Tampak 7 pelajar yang diduga hendak melakukan tawuran di Desa Kapur Kubu Raya. (Dok. Polres Kubu Raya)

Tampak 7 pelajar yang diduga hendak melakukan tawuran di Desa Kapur Kubu Raya. (Dok. Polres Kubu Raya)

Berandascoped-by-BerandaLokalscoped-by-LokalPolisi Amankan Tujuh Pelajar Diduga Hendak Tawuran di Desa Kapur

Polisi Amankan Tujuh Pelajar Diduga Hendak Tawuran di Desa Kapur

Kubu Raya | Rabu, 20 November 2024

PIFA, Lokal – Tim Patroli Perintis Presisi Polres Kubu Raya berhasil mengamankan tujuh pelajar yang diduga hendak melakukan aksi tawuran di Jalan Raya Desa Kapur, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Senin (18/11) pukul 10.15 WIB. Selain itu, mereka juga diketahui berkendara secara ugal-ugalan dengan membawa dua bilah senjata tajam.

Kasat Sabhara Polres Kubu Raya, AKP Zainudin, melalui Kasubsi Penmas AIPTU Ade, membenarkan kejadian tersebut. “Ini aksi yang sangat meresahkan masyarakat dan membahayakan, baik bagi pengguna jalan lain maupun pelajar itu sendiri. Berkat informasi masyarakat, kami berhasil mengamankan tujuh pelajar, yakni HM (14), DI (16), MR (15), MT (14), MH (14), DJ (15), dan RS (15), bersama dua bilah senjata tajam,” ujar Ade, Rabu (20/11).

Dari pendataan, diketahui ketujuh pelajar tersebut merupakan warga Kabupaten Kubu Raya. Mereka termasuk dalam kategori anak berhadapan dengan hukum (ABH). Sebagai langkah awal, Polres Kubu Raya memanggil para orang tua pelajar untuk memberikan peringatan serius dan pembinaan.

“Kami meminta orang tua agar lebih memperhatikan perilaku dan pergaulan anak-anak mereka. Tawuran bukan hanya membahayakan ketujuh pelajar tersebut, tetapi juga dapat mengganggu ketertiban masyarakat,” jelas Ade.

Sebagai tindak lanjut, ketujuh pelajar tersebut kini berada dalam pengawasan Polres Kubu Raya. Mereka diwajibkan mengikuti program bimbingan moral dan kedisiplinan sebelum dikembalikan ke orang tua masing-masing.

Ade juga menegaskan pentingnya peran orang tua dalam mencegah kejadian serupa di masa mendatang. “Kami berharap ini menjadi pelajaran bagi semua pihak, terutama orang tua, untuk lebih peduli terhadap aktivitas dan lingkungan pergaulan anak-anak mereka. Tanggung jawab keluarga adalah kunci untuk memastikan kejadian seperti ini tidak terulang,” imbuhnya.

Polres Kubu Raya mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan jika menemukan tindakan yang mencurigakan dan berpotensi mengganggu keamanan serta ketertiban. “Kerja sama masyarakat sangat penting untuk menjaga keamanan lingkungan,” pungkas Ade.

Rekomendasi

Foto: Lee Min Ho akan Fan Meeting di Jakarta, Tiket Dijual Mulai Rp 850 ribu | Pifa Net

Lee Min Ho akan Fan Meeting di Jakarta, Tiket Dijual Mulai Rp 850 ribu

Jakarta
| Kamis, 27 Februari 2025
Foto: Netflix Naikkan Harga Langganan Layanan di Beberapa Negara, Termasuk Indonesia? | Pifa Net

Netflix Naikkan Harga Langganan Layanan di Beberapa Negara, Termasuk Indonesia?

Indonesia
| Kamis, 23 Januari 2025
Foto: Ternyata Betul Kata Amorim, Ini MU Terburuk Sepanjang Sejarah | Pifa Net

Ternyata Betul Kata Amorim, Ini MU Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris
| Rabu, 19 Februari 2025
Foto: Terungkap, Ini Alasan Prabowo Pangkas Anggaran Demi Biayai MBG | Pifa Net

Terungkap, Ini Alasan Prabowo Pangkas Anggaran Demi Biayai MBG

Indonesia
| Jumat, 7 Februari 2025
Foto: Blackpink Umumkan Tanggal dan Lokasi Tur Dunia Baru, Ada Indonesia? | Pifa Net

Blackpink Umumkan Tanggal dan Lokasi Tur Dunia Baru, Ada Indonesia?

Korea Selatan
| Jumat, 21 Februari 2025
Foto: Jadi Kapten Lagi, Bek Timnas Indonesia Kokoh di Lini Belakang Venezia saat Imbang vs Lazio | Pifa Net

Jadi Kapten Lagi, Bek Timnas Indonesia Kokoh di Lini Belakang Venezia saat Imbang vs Lazio

Italia
| Sabtu, 22 Februari 2025
Foto: Isa Zega Resmi Ditahan di Polda Jatim atas Kasus Pencemaran Nama Baik Shandy Purnamasari | Pifa Net

Isa Zega Resmi Ditahan di Polda Jatim atas Kasus Pencemaran Nama Baik Shandy Purnamasari

Pifabiz
| Sabtu, 25 Januari 2025
Foto: Coach Indra Sjafri Fokus Benahi Tim Jelang Piala Asia U-20 | Pifa Net

Coach Indra Sjafri Fokus Benahi Tim Jelang Piala Asia U-20

Indonesia
| Jumat, 31 Januari 2025
Foto: Pj Gubernur Kalbar Tegaskan Sanksi Disiplin untuk SMAN 1 Mempawah Terkait Lalai Pengisisan PDSS | Pifa Net

Pj Gubernur Kalbar Tegaskan Sanksi Disiplin untuk SMAN 1 Mempawah Terkait Lalai Pengisisan PDSS

Mempawah
| Jumat, 7 Februari 2025
Foto: Kebun Binatang China Jual Kencing Harimau untuk Obat Rematik, Minat Beli? | Pifa Net

Kebun Binatang China Jual Kencing Harimau untuk Obat Rematik, Minat Beli?

China
| Minggu, 2 Februari 2025

Berita Terkait

Lokal

Foto: Bupati Fransiskus Hadiri Perayaan Natal Bersama Umat Paroki Hati Santa Perawan Maria Tak Bernoda Putussibau | Pifa Net

Bupati Fransiskus Hadiri Perayaan Natal Bersama Umat Paroki Hati Santa Perawan Maria Tak Bernoda Putussibau

PIFA, Lokal - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menghadiri Perayaan Natal bersama umat Paroki Hati Santa Perawan Maria Tak Bernoda Putussibau di Aula Pendopo Bupati, pada Jumat (6/1/23) malam. Dalam laporan ketua panitia, Firdaus Lie menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati Kapuas Hulu yang telah berkenan memfasilitasi umat Paroki Hati Santa Perawan Maria Tak Bernoda Putussibau untuk merayakan natal bersama di pendopo Bupati. "Terimakasih Pak Bupati karena sudah berkenan membuka pintu untuk umat Katolik merayakan Natal bersama pada tahun ini," ujar Firdaus Lie. Pada kesempatan yang sama Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengucapkan selamat natal tahun 2022 dan tahun tahun tahun 2023. "Semoga sukacita natal membawa berkat dalam kehidupan kita," harap Fransiskus Diaan. Bupati Sis juga bersyukur perayaan natal bisa dilaksanakan kembali di pendopo Bupati, ini kedua kalinya. "Umat sangat antusias sampai bangku tidak cukup," tutupnya.

Kapuas Hulu
| Jumat, 6 Januari 2023

Politik

Foto: Kemenag RI Ajak Tolak Politik Identitas! | Pifa Net

Kemenag RI Ajak Tolak Politik Identitas!

PIFA, Politik - Kepala Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, Amien Suyitno, mengajak seluruh aparatur sipil negara (ASN) di Tanah Air untuk menolak politik identitas. Hal tegas tersebut disampaikannya saat membuka Pelatihan Penggerak Penguatan Moderasi Beragama di Gedung Pusdiklat Kemenag, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Banten. “Dalam pelatihan kolaboratif pertama kali antara Kemenag dengan TNI dan Polri untuk Angkatan I, II, III, dan IV ini, saya ingin menyampaikan pesan GusMen tentang perlunya menolak politik identitas,” tegasnya. Menurut dia, politik identitas harus ditolak lantaran sangat berbahaya bagi harmoni dan kerukunan masyarakat Indonesia. Meski demikian, ia menegaskan bahwa identitas itu penting karena setiap orang memiliki identitasnya masing-masing, baik jabatan, pekerjaan, kelompok gender, maupun agama dan suku bangsa. “Mengapa kita harus menolak politik identitas? Kalau terkait pentingnya identitas, memang iya. Lalu, apanya yang kita tolak? Yaitu politik identitas yang digunakan untuk kepentingan politik,” tegasnya. Dia menilai bahwa identitas yang melekat, seperti suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA) tentu tidak bisa ditolak lantaran semua itu bawaan lahir. Namun, jika itu digunakan untuk kepentingan politik, maka tak ada perdebatan untuk menolaknya. “Sebab, itu berbahaya. Apalagi politik identitas dengan nomenklatur agama itu lebih berbahaya lagi. Karena kita punya pengalaman bahwa hal itu bisa menjadikan disharmoni antarkeluarga,” terang Guru Besar UIN Raden Fatah Palembang itu.

Indonesia
| Kamis, 24 Agustus 2023

Lifestyle

Foto: Awas Penipuan! Kemenkumham Belum Buka Penerimaan CPNS 2023 | Pifa Net

Awas Penipuan! Kemenkumham Belum Buka Penerimaan CPNS 2023

PIFA, Lifestyle - Belakangan ini ramai kabar terkait penerimaaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2023 di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) RI. Jika Anda menerima pemberitaan atau informasi terkait pendaftaran sipir lapas tahun 2023 untuk lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) dan persyaratannya, dapat dipastikan bahwa kabar tersebut tidak benar atau hoax. Sebab, hingga saat ini Kemenkumham RI belum membuka tes penerimaan CPNS 2023. "Bagi Sahabat Pengayoman yang ingin menjadi pegawai di Kemenkumham, dapat terus memantau situs cpns.kemenkumham.go.id dan media sosial resmi Kemenkumham," ujar Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama Kemenkumham Hantor Situmorang saat dikonfirmasi, Senin (19/6/23). Hantor menegaskan bahwa hingga saat ini belum ada pengumuman resmi penerimaan CPNS, baik untuk tenaga sipir maupun formasi lainnya. Untuk itu, Hantor Sirumorang berharap agar masyarakat tidak termakan isu hoax atau terjebak tindak penipuan oleh orang tak bertanggung jawab terkait penerimaan CPNS di lingkungan Kemenkumham. "Sekali lagi kami tegaskan, bahwa pengumuman resmi tentang penerimaan CPNS di lingkungan Kemenkumham Tahun 2023 hanya melalui situs cpns.kemenkumham.go.id dan akun resmi media sosial," ujar Hantor.

Indonesia
| Senin, 19 Juni 2023
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5