Paulo Fonseca Konfirmasi Pemecatan dari AC Milan Usai Imbang vs AS Roma
Italia | Senin, 30 Desember 2024
Pelatih AC Milan, Paulo Fonseca, dikabarkan akan segera dipecat oleh Manajemen. (X @theMilanZone_)
Italia | Senin, 30 Desember 2024
Sports
PIFA, Sports - Kiper utama Manchester City, Ederson Moraes, mengalami cedera tulang mata kanan saat bertemu Tottenham Hotspur pada Selasa (14/5). Cedera tersebut membuatnya harus absen di laga penentuan juara Liga Inggris melawan West Ham United. Dikutip PIFA dari ESPN, Ederson akan melewatkan pertandingan terakhir karena cedera tersebut. Kejadian nahas itu menimpanya saat berbenturan dengan bek Tottenham, Cristian Romero di laga ke-37 Premier League 2023/2024. Kejadian tersebut memaksa pergantian pemain pada menit ke-69 dengan Stefan Ortega. Menurut laman resmi Manchester City, pemeriksaan lebih lanjut menunjukkan adanya retakan kecil pada rongga mata kanan Ederson. "Sejak saat itu, ia telah menjalani pemindaian pada area yang terkena dampak [berbenturan dengan Cristian Romero] yang menunjukkan adanya keretakan kecil pada rongga mata kanannya," seperti tertulis di laman resmi Manchester City. Dalam keterangan tersebut Pep Guardiola juga menjelaskan tentang kondisi Ederson yang saat ini tengah mengalami kesulitan pada matanya. Hal tersebut mengakibatkan penurunan kualitas penglihatannya. Kondisi ini membuatnya tidak dapat berpartisipasi dengan optimal dalam pertandingan. Setelah berkonsultasi dengan tim medis, mereka merekomendasikan agar Ederson digantikan oleh pemain lain untuk sementara waktu. Pep Guardiola sebut kondisinya bukanlah gegar otak, tapi masalah yang berkaitan dengan penglihatan. Ederson mengalami kesulitan melihat dengan jelas. "Dia tidak bisa melihat dengan baik, jadi dokter mengatakan [kepada saya], saya harus mengganti [Ederson]," tukas Pep. Imbasnya, kiper utama Man City itupun harus absen di laga sisa musim 2023/2024. "Cedera tersebut akan membuat Ederson tidak dapat bermain lebih lanjut di sisa pertandingan musim 2023/2024," lanjut keterangan Man City. (yd)
Sports
PIFA, Sports - Liverpool dan Arsenal telah memulai musim Premier League dengan baik, namun dalam hal performa, Liverpool dianggap lebih solid daripada The Gunners. Kedua tim tersebut telah meraih tiga kemenangan dan satu hasil imbang dari empat pertandingan Liga Inggris mereka sejauh ini. Liverpool saat ini berada di peringkat tiga, sedangkan Arsenal berada di urutan kelima, hanya berbeda selisih gol. Kedua tim memiliki jumlah poin yang sama dengan Tottenham Hotspur dan West Ham United, tetapi mereka tertinggal dua poin dari pemuncak klasemen, Manchester City, yang masih mempertahankan rekor sempurna setelah empat pekan. Perbandingan dengan musim lalu menunjukkan bahwa Liverpool memiliki start yang jauh lebih baik, menantang Manchester City dalam perburuan gelar. Musim lalu, Liverpool tidak meraih kemenangan dalam tiga pertandingan pertama dan hanya meraih dua kemenangan dalam 10 pertandingan awal, finis kelima. Start yang positif ini juga menunjukkan perkembangan positif dalam lini tengah Liverpool di bawah asuhan Juergen Klopp. Mereka mengandalkan pemain seperti Alexis Mac Allister dan Dominik Szoboszlai sebagai mesin permainan, sementara kedatangan Ryan Gravenberch memperkuat posisi gelandang bertahan. Jermaine Pennant, mantan pemain Arsenal dan Liverpool, bahkan menyatakan bahwa Liverpool memiliki potensi untuk menjadi penantang serius bagi Manchester City. Dia menganggap Liverpool memiliki performa yang lebih matang dan stabil dibandingkan dengan Arsenal yang masih dalam tahap eksperimen. Pennant juga menyatakan keyakinannya bahwa jika Liverpool bertemu dengan Arsenal, mereka akan menjadi favorit dalam pertandingan tersebut. (hs)
Lifestyle
PIFA, Lifestyle - Ada banyak minuman sehat yang tengah populer saat ini, salah satunya ginger shot. Sesuai dengan namanya, ginger shot terbuat dari perasan jahe dan dicampur dengan air jeruk atau lemon. Minuman ini tidak hanya enak namun juga diklaim memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan. Apa saja? Berikut di antranya: 1. Melancarkan Pencernaan Jahe mengandung beberapa enzim yang dapat membantu meredakan kembung, mengatasi sembelit, meredakan mual, dan gejala gangguan usus besar lainnya. Jahe bahkan dapat membantu meredakan morning sickness (ibu hamil) atau mual dan muntah akibat kanker. 2. Meredakan Rasa Nyeri Jahe memiliki sifat anti radang dan antibiotik, sehingga mampu meredakan rasa nyeri akibat kandungan gingerol di dalamnya. Selain itu, berbagai studi juga menunjukkan bahwa jahe dapat membantu mengatasi rasa nyeri jangka panjang. 3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Selain memiliki sifat antibiotik dan anti radang yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, jahe juga memiliki sifat antivirus dan antibakteri yang dapat membuat tubuh tetap sehat. Namun, vitamin C dalam jahe sebenarnya tidak begitu tinggi, sehingga terkadang ginger shot akan dicampur dengan jus lemon atau jeruk untuk memaksimalkan kandungannya. 4. Menurunkan kadar gula darah Penderita diabetes tipe 2 biasanya kekurangan insulin. Untungnya, jahe sebenarnya dapat membantu mengatur produksi insulin, sehingga membuat kadar gula darah tetap stabil. 5. Menurunkan Kolestrol Kadar kolesterol jahat dalam tubuh dapat memicu penyakit jantung. Untungnya, jahe dapat membantu menurunkan kolesterol tersebut. (ly)