Presiden Jokowi saat menyampaikan keterangan pers hasil KTT ASEAN 2023. (Dok. Setkab RI)

Presiden Jokowi saat menyampaikan keterangan pers hasil KTT ASEAN 2023. (Dok. Setkab RI)

Berandascoped-by-BerandaInternasionalscoped-by-InternasionalPresiden RI Ungkap Tiga Kesimpulan KTT ke-42 ASEAN

Presiden RI Ungkap Tiga Kesimpulan KTT ke-42 ASEAN

Ntt | Jumat, 12 Mei 2023

PIFA, Internasional - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN yang berlangsung selama dua hari di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada tanggal 10 dan 11 Mei telah selesai dan menghasilkan tiga kesimpulan.

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan hal tersebut dalam konferensi pers yang dihadiri oleh Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi dan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, di Hotel Meruorah, Labuan Bajo, pada hari Kamis (11/5/2023).

Pertama, para pemimpin ASEAN memberikan perhatian penuh terhadap hal-hal yang berkaitan dengan kepentingan rakyat, termasuk perlindungan pekerja migran dan korban perdagangan manusia.

“Hal yang menyentuh kepentingan rakyat menjadi perhatian penting para leaders, termasuk perlindungan pekerja migran dan korban perdagangan manusia. Saya mengajak negara-negara ASEAN untuk menindak tegas pelaku-pelaku utamanya,” terang Presiden, mengutip laman Setkab RI.

Kedua, para pemimpin memberikan perhatian terhadap penyelesaian konflik di Myanmar. Presiden Jokowi menegaskan bahwa pelanggaran terhadap nilai-nilai kemanusiaan tidak dapat ditoleransi. Beliau juga mengingatkan agar ASEAN melibatkan semua pihak yang berkepentingan sesuai dengan kesepakatan lima poin sebelumnya atau "Five-Point Consensus"

“Inklusivitas harus dipegang kuat oleh ASEAN karena kredibilitas ASEAN sedang dipertaruhkan,” tegasnya.

Presiden menyatakan bahwa Indonesia siap berdialog dengan semua pihak, termasuk junta militer dan pemangku kepentingan di Myanmar, demi kepentingan kemanusiaan di negara tersebut. Namun, Presiden juga menegaskan bahwa pendekatan tersebut bukanlah pengakuan.

“Penting untuk saya ditegaskan bahwa engagement bukan recognition, melakukan pendekatan bukan berarti memberikan pengakuan,” tuturnya.

Selanjutnya, Kepala Negara menekankan pentingnya persatuan ASEAN sehingga tidak mudah dipecah-belah oleh pihak lain. Presiden yakin bahwa tidak ada satu pun pemimpin ASEAN yang menginginkan perpecahan.

” Tidak boleh ada pihak di dalam atau di luar ASEAN yang mengambil manfaat dari konflik internal di Myanmar. Kekerasan harus dihentikan dan rakyat harus dilindungi,” imbuhnya.

Kesimpulan ketiga adalah penguatan kerja sama ekonomi. Presiden menyampaikan bahwa para pemimpin ASEAN sepakat untuk membangun ekosistem mobil listrik dan menjadi bagian penting dalam rantai pasok global. Dalam hal ini, hilirisasi menjadi kunci penting. Selain itu, para pemimpin ASEAN juga setuju untuk memperkuat implementasi transaksi menggunakan mata uang lokal dan konektivitas pembayaran digital antarnegara

Rekomendasi

Foto: BREAKING NEWS: Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol Resmi Ditangkap! | Pifa Net

BREAKING NEWS: Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol Resmi Ditangkap!

Korea Selatan
| Rabu, 15 Januari 2025
Foto: Sambut Duel Papan Atas, Pelatih Liverpool Sebut Nottingham Forest Layak Juara Liga Inggris | Pifa Net

Sambut Duel Papan Atas, Pelatih Liverpool Sebut Nottingham Forest Layak Juara Liga Inggris

Inggris
| Selasa, 14 Januari 2025
Foto: Lamine Yamal Ungkap Rahasia Barcelona Masih di Jalur Treble Winner | Pifa Net

Lamine Yamal Ungkap Rahasia Barcelona Masih di Jalur Treble Winner

Spanyol
| Jumat, 21 Februari 2025
Foto: BTS Raih Pencapaian Streaming Dua Miliar di Spotify Lewat Lagu Dynamite | Pifa Net

BTS Raih Pencapaian Streaming Dua Miliar di Spotify Lewat Lagu Dynamite

Korea Selatan
| Rabu, 15 Januari 2025
Foto: Juventus Imbang Mulu, Eks Pelatih Beri Saran: Adaptasi sama Karakteristik Pemain | Pifa Net

Juventus Imbang Mulu, Eks Pelatih Beri Saran: Adaptasi sama Karakteristik Pemain

Italia
| Rabu, 15 Januari 2025
Foto: Indonesia Terdampak Pembekuan Bantuan Medis AS, Apa Efeknya? | Pifa Net

Indonesia Terdampak Pembekuan Bantuan Medis AS, Apa Efeknya?

Indonesia
| Kamis, 30 Januari 2025
Foto: 5 Rekomendasi Kuliner yang Wajib Dicoba Saat Libur ke Singkawang | Pifa Net

5 Rekomendasi Kuliner yang Wajib Dicoba Saat Libur ke Singkawang

Singkawang
| Sabtu, 4 Januari 2025
Foto: PSSI Dukung Penuh Pemanggilan Skuad Timnas oleh Patrick Kluivert | Pifa Net

PSSI Dukung Penuh Pemanggilan Skuad Timnas oleh Patrick Kluivert

Indonesia
| Minggu, 9 Maret 2025
Foto: Astronaut Shenzhou-19 Ucapkan Tahun Baru Imlek dari Luar Angkasa | Pifa Net

Astronaut Shenzhou-19 Ucapkan Tahun Baru Imlek dari Luar Angkasa

Indonesia
| Rabu, 29 Januari 2025
Foto: Lemang, Kuliner yang Selalu Diburu saat Ramadhan di Pontianak | Pifa Net

Lemang, Kuliner yang Selalu Diburu saat Ramadhan di Pontianak

Pontianak
| Rabu, 5 Maret 2025

Berita Terkait

Sports

Foto: Kalidou Koulibaly Gabung Al Hilal, Chelsea Rampingkan Skuad?  | Pifa Net

Kalidou Koulibaly Gabung Al Hilal, Chelsea Rampingkan Skuad? 

PIFA, Sports - Bek tangguh asal Senegal, Kalidou Koulibaly, telah resmi pindah ke Al Hilal pada Senin (26/6/2023) dini hari WIB. Setelah N'Golo Kante, Koulibaly menjadi pemain Chelsea berikutnya yang bergabung dengan klub Liga Arab Saudi.  Namun, perbedaan dengan Kante, Koulibaly ditebus dengan harga transfer sekitar 20 juta pound oleh Al Hilal. Hal ini menandai gelombang pemain The Blues yang kemungkinan akan pindah ke Liga Arab Saudi, termasuk Hakim Ziyech, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Edouard Mendy.  Hakim Ziyech dilaporkan sedang menjadi incaran klub Cristiano Ronaldo, Al Nassr, sementara kiper Edouard Mendy sedang dalam tahap diskusi dengan Al Ahli. Dengan kepergian Koulibaly, Chelsea semakin bergerak untuk merampingkan skuad mereka dalam persiapan menghadapi era kepelatihan Mauricio Pochettino musim depan. Diketahui, Kalidou Koulibaly sebenarnya baru saja bergabung dengan Chelsea dari Napoli pada awal musim lalu. Bek berusia 32 tahun ini diharapkan menjadi pengganti Antonio Rudiger dan Andreas Christensen, tetapi ia tidak mampu beradaptasi dengan baik di Premier League.  Meskipun dianggap sebagai bek kelas dunia, Koulibaly  sepertinya tidak mampu memenuhi ekspektasi yang ditetapkan. Kepergiannya menjadi langkah terbaru Chelsea dalam merombak skuad mereka untuk menghadapi masa depan yang dipimpin oleh Mauricio Pochettin. Dengan gencarnya upaya Chelsea merampingkan skuad mereka, terlihat jelas bahwa klub tersebut sedang melakukan restrukturisasi besar-besaran untuk mempersiapkan diri menghadapi tantangan di masa depan. Kepergian Koulibaly, Ziyech, Aubameyang, dan Mendy akan memberikan ruang bagi Chelsea untuk merekrut pemain-pemain baru yang sesuai dengan visi dan taktik yang diinginkan oleh pelatih Pochettino. (hs)

Inggris
| Senin, 26 Juni 2023

Lokal

Foto: Gubernur Kalbar: Manfaatkan Masjid Sebagai Tempat Kajian Keislaman | Pifa Net

Gubernur Kalbar: Manfaatkan Masjid Sebagai Tempat Kajian Keislaman

Berita Kalbar, PIFA - Gubernur Kalimantan Barat, H. Sutarmidji, S.H., M.Hum., meresmikan Masjid Ramadhan yang berlokasi di Jalan Parit Haji Husin II, Kelurahan Bangka Belitung Darat, Kecamatan Pontianak Tenggara, Kota Pontianak, Sabtu malam (26/3/2022). Turut hadir Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Pontianak sekaligus Wali Kota Pontianak, Ir. H. Edi Rusdi Kamtono, M.M., M.T., Pimpinan DPRD Provinsi Kalimantan Barat, Anggota DPRD Kota Pontianak, tokoh masyarakat Kota Pontianak, dan jamaah Masjid Ramadhan. Ketua Lembaga Masjid Ramadhan, H. Syarief Abdullah Alkadrie, S.H., M.H., merasa sangat bersyukur proses pembangunan masjid bisa rampung dan diresmikan oleh Gubernur Kalimantan Barat. "Kami tentu merasa bersyukur dengan selesainya pembangunan masjid ini. Peletakan batu pertama pembangunan masjid oleh Bapak Sutarmidji yang saat itu masih menjabat sebagai Wali Kota Pontianak. Alhamdulillah, sekarang beliau juga yang meresmikan masjid ini. Tetapi, dengan jabatan sebagai Gubernur Kalbar. Saat itu, Pak Edi Kamtono juga hadir dan masih menjabat sebagai Wakil Wali Kota Pontianak, malam ini beliau hadir sebagai Wali Kota Pontianak. Mudahan-mudahan Gubernur Kalbar dan Wali Kota Pontianak selalu diberikan kesehatan, serta tetap melanjutkan kepemimpinan di masa yang akan datang," doa H. Syarief Abdullah. Anggota Komisi V DPR RI tersebut juga menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang turut memberikan kontribusi terhadap pembangunan Masjid Ramadhan.  “Meskipun terasa berat di awal pembangunan, akhirnya seluruh proses pembangunan dan penghimpunan dana sangat diberikan kemudahan. Masjid ini sudah dirancang dengan pondasi untuk 3 lantai, bahkan hingga 4 lantai. Saat ini masih 2 lantai, jika nanti dipandang perlu untuk ditingkatkan, maka tinggal meneruskan pembangunan ke atas saja," ujar Ketua Lembaga Masjid Ramadhan. Para jamaah Masjid Ramadhan diharapkan untuk selalu memakmurkan masjid yang baru selesai dibangun tersebut. "Sebentar lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan. Sudah selayaknya masjid ini selalu ramai dengan para jamaah. Alhamdulillah, selama ini masjid kita selalu ramai," tutup Syarief Abdullah. Sementara itu, Gubernur Kalimantan Barat memberikan apresiasi kepada seluruh jamaah yang kompak menyukseskan pembangunan Masjid Ramadhan. "Sebagai momentum jelang masuknya bulan Ramadhan, mudah-mudahan para jamaah Masjid Ramadhan bisa menjalankan seluruh amaliah Ramadhan dengan khusyuk dan terbaik sepanjang hidup," ujar H. Sutarmidji. Keberadaan masjid diharapkan Gubernur Kalbar juga dapat dimanfaatkan untuk kegiatan kajian-kajian keislaman. "Mudahan-mudahan bulan puasa tahun ini kita diberikan kesehatan agar lancar menjalankan ibadah puasa Ramadhan dan amalan sunnah lainnya," pinta Gubernur Kalbar. Di kesempatan yang sama, Wali Kota Pontianak, Ir. Edi Rusdi Kamtono M.T., memberi saran kepada panitia pembangunan masjid untuk mempercantik sekitar bangunan masjid dengan ornamen lampu hias, termasuk melakukan penataan pohon untuk menambah keasrian dan memberikan kesan teduh. "Saya lihat bagian depan masjid belum tahap finishing (penyelesaian). Mudah-mudahan bisa ditata lebih baik lagi, sehingga lebih menarik dan membuat para jamaah betah saat beribadah,” harap Ketua DMI Kota Pontianak.  Peresmian Masjid Ramadhan diakhiri dengan penandatangan prasasti oleh Gubernur Kalimantan Barat dan pemotongan tumpeng oleh Wali Kota Pontianak. (rs)

Kalbar
| Senin, 28 Maret 2022

Sports

Foto: Kecewa dengan 3 Kartu Merah di Semifinal SEA Games 2021,Coach Shin Tae-yong: Tidak Punya Tanggung Jawab! | Pifa Net

Kecewa dengan 3 Kartu Merah di Semifinal SEA Games 2021,Coach Shin Tae-yong: Tidak Punya Tanggung Jawab!

Berita Sports, PIFA - Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong kecewa dengan para pemain yang mendapatkan kartu merah kala melawan Thailand di semifinal SEA Games 2021 Vietnam yang berlangsung di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Kamis (19/5/2022) lalu. Adapun ketiga pemain yang mendapatkan kartu merah yakni Firza Andika, Ricky Kambuaya, dan Rachmat Irianto. "Saya masih bisa mengerti jika dapat kartu kuning atau akumulasi kartu tetapi ini karena tidak fair play mendapat kartu merah. Saya melihat pemain-pemain tersebut tidak punya tanggung jawab sebagai pemain dan sangat disayangkan apalagi banyak yang dapat kartu merah dan cedera. Ada juga yang belum bisa bergabung ke Timnas," ujarnya, dikutip dari laman PSSI, Sabtu (21/5).  Perjuangan Shin Tae-yong dan anak asuhannya belum selesai. Mereka masih harus memperebutkan medali perunggu melawan Malaysia pada Minggu (22/5) besok.  Coach Shin Tae-yong pun meminta Egy Maulana Vikri dan kawan-kawannya untuk berjuang dan bermain semaksimal mereka agar bisa membawa pulang medali perunggu.  "Pada laga perebutan medali perunggu kita harus berjuang dan bermain maksimal demi mendapatkannya," tegasnya.  Tampak dari bangku penonton, pertandingan semifinal kemarin disaksikan oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, Sekjen Yunus Nusi, Exco Ahmad Riyadh dan Haruna Sumitro. Serta beberapa suporter yang sengaja datang ke Hanoi juga terlihat, meskipun tidak seramai pendukung Thailand. Ketum PSSI turut menyampaikan ucapan terimakasihnya atas perjuangan Skuad Garuda Muda.  “Terima kasih anak-anakku, kalian sudah bermain dengan sangat bagus. Sengit sekali jalannya pertandingan hari ini, namun final belum menjadi rezeki kita. Ambilah pelajaran dari kekalahan hari ini, tegakkan kepala kalian. Masih ada peluang meraih medali bagi Indonesia,” ucap Iriawan. (yd) 

Vietnam
| Sabtu, 21 Mei 2022
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5