asli Daerah (PAD). Terutama sektor pajak kendaraan bermotor dan pajak air bawah tanah.  Mantan Bupati Mempawah itu mengatakan, prioritas APBD tahun 2023 adalah infrastruktur. Nilainya diperkirakan Rp800 miliar sampai satu triliun. Hal ini untuk mencapai target 80 persen jalan mantap.  Salah satu jalan yang dibenahi Pemprov kata dia, adalah jalan Rasau Jaya sampai pelabuhan. Lalu jalan Kayong Utara dan beberapa ruas jalan lainnya.  "Target kita yang prioritas dulu. Insyaallah target kami 80 persen jalan mantap," terangnya.  Sementara itu, Pemprov juga fokus membangun sekolah di daerah terpencil yang jauh dari masyarakat. Seperti Kapuas Hulu, Sanggau dan Sintang.  Wakil Ketua DPRD Kalbar, Syarif Amin Muhammad memastikan delapan fraksi menerima Raperda tentang RAPBD tahun 2023. Menurut Amin, fraksi-fraksi memberikan catatan terhadap fokus APBD Kalbar tahun 2023 untuk Infrastruktur jalan. Catatan itu, merupakan saran yang baik untuk pembangunan.  "Namun mesti dipahami anggaran Kalbar kecil. "Ibarat kain sarung ditarik ke atas di bawah terbuka," katanya. Kendati demikian, Amin melihat semua kabupaten dan kota di Kalbar sudah memiliki alokasi anggaran. Baik untuk infrastruktur dan pembangunan infrastruktur. (ap)

Kalbar
| Senin, 3 Oktober 2022

Lokal

Foto: Dewan Sebut Pemerataan Pembangunan Kalbar Masih Terbentur Nilai APBD | Pifa Net

Dewan Sebut Pemerataan Pembangunan Kalbar Masih Terbentur Nilai APBD

PIFA, Lokal – Pemerataan pembangunan di Kalimantan Barat terbentur minimnya anggaran. Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang dimiliki Kalbar disebut masih terbilang kecil.  Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua DPRD Kalbar, Syarif Amin Muhammad. Dia mengibaratkan kondisi itu ‘layaknya akan memeluk gunung tapi apa daya tangan tak sampai’. “Begitulah kondisinya,” kata legislator Partai Nasdem tersebut, belum lama ini. Kendati demikian, Amin tetap mengapresiasi langkah Pemprov Kalbar yang telah berupaya keras dalam pemerataan pembangunan.  Pihaknya bersama eksekutif juga membangun sinergitas yang baik. Ini bisa dilihat dari lancarnya pembangunan dan tak adanya penundaan. Meski tetap diwarnai dinamika dalam pembahasan anggaran.   “Tak ada masalah menghambat pembangunan. APBD last minute tetap diketok palu,” terangnya. Lanjut Amin, dinamika antara legislatif dan eksekutif merupakan hal yang wajar terjadi. Sebab kedua belah pihak memiliki tujuan untuk memberikan yang terbaik untuk daerah dalam kapasitasnya masing-masing  “Tujuan kami tetap sama yaitu membangun Kalbar lebih baik,” tandasnya.

Kalbar
| Rabu, 1 Februari 2023
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5