Perdana Menteri Anwar Ibrahim. Foto: Antara/Virna Puspa Setyorini

Perdana Menteri Anwar Ibrahim. Foto: Antara/Virna Puspa Setyorini

Berandascoped-by-BerandaInternasionalscoped-by-InternasionalPM Anwar Umumkan Hadiah untuk Rakyat Malaysia: Bantuan Uang Tunai, Harga BBM Turun, dan Cuti Tambahan

PM Anwar Umumkan Hadiah untuk Rakyat Malaysia: Bantuan Uang Tunai, Harga BBM Turun, dan Cuti Tambahan

Internasional | Kamis, 24 Juli 2025

PIFA, Internasional - Pemerintah Malaysia di bawah kepemimpinan Perdana Menteri Anwar Ibrahim mengumumkan serangkaian kebijakan pro-rakyat sebagai bentuk penghargaan atas dukungan masyarakat terhadap agenda reformasi nasional. Kebijakan ini termasuk pembagian bantuan uang tunai, penurunan harga bahan bakar minyak (BBM), dan subsidi besar-besaran untuk kebutuhan pokok. "Alhamdulillah, sebentar tadi saya telah umumkan beberapa inisiatif penting sebagai tanda penghargaan Kerajaan MADANI kepada seluruh rakyat atas dukungan, atas kesetiaan, atas kebersamaan yang mengalirkan tenaga kepada agenda pemulihan dan reformasi negara," ujar Anwar dalam pernyataan resminya di Kuala Lumpur, Rabu (23/7). Kebijakan ini merupakan kejutan yang telah lama dijanjikan PM Anwar. Salah satu program utama yang diumumkan adalah Sumbangan Asas Rahmah (SARA), yakni bantuan uang tunai sebesar 100 ringgit Malaysia (sekitar Rp385 ribu) yang akan diberikan satu kali kepada seluruh warga Malaysia berusia 18 tahun ke atas. Bantuan ini akan mulai disalurkan pada 31 Agustus hingga 31 Desember 2025, bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Malaysia. Untuk pertama kalinya dalam sejarah, bantuan tunai ini akan langsung ditransfer ke kartu identitas nasional MyKad, sehingga pendistribusiannya bisa lebih cepat dan tepat sasaran. “Ini buat pertama kalinya dalam sejarah, bantuan tunai disalurkan kepada seluruh rakyat dewasa,” kata Anwar. Selain bantuan tunai, PM Anwar juga mengumumkan bahwa tidak akan ada kenaikan tarif tol di 10 ruas jalan utama. Pemerintah akan menanggung biaya tersebut dengan subsidi sebesar RM500 juta. Kebijakan lain yang tak kalah penting adalah penurunan harga BBM jenis RON95 menjadi RM1,99 per liter, serta penurunan tarif listrik hingga 14 persen, yang semuanya dimaksudkan untuk meringankan beban hidup masyarakat. Pemerintah juga menyiapkan anggaran sebesar RM600 juta untuk memperluas program Jualan Rahmah, yaitu penyediaan bahan pokok murah di berbagai kawasan. Tak hanya itu, cuti tambahan nasional pada 15 September 2025 juga diberikan menjelang perayaan Hari Malaysia pada 16 September. PM Anwar menegaskan bahwa semua kebijakan ini bertujuan mengangkat martabat rakyat dan memastikan keadilan serta kesejahteraan terus terwujud di seluruh negeri. "Semoga langkah-langkah ini benar-benar menjadi nafas kelegaan buat rakyat terbanyak dan menjadi obor keyakinan untuk kita terus melangkah bersama dalam perjalanan reformasi menuju sebuah negara yang lebih adil, makmur dan sejahtera," pungkas Anwar.

Rekomendasi

Foto: Meta Tindak Tegas Akun Penyebar Spam di Facebook, Pembuat Konten Berisiko Kehilangan Monetisasi | Pifa Net

Meta Tindak Tegas Akun Penyebar Spam di Facebook, Pembuat Konten Berisiko Kehilangan Monetisasi

Indonesia
| Jumat, 25 April 2025
Foto: Pelatih Oxford United Ungkap Cedera Ole Romeny Cukup Serius, Diragukan Tampil di Final Piala Presiden 2025 | Pifa Net

Pelatih Oxford United Ungkap Cedera Ole Romeny Cukup Serius, Diragukan Tampil di Final Piala Presiden 2025

Timnas Indonesia
| Sabtu, 12 Juli 2025
Foto: 5 Daun Herbal yang Ampuh Bantu Redakan Asam Urat secara Alami | Pifa Net

5 Daun Herbal yang Ampuh Bantu Redakan Asam Urat secara Alami

Indonesia
| Jumat, 2 Mei 2025
Foto: Dirjen Anggaran Kemenkeu Isa Rachmatarwata Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Korupsi Jiwasraya | Pifa Net

Dirjen Anggaran Kemenkeu Isa Rachmatarwata Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Korupsi Jiwasraya

Indonesia
| Minggu, 9 Februari 2025
Foto: Modifikasi Spesial Grand Filano Hybrid Ala Motor Vintage Rally Bikin Auto Nengok di Jalan | Pifa Net

Modifikasi Spesial Grand Filano Hybrid Ala Motor Vintage Rally Bikin Auto Nengok di Jalan

Nasional
| Selasa, 17 Juni 2025
Foto: Penyanyi Iran Tataloo Dijatuhi Hukuman Mati atas Tuduhan Menghina Nabi Muhammad | Pifa Net

Penyanyi Iran Tataloo Dijatuhi Hukuman Mati atas Tuduhan Menghina Nabi Muhammad

Iran
| Senin, 20 Januari 2025
Foto: AEROX ALPHA “TURBO” Jadi Motor Terbaik di Tahun Ini, Bukti Inovasi Yamaha yang Sukses Ciptakan Trend Setter Gaya Berkendara Baru    | Pifa Net

AEROX ALPHA “TURBO” Jadi Motor Terbaik di Tahun Ini, Bukti Inovasi Yamaha yang Sukses Ciptakan Trend Setter Gaya Berkendara Baru

Nasional
| Senin, 9 Juni 2025
Foto: IHSG Terjun Bebas, BEI Berlakukan Trading Halt di Tengah Kepanikan Pasar | Pifa Net

IHSG Terjun Bebas, BEI Berlakukan Trading Halt di Tengah Kepanikan Pasar

Indonesia
| Rabu, 19 Maret 2025
Foto: Polda Kalbar Ungkap 231 Kasus Kriminal Selama Operasi Pekat Kapuas 2025 | Pifa Net

Polda Kalbar Ungkap 231 Kasus Kriminal Selama Operasi Pekat Kapuas 2025

Pontianak
| Selasa, 18 Maret 2025
Foto: Kejagung Ungkap Modus Oplos BBM dalam Kasus Korupsi Minyak Mentah di Pertamina | Pifa Net

Kejagung Ungkap Modus Oplos BBM dalam Kasus Korupsi Minyak Mentah di Pertamina

Indonesia
| Jumat, 28 Februari 2025

Berita Terkait

Lifestyle

Foto: Cara Hilangkan Anxiety dan Tenangkan Pikiran dengan Teknik 3-3-3 | Pifa Net

Cara Hilangkan Anxiety dan Tenangkan Pikiran dengan Teknik 3-3-3

PIFA, Lifestyle - Kecemasan atau anxiety adalah perasaan khawatir atau cemas yang tidak terkendali dan berlebihan akan banyak hal. Munculnya rasa cemas sebenarnya wajar untuk kondisi tertentu.  Namun, bagi pengidap anxiety disorder atau gangguan kecemasan, rasa cemas, gelisah, dan pikiran negatif sering kali sulit untuk hilang. Kondisi tersebut bahkan bisa sampai mengganggu aktivitas sehari-hari mereka. Nah, Selain dengan terapi dan obat-obatan, ada beberapa cara meredakan anxiety yang bisa kamu coba, di antaranya dengan teknik 3-3-3. 1. Memperhatikan Sekitar Langkah pertama yang perlu kamu lakukan saat menggunakan teknik 3-3-3 adalah melihat sekitarmu. Lalu, identifikasi 3 hal yang kamu lihat. Perhatikan detail objek, seperti warna dan bentuknya. Langkah ini akan membantu mengalihkan fokus dari kecemasan dalam dirimu, ke hal eksternal.   2. Mendengarkan dengan Saksama Setelah dari segi visual, saatnya mengalihkan perhatian dari segi audio. Coba fokus pada 3 suara yang kamu dengar di sekelilingmu. Suara apa pun bisa kamu pilih, mulai dari suara klakson yang keras, suara hembusan angin, hingga suara hewan di dekatmu. 3. Menggerakan Tubuh Tiga hal yang jadi fokus kamu selanjutnya adalah bagian tubuh. Ya, coba gerakan 3 bagian tubuhmu. Misalnya, memutar bahu, menggelengkan kepala, atau mengangkat tangan. Fokuskan pikiran pada sensasi yang kamu rasakan saat menggerakan bagian-bagian tubuh tersebut.  Kamu bisa menggunakan teknik 3-3-3 ini di mana pun dan kapan pun saat kamu merasa cemas. Mudah, bukan? Semoga membantu ya!  (ly)

Indonesia
| Rabu, 3 Juli 2024

Lokal

Foto: Pjs. Bupati Kapuas Hulu Harap RTH Jadi Tempat Rekreasi Masyarakat | Pifa Net

Pjs. Bupati Kapuas Hulu Harap RTH Jadi Tempat Rekreasi Masyarakat

PIFA, Lokal - Pjs. Bupati Kapuas Hulu, Ansfridus J. Andjioe, secara resmi memulai pembangunan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kabupaten Kapuas Hulu dengan peletakan batu pertama di Putussibau Kota, Kamis (14/11/2024). Proyek ini menjadi langkah strategis dalam menciptakan fasilitas publik yang ramah lingkungan dan mendukung kebutuhan masyarakat Kapuas Hulu.“Saya berharap pembangunan RTH bisa selesai sampai tuntas, sehingga dengan terbangunnya RTH ada tempat rekreasi bagi masyarakat Kapuas Hulu,” ujarnya. Ia menekankan pentingnya fasilitas ini sebagai upaya memenuhi kebutuhan ruang publik yang nyaman dan multifungsi.Ruang terbuka hijau, menurut Ansfridus, bukan sekadar fasilitas kota biasa. Ia menjelaskan bahwa RTH merupakan ruang terbuka di kawasan perkotaan yang didominasi oleh tutupan vegetasi. “Ruang terbuka hijau memiliki fungsi antara lain sebagai area untuk rekreasi, sosial budaya, estetika, ekologis, dan bahkan memberikan nilai ekonomis bagi perkembangan suatu wilayah perkotaan,” tambahnya.Pembangunan ini tidak hanya bertujuan untuk memperindah kota, tetapi juga menjaga keseimbangan lingkungan. “Dengan dibangunnya ruang terbuka hijau ini, kami berharap terciptanya keseimbangan lingkungan kawasan perkotaan di Kabupaten Kapuas Hulu,” jelas Ansfridus.Selain itu, ia berharap RTH dapat dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat. “RTH ini juga digunakan sebagai area untuk rekreasi, sosial budaya, dan memberikan nilai estetika bagi masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu,” lanjutnya.Dalam jangka panjang, proyek ini juga diharapkan memberikan dampak positif bagi kualitas lingkungan hidup. “Kami berharap RTH dapat membantu meningkatkan nilai indeks kualitas tutupan lahan dan mempertahankan nilai indeks kualitas lingkungan hidup Kabupaten Kapuas Hulu di masa yang akan datang,” tegasnya.Peletakan batu pertama ini menjadi awal dari realisasi program pemerintah daerah dalam memperkuat infrastruktur kota yang ramah lingkungan. Dukungan penuh dari masyarakat diharapkan agar RTH dapat segera dirampungkan dan menjadi kebanggaan bersama. (yd)

Kapuas Hulu
| Rabu, 20 November 2024

Lokal

Foto: 5.000 Warga Terdampak Banjir di Enam Desa di Serawai Sintang | Pifa Net

5.000 Warga Terdampak Banjir di Enam Desa di Serawai Sintang

Berita Lokal, PIFA - Banjir merendam enam desa di Kecamatan Serawai, Kabupaten Sintang, sejak Minggu (2/10). Peristiwa itu terjadi pascahujan deras dan meluapnya Sungai Serawai hingga permukiman warga pada pukul 12.00 WIB.  Berdasarkan data sementara yang berhasil dihimpun Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BNPB hingga Selasa (4/10/2022) pukul 18.00 WIB, terdapat 1.000 KK / 5.000 warga yang bermukim di enam desa terdampak.  "Kondisi saat ini, banjir masih merendam dengan ketinggian muka air mencapai 1,5 hingga 2 meter," kata Plt Kepala Pusdatin BNPB, Abdul Muhari dalam keterangan terulis, Rabu (5/10/2022). Keenam desa tersebut antara lain, Desa Pagar Pebata, Desa Tanjung Raya, Desa Mentatai, Desa Nusa Tujuh, dan Desa Tanjung Baru serta Desa Batu Ketubung. Semua desa terdampak berada di Kecamatan Serawai yang dilalui oleh Sungai Serawai.  Abdul mengutarakan, banjir kali ini merendam berbagai infrastruktur yang ada di wilayah tersebut, seperti 1.000 unit rumah warga, tujuh unit fasilitas pendidikan, tujuh unit fasilitas ibadah dan lima belas unit fasilitas umum.  Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sintang dan tim gabungan langsung menuju lokasi terdampak pada saat kejadian hingga saat ini, untuk melakukan penanganan darurat, mengevakuasi warga, melakukan pendataan dan melakukan pelayanan kesehatan dengan menyambangi rumah-rumah warga.  Sementara itu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini waspada potensi hujan lebat yang disertai petir/kilat dan angin kencang berdurasi singkat pada Rabu (5/10/2022) dan Kamis (6/10/2022) pada wilayah Kabupaten Sintang dan sebagian wilayah provinsi Kalimantan Barat.  Menanggapi potensi tersebut, BNPB kembali mengimbau stakeholder dan masyarakat untuk mewaspadai dan berhati-hati terhadap dampak bencana yang dapat ditimbulkan seperti banjir, tanah longsor, angin kencang, dan pohon tumbang.  "Untuk meminimalisir dampak yang akan terjadi, diharapkan seluruh unsur terkait agar meningkatkan kesiapsiagaan dengan melakukan beberapa langkah pencegahan khususnya di wilayah rawan banjir," jelas Abdul. Antara lain sambungnya, mengetahui informasi cuaca secara aktual dari pihak yang berwenang dan membentuk tim siaga darurat di lingkup komunitas warga terkecil tingkat Rukun Tetangga (RT) maupun Rukun Warga (RW). (ap) 

Sintang
| Jumat, 14 Oktober 2022
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5