Foto: Freepik/bell_ka_pang

Foto: Freepik/bell_ka_pang

Berandascoped-by-BerandaNasionalscoped-by-NasionalPemerintah Sesuaikan Tarif Listrik, Ada Kenaikan Tarif Beberapa Daya

Pemerintah Sesuaikan Tarif Listrik, Ada Kenaikan Tarif Beberapa Daya

Indonesia | Senin, 13 Juni 2022

Berita Nasional, PIFA - Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menetapkan penyesuaian tarif tenaga listrik (tariff adjustment) triwulan III tahun 2022 atau periode Juli-September 2022. Dilansir dari laman Kementerian ESDM (13/6/2022), ada kenaikan tarif untuk beberapa daya listriknya.

Direktur Jenderal Ketenagalistrikan, Kementerian ESDM, Rida Mulyana, menegaskan, pada penyesuaian tarif ini, pemerintah berkomitmen melindungi masyarakat dengan tetap memberikan subsidi listrik kepada yang berhak saja, agar sejalan dengan amanat Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2009 tentang Ketenagalistrikan. 

Penyesuaian tarif hanya diberlakukan kepada golongan pelanggan rumah tangga berdaya mulai 3.500 VA ke atas (R2 dan R3) dan golongan pemerintah (P1, P2, dan P3) yang jumlahnya sekitar 2,5 juta atau 3 persen dari total pelanggan PT PLN (Persero). Keseluruhannya tarif daya yang diberlakukan adalah golongan pelanggan nonsubsidi.

“Golongan pelanggan rumah tangga di bawah 3.500 VA, bisnis, dan industri tarifnya tetap. Ini sesuai dengan arahan Bapak Menteri ESDM Arifin Tasrif yang menyampaikan bahwa penerapan tariff adjustment ini bertujuan untuk mewujudkan tarif listrik yang berkeadilan. Artinya, masyarakat yang mampu tidak lagi menerima bantuan dari pemerintah,” ujar Rida Mulyana, Senin (13/06/2022), di Jakarta, dikutip dari lama Kementerian ESDM.

Seperti diketahui, tariff adjustment diberlakukan sejak 2014 kepada pelanggan nonsubsidi untuk memastikan subsidi listrik yang tepat sasaran. Pada tahun 2014 hingga 2016, tariff adjustment diterapkan secara otomatis. Namun dalam rangka menjaga daya beli masyarakat dan daya saing sektor bisnis dan industri sejak tahun 2017 hingga triwulan II-2022, pemerintah memutuskan tariff adjustment tidak diterapkan secara otomatis dan ditetapkan tidak berubah meskipun terdapat perubahan kurs, ICP (Indonesian crude price), inflasi dan harga batu bara dibandingkan dengan yang telah ditetapkan dalam APBN tahun berjalan.

Berdasarkan Peraturan Menteri ESDM Nomor 28 Tahun 2016 jo Nomor 03 Tahun 2020, tariff adjustment ditetapkan setiap tiga bulan dengan mengacu kepada perubahan empat asumsi makro yaitu kurs, harga rata-rata minyak mentah Indonesia (ICP), inflasi, dan Harga Patokan Batu Bara (HPB).

Perkembangan besaran empat indikator asumsi makro menunjukkan kecenderungan meningkat. Realisasi indikator ekonomi makro rata-rata tiga bulan (Februari sampai dengan April 2022) yang digunakan dalam penerapan tariff adjustment triwulan III-2022 yaitu kurs Rp14.356/Dolar Amerika Serikat (AS) (asumsi semula Rp14.350/Dolar AS), ICP 104 Dolar AS/barel (asumsi semula 63 Dolar AS/barel), inflasi 0,53 persen (asumsi semula 0,25 persen), HPB Rp837/kilogram sama dengan asumsi semula (diterapkan capping harga, realisasi rata-rata Harga Batu Bara Acuan (HBA) >70 Dolar AS/ton).

“Biaya Pokok Penyediaan (BPP) tenaga listrik sebesar 33 persen didominasi oleh biaya bahan bakar, terbesar kedua setelah biaya pembelian tenaga listrik dari swasta sekitar 36 persen, sehingga perubahan empat indikator asumsi makro ekonomi tersebut sangat berpengaruh terhadap Biaya Pokok Penyediaan (BPP) tenaga listrik. Pada akhirnya, hal tersebut juga berdampak pada perhitungan tariff adjustment,” lanjut Rida.

Pelanggan rumah tangga R2 dengan daya 3.500 VA hingga 5.500 VA dan R3 dengan daya 6.600 VA ke atas tarifnya disesuaikan dari Rp1.444,70/kWh menjadi Rp1.699,53/kWh, dengan kenaikan rekening rata-rata sebesar Rp111.000/bulan untuk pelanggan R2 dan Rp346.000/bulan untuk pelanggan R3. pelanggan pemerintah P1 dengan daya 6.600 VA hingga 200 kVA dan P3 tarifnya disesuaikan dari Rp1.444,70/kWh menjadi Rp1.699,53/kWh, dengan kenaikan rekening rata-rata sebesar Rp978.000/bulan untuk pelanggan P1 dan Rp271.000/bulan untuk pelanggan P3. Pelanggan pemerintah P2 dengan daya di atas 200 kVA tarifnya disesuaikan dari Rp1.114,74/kWh menjadi Rp1.522,88/kWh, dengan kenaikan rekening rata-rata sebesar Rp38,5 juta/bulan.

Rida mengemukakan bahwa data dari Badan Kebijakan Fiskal (BKF) menunjukkan bahwa penyesuaian tarif listrik untuk golongan pelanggan R2, R3 dan pemerintah pada triwulan III-2022 ini berdampak kecil terhadap inflasi sekitar 0,019 persen. Ia berharap dampak yang kecil terhadap inflasi tersebut dapat turut menjaga daya beli masyarakat.

“Ke depan kemungkinannya apabila sektor bisnis dan industri menengah dan besar telah pulih, dimungkinkan tarif tenaga listrik dapat kembali mengalami perubahan naik ataupun turun melihat perkembangan kurs, ICP, inflasi, dan HPB. Selain itu, efisiensi yang terus dilakukan PLN juga dapat menjadi pemicu turunnya tarif tenaga listrik,” imbuhnya.

Kementerian ESDM berharap PT. PLN (Persero) dapat terus meningkatkan efisiensi operasional dengan berbagai cara, dan terus meningkatkan penjualan tenaga listrik sehingga BPP tenaga listrik per kWh dapat diupayakan turun atau minimal tetap dari tahun sebelumnya. (yd)

Rekomendasi

Foto: DPR Desak Potongan Aplikator Ojol Diturunkan Menjadi 10% | Pifa Net

DPR Desak Potongan Aplikator Ojol Diturunkan Menjadi 10%

Indonesia
| Kamis, 6 Maret 2025
Foto: Momen Gibran Tinjau Korban Banjir di Pondok Gede Permai, Bekasi | Pifa Net

Momen Gibran Tinjau Korban Banjir di Pondok Gede Permai, Bekasi

Bekasi
| Rabu, 5 Maret 2025
Foto: Wakil Sekjen PDIP Adian Napitupulu Akui Komunikasi Megawati-Prabowo soal Kasus Hasto | Pifa Net

Wakil Sekjen PDIP Adian Napitupulu Akui Komunikasi Megawati-Prabowo soal Kasus Hasto

Indonesia
| Rabu, 15 Januari 2025
Foto: PDIP Berharap Megawati Bertemu Prabowo Sebelum Kongres | Pifa Net

PDIP Berharap Megawati Bertemu Prabowo Sebelum Kongres

Jakarta
| Jumat, 17 Januari 2025
Foto: Gegara Pakai AI, Kepolisian AS Tangkap Orang-orang Tak Bersalah | Pifa Net

Gegara Pakai AI, Kepolisian AS Tangkap Orang-orang Tak Bersalah

Amerika Serikat
| Selasa, 14 Januari 2025
Foto: Daftar Harga iPhone Januari 2025, iPhone 13 Banting Harga Jadi Segini! | Pifa Net

Daftar Harga iPhone Januari 2025, iPhone 13 Banting Harga Jadi Segini!

Indonesia
| Senin, 6 Januari 2025
Foto: Dean James Siap Bela Timnas Indonesia, Fokus di Go Ahead Eagles Lebih Dulu | Pifa Net

Dean James Siap Bela Timnas Indonesia, Fokus di Go Ahead Eagles Lebih Dulu

Indonesia
| Sabtu, 8 Februari 2025
Foto: Menteri Pertahanan AS Puji Israel sebagai Sekutu Teladan | Pifa Net

Menteri Pertahanan AS Puji Israel sebagai Sekutu Teladan

Indonesia
| Kamis, 6 Februari 2025
Foto: Terungkap, Ini Alasan Prabowo Pangkas Anggaran Demi Biayai MBG | Pifa Net

Terungkap, Ini Alasan Prabowo Pangkas Anggaran Demi Biayai MBG

Indonesia
| Jumat, 7 Februari 2025
Foto: Lisa BLACKPINK Beradu Akting di Serial HBO The White Lotus Musim Ketiga | Pifa Net

Lisa BLACKPINK Beradu Akting di Serial HBO The White Lotus Musim Ketiga

Dunia
| Kamis, 20 Februari 2025

Berita Terkait

Sports

Foto: Kritik Belanja Pemain Arsenal Musim Panas 2024, Salah Sasaran? | Pifa Net

Kritik Belanja Pemain Arsenal Musim Panas 2024, Salah Sasaran?

PIFA.CO.ID, SPORTS - Arsenal mendapat sorotan tajam terkait aktivitas transfer mereka di bursa musim panas 2024. Klub berjuluk The Gunners itu dianggap gagal memprioritaskan kebutuhan utama, terutama di lini serang, meskipun mereka telah menggelontorkan dana besar untuk mendatangkan pemain baru.Musim panas lalu, Arsenal hanya mendatangkan dua pemain utama: Riccardo Calafiori dari Bologna seharga 45 juta euro dan Mikel Merino dari Real Sociedad dengan nilai transfer 32 juta euro. Selain itu, mereka juga mempermanenkan status David Raya dari Brentford dengan biaya 31,9 juta euro. Total, Arsenal menghabiskan 108,9 juta euro dalam bursa transfer tersebut.Namun, performa para pemain baru itu justru menjadi bahan kritik. Calafiori, yang berposisi sebagai bek kiri, mengalami cedera lutut pada Oktober dan kini sedang berjuang melawan masalah otot. Hingga saat ini, ia hanya tampil dalam 16 pertandingan bersama Arsenal.Sementara itu, Merino datang dengan kondisi cedera bahu yang membatasi penampilannya di awal musim. Gelandang berusia 28 tahun itu baru tampil dalam 21 pertandingan, setengahnya sebagai pemain pengganti.Mantan gelandang Arsenal, Emmanuel Petit, turut mengkritik kebijakan transfer klub. Ia mempertanyakan keputusan manajemen yang tidak mendatangkan striker baru, terutama saat Arsenal kini tengah menghadapi krisis di lini depan akibat cedera Gabriel Jesus."Mereka membutuhkan kedalaman skuad untuk bersaing di berbagai kompetisi. Namun posisi penyerang adalah prioritas," ujar Petit seperti dilansir Daily Star."Saya tidak mengerti mengapa Arsenal tak membeli penyerang yang tepat musim panas lalu. Arsenal tidak akan bisa mendatangkan penyerang terbaik dan berkualitas yang mereka inginkan pada bulan Januari. Mereka tidak akan mampu melakukannya."Lebih lanjut, Petit menyoroti bahwa pasar transfer Januari bukanlah waktu ideal untuk mendatangkan pemain berkualitas tinggi. "Saya tahu mereka memiliki beberapa pemain sayap dan penyerang dalam daftar belanja mereka. Saya paham para penggemar sangat ingin melihat seseorang yang dapat mengubah semua peluang yang diciptakan tim, tetapi itu tidak akan terjadi pada bulan Januari. Pasar Januari adalah pasar yang sangat sulit untuk dimasuki," imbuhnya.Krisis lini depan Arsenal semakin terlihat setelah absennya Gabriel Jesus akibat cedera ACL. Kini, manajer Mikel Arteta hanya bisa mengandalkan Kai Havertz sebagai ujung tombak, meski performa pemain asal Jerman itu masih belum konsisten.Dengan situasi seperti ini, banyak pihak mempertanyakan arah kebijakan transfer Arsenal dan bagaimana mereka akan menghadapi paruh kedua musim tanpa kehadiran striker andal.

Inggris
| Jumat, 17 Januari 2025

Teknologi

Foto: 5 Monitor Gaming Termahal 2024, Harganya Capai Puluhan Juta | Pifa Net

5 Monitor Gaming Termahal 2024, Harganya Capai Puluhan Juta

PIFA.CO.ID, TEKNO - Bagi para gamers, monitor gaking adalah suatu barang yang wajib dimiliki, untuk menghadirkan visual luar biasa saat bermain game. Berbeda dengan monitor biasa, monitor gaming dilengkapi fitur-fitur canggih, refresh rate tinggi, waktu respons cepat, dan kualitas gambar yang tajam.Karena memiliki spesifikasi yang premium, sejumlah monitor gaming dijual dengan harga yang sangat tinggi. Untuk mengetahui monitor gaming termahal 2024, simak daftarnya di bawah ini.1. Asus ROG Swift PG65UQ Gaming Monitor - Rp78.210.000Asus ROG Swift PG65UQ adalah monitor gaming super besar dengan ukuran layar 64,5 inci. Monitor ini cocok untuk gamer yang ingin merasakan pengalaman bermain gim yang imersif, seperti menonton film atau bermain gim di layar lebar. Dengan resolusi 4K (3840x2160) dan refresh rate 144Hz, tampilan game akan sangat halus dan jernih. Panel VA-nya menghasilkan warna tajam dengan kontras tinggi. Monitor ini juga sangat terang, dengan kecerahan mencapai 1000 cd/㎡, yang memungkinkan tampilan tetap jelas meskipun di ruang terang.2. MSI MPG ARTYMIS 274CP Curved Gaming Monitor - Rp58.990.000MSI MPG ARTYMIS 274CP adalah monitor melengkung 27 inci dengan resolusi Full HD (1920x1080). Monitor ini cocok untuk gaming dengan kecepatan tinggi berkat refresh rate 165Hz dan waktu respons 1ms, yang membuat tampilan halus dan responsif. Dengan panel VA, monitor ini juga menawarkan kontras bagus dan kualitas warna yang cukup tajam. Meski resolusinya tak setinggi monitor lain, monitor ini masih sangat ideal untuk gim cepat seperti FPS.3. Asus ROG Swift PG35VQ Curved Gaming Monitor - Rp49.890.000Asus ROG Swift PG35VQ adalah monitor melengkung yang memiliki ukuran 35 inci dan resolusi 3440x1440 (WQHD). Monitor ini cocok untuk gamer yang menginginkan tampilan layar besar dengan kecepatan tinggi. Dilengkapi dengan refresh rate 200Hz dan waktu respons 2ms, monitor ini menghadirkan pengalaman gaming yang sangat halus. Panel VA dengan dukungan HDR-nya memberikan kualitas gambar yang luar biasa, terutama saat bermain game dengan grafis tinggi.4. Asus ROG Swift PG32UQX Gaming Monitor - Rp46.000.000Asus ROG Swift PG32UQX adalah monitor gaming premium dengan ukuran 32 inci yang menggunakan panel IPS dan backlight Mini-LED. Monitor ini memiliki resolusi 4K dan dukungan untuk G-SYNC® Ultimate yang menawarkan pengalaman gaming sangat mulus dan bebas tearing. Dengan kecerahan puncak mencapai 1.400 cd/㎡, monitor ini sangat terang dan mampu menghasilkan gambar dengan kualitas HDR yang sangat baik. Refresh rate-nya sebesar 144Hz cocok untuk game dengan kecepatan tinggi.5. Acer Predator X27 - Rp45.000.000Acer Predator X27 adalah monitor gaming 27 inci dengan resolusi 4K dan teknologi Quantum Dot. Monitor ini dikenal dengan kualitas warna yang sangat akurat berkat teknologi IPS dan 99% Adobe RGB. Dengan refresh rate 144Hz dan waktu respon 4ms, monitor ini menghadirkan tampilan yang sangat mulus dan cocok untuk game dengan grafis berat. Ditambah lagi, teknologi Nvidia G-Sync HDR membuat gambar lebih stabil tanpa gangguan seperti screen tearing.

Indonesia
| Jumat, 13 Desember 2024

Sports

Foto: Era Erik ten Hag Pimpin Manchester United di 50 Pertandingan Liga Inggris | Pifa Net

Era Erik ten Hag Pimpin Manchester United di 50 Pertandingan Liga Inggris

PIFA, Sports - Erik ten Hag mencatat prestasi yang cukup  luar biasa dengan menyelesaikan 50 pertandingan Liga Inggris bersama Manchester United. Kemenangan 1-0 melawan Luton Town sebelum jeda internasional adalah langkah penting, membuat total kemenangan Ten Hag di liga mencapai 30. Pencapaian ini bahkan melampaui rekor legendaris Ernest Mangnall pada tahun 1903/04. Dalam rentang 50 pertandingan liga bersama Ten Hag, Manchester United mengalami kebangkitan yang  cukup mengesankan. Hubungan yang erat dengan penonton, kemenangan mendebarkan melawan rival, dan statistik penting menjadi ciri khas masa jabatannya. Salah satu sorotan adalah kemampuan United bangkit dari ketertinggalan, meraih lima kemenangan comeback di Premier League. Mulai dari gol Antony dan Cristiano Ronaldo yang membalikkan keadaan melawan Everton pada Oktober 2022, hingga aksi heroik Scott McTominay membawa United dari ketinggalan menjadi unggul atas Brentford. Pertandingan dramatis melawan Liverpool, Arsenal, Tottenham, Manchester City, dan Chelsea musim lalu juga menjadi momen bersejarah di Old Trafford di bawah kepemimpinan Ten Hag. Erik ten Hag hanya memiliki dua klub yang belum dikalahkannya di divisi ini: Newcastle United dan Brighton & Hove Albion. Namun, dalam kompetisi piala, United berhasil mengalahkan keduanya di final Piala Carabao 2022/23 dan semifinal Piala FA Emirates. (hs)

Inggris
| Senin, 20 November 2023
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5