Striker Manchester United, Cristiano Ronaldo. (Foto: Icon Sports)

Striker Manchester United, Cristiano Ronaldo. (Foto: Icon Sports)

Berandascoped-by-BerandaSportsscoped-by-SportsRonaldo Dihukum Manchester United, Tak Masuk Skuad Sementara dan Tak Main vs Chelsea

Ronaldo Dihukum Manchester United, Tak Masuk Skuad Sementara dan Tak Main vs Chelsea

Inggris | Jumat, 21 Oktober 2022

Berita Sports, PIFA - Cristiano Ronaldo dihukum oleh Erik Ten Hag untuk tidak masuk dalam skuad sementara Manchester United karena tingkah indisiplinernya. Pada laga Manchester United vs Tottenham Hotspur, striker bernomor punggung 7 ini sempat ngambek dan keluar dari lapangan stadion sebelum laga berakhir, Kamis (20/10/2022) dini hari WIB.

Menanggapi kejadian heboh itu, Ten Hag pun mengambil sikap dengan memanggil Ronaldo dan berbicara empat mata di Carrington, Kamis (20) pagi waktu setempat.

Berdasarkan kesepakatan pelatih dan klub, Ten Hag memutuskan untuk menskors Ronaldo sementara dari tim dan diminta berlatih sendirian. Ronlado pun dipastikan akan absen di laga kontra Chelsea akhir pekan ini di Stamford Bridge, Sabtu (22/10) malam WIB.

"Cristiano tidak akan masuk skuad untuk laga kontra Chelsea hari Sabtu ini. Sementara, para pemain lainnya fokus penuh untuk pertandingan tersebut," ujar pernyataan resmi klub, dikutip dari manutd.com.

Pada laga vs Tottenham, Ronaldo tampak menunjukkan ekspresi tak senang karena tak dimainkan meski klubnya sukses menang 2-0. Striker Portugal itu duluan pergi ke ruang ganti sebelum laga usai, bahkan ia tak ikut merayakan kemenangan tim. 

Sementara itu, dilansir dari Daily Star, CR7 juga terancam denda 1 juta poundsterling atau senilai Rp17,482 miliar dari MU. (yd)

Rekomendasi

Foto: Tak jadi Mundur, Hasan Nasbi Kembali Pimpin PCO atas Perintah Presiden Prabowo | Pifa Net

Tak jadi Mundur, Hasan Nasbi Kembali Pimpin PCO atas Perintah Presiden Prabowo

Indonesia
| Selasa, 6 Mei 2025
Foto: Kiat Kelola THR Agar Tak Cepat Habis, Simak Saran Ahli | Pifa Net

Kiat Kelola THR Agar Tak Cepat Habis, Simak Saran Ahli

Indonesia
| Sabtu, 8 Maret 2025
Foto: Derby Milan Berakhir Imbang, Gol Telat De Vrij Selamatkan Inter | Pifa Net

Derby Milan Berakhir Imbang, Gol Telat De Vrij Selamatkan Inter

Italia
| Senin, 3 Februari 2025
Foto: P Diddy Divonis Bersalah dalam Kasus Prostitusi, Bebas dari Dakwaan Perdagangan Seks | Pifa Net

P Diddy Divonis Bersalah dalam Kasus Prostitusi, Bebas dari Dakwaan Perdagangan Seks

Pifabiz
| Kamis, 3 Juli 2025
Foto: 26 Pemain Perkuat Timnas Putri Hadapi Yordania & Bangladesh di FIFA Women’s Matchday | Pifa Net

26 Pemain Perkuat Timnas Putri Hadapi Yordania & Bangladesh di FIFA Women’s Matchday

Indonesia
| Jumat, 2 Mei 2025
Foto: Rashford Tolak Milan dan Barcelona Demi Aston Villa | Pifa Net

Rashford Tolak Milan dan Barcelona Demi Aston Villa

Inggris
| Selasa, 4 Februari 2025
Foto: 87 Penerbangan di Bandara Ngurah Rai Dibatalkan Akibat Erupsi Gunung Lewotobi | Pifa Net

87 Penerbangan di Bandara Ngurah Rai Dibatalkan Akibat Erupsi Gunung Lewotobi

Nasional
| Rabu, 18 Juni 2025
Foto: Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Diperiksa KPK sebagai Tersangka | Pifa Net

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Diperiksa KPK sebagai Tersangka

Indonesia
| Kamis, 20 Februari 2025
Foto: Dukungan FIFA-GIZ Pacu Pengembangan Sepak Bola Wanita di Indonesia | Pifa Net

Dukungan FIFA-GIZ Pacu Pengembangan Sepak Bola Wanita di Indonesia

Indonesia
| Senin, 27 Januari 2025
Foto:   Momen Hangat Prabowo dan Megawati Jelang Upacara Hari Lahir Pancasila | Pifa Net

Momen Hangat Prabowo dan Megawati Jelang Upacara Hari Lahir Pancasila

Nasional
| Selasa, 3 Juni 2025

Berita Terkait

Lokal

Foto: Hadiri Perayaan Imlek, Karolin Sebut Rayakan dengan Sederhana dan Patuhi Prokes | Pifa Net

Hadiri Perayaan Imlek, Karolin Sebut Rayakan dengan Sederhana dan Patuhi Prokes

Berita Landak, PIFA - Bupati Landak Karolin Margret Natasa bersama suami menghadiri perayaan Imlek 2573 tahun 2022 di pasar terminal ngabang, Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak yang dilaksanakan secara sederhana dan dengan protokol kesehatan. Bupati Landak mengatakan bahwa walaupun Kabupaten Landak sudah berada pada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level satu, namun perayaan Imlek di Kabupaten Landak tetap dilaksanakan secara sederhana dan mematuhi protokol kesehatan. “Kami mengingatkan agar pelaksanaan Imlek tahun ini dilaksanakan tetap dengan protokol kesehatan dan mengurangi berpergian, walaupun situasi tahun baru biasanya kita berpergian untuk saling mengunjungi satu sama lain. Tetapi untuk tahun ini tetap menahan diri, kita laksanakan kegiatan tahun baru dengan sederhana dan dirumah saja,” ucap Karolin, senin (01/02/22). Bupati Karolin mengucapkan terima kasih kepada pengurus Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kabupaten Landak dan Yayasan Hati Suci Ngabang yang sudah mendukung pemerintah dalam melaksanakan Imlek di Kabupaten Landak dengan menjalankan protokol kesehatan. “Terimakasih untuk para pengurus MABT Kabupaten Landak dan yayasan yang telah mendukung pemerintah untuk menjalankan protokol kesehatan, selamat tahun baru Imlek, Gong Xi Fa Cai,” terang Karolin. Bupati Landak saat menghadiri perayaan Imlek juga memberikan angpao kepada panitia, warga tionghoa dan masyarakat. (rs)

Landak
| Rabu, 2 Februari 2022

Teknologi

Foto: WhatsApp Hadirkan Fitur Scan Dokumen, Ini Cara Menggunakannya | Pifa Net

WhatsApp Hadirkan Fitur Scan Dokumen, Ini Cara Menggunakannya

PIFA.CO.ID, TEKNO - WhatsApp terus berinovasi untuk menunjang produktivitas pengguna. Kini, aplikasi pesan instan milik Meta tersebut memungkinkan penggunanya memindai (scan) dokumen langsung dari dalam aplikasi, tanpa perlu mengunduh aplikasi pihak ketiga.Fitur ini memanfaatkan kamera ponsel untuk memindai dokumen yang dibutuhkan dan secara otomatis mengubahnya ke dalam format PDF yang bisa langsung dikirimkan ke kontak WhatsApp.Tak hanya itu, pengguna juga dapat mengedit hasil scan di dalam aplikasi, seperti memotong gambar, memutar halaman, atau mengubah warna dokumen sebelum dikirimkan.Cara Scan Dokumen Lewat WhatsApp:Buka aplikasi WhatsAppPilih chat tempat dokumen ingin dikirimTekan ikon attachment (klip kertas)Pilih menu DocumentKlik opsi Scan DocumentArahkan kamera ke dokumenTunggu pemindaian selesaiEdit jika perlu, lalu klik SaveDokumen akan langsung dikirim sebagai file PDFDeretan Fitur Baru WhatsApp LainnyaSelain fitur pemindaian dokumen, WhatsApp juga merilis beberapa fitur baru berikut:Efek Kamera – Menambahkan berbagai efek visual saat mengambil foto atau video langsung dari aplikasi.Stiker Selfie – Pengguna kini bisa membuat stiker langsung dari foto selfie.Berbagi Stiker – Memungkinkan pengguna membagikan stiker ke orang lain secara langsung dalam chat.Reaksi Cepat – Memberikan reaksi emoji dengan mengetuk dua kali pada pesan.Integrasi Status ke Instagram dan Facebook – Pengguna dapat mengunggah satu kali Status yang langsung tampil di ketiga platform milik Meta.Fitur-fitur ini menegaskan upaya WhatsApp menjadi lebih dari sekadar aplikasi perpesanan, tetapi juga sebagai alat multifungsi dalam kehidupan digital sehari-hari.

Indonesia
| Rabu, 30 April 2025

Internasional

Foto: Bayi-bayi di Gaza Perlu Diselamatkan, UNICEF Desak Gencatan Senjata | Pifa Net

Bayi-bayi di Gaza Perlu Diselamatkan, UNICEF Desak Gencatan Senjata

PIFA.CO.ID, INTERNASIONAL - Dana Anak-Anak PBB (UNICEF) kembali mendesak adanya gencatan senjata segera di Gaza untuk mencegah lebih banyak bayi meninggal akibat kedinginan di tengah genosida Israel selama lebih dari setahun yang telah membunuh ribuan anak Palestina. Di platform X pada Selasa (31/12), UNICEF mengumumkan bahwa tujuh bayi meninggal karena kedinginan di Jalur Gaza dalam beberapa hari terakhir. Badan itu mengatakan kendati pihaknya telah mengirim pakaian musim dingin dan selimut kepada keluarga Palestina, kebutuhan mereka sangat besar. Hal itu lantaran sebagian besar warga Gaza yang mengungsi belum mempunyai tempat berlindung yang layak dan kebutuhan pokok lain selama cuaca dingin ekstrem. Desakan UNICEF itu muncul ketika sejumlah daerah di Gaza diterjang banjir dalam beberapa hari terakhir, yang menambah kesengsaraan bagi mereka yang sudah hidup dengan kondisi yang tidak manusiawi.Sejumlah laporan melansir bahwa banjir telah merendam puluhan tenda pengungsi di Kota Deir al Balah, al-Mawasi, dan Khan Younis. Sebelumnya, UNICEF mengumumkan bahwa 2024 menjadi tahun terburuk bagi anak-anak ketika sekitar 473 juta anak tinggal di zona perang di seluruh dunia, termasuk Gaza. Angka itu setara dengan satu dari enam anak di dunia. "Dari hampir semua tolak ukur, 2024 menjadi salah satu tahun terburuk dalam sejarah UNICEF bagi anak-anak yang terjebak di zona konflik, baik dari segi jumlah anak yang terdampak maupun dampaknya terhadap kehidupan mereka,” kata Direktur Eksekutif UNICEF, Catherine Russell.Sejumlah media melaporkan lebih dari 17.000 anak meninggal selama 15 bulan perang genosida yang dilancarkan rezim Zionis Israel di Gaza. Kantor berita Al Jazeera yang mengutip juru bicara UNICEF, Rosalia Bolen, melaporkan bahwa 96 persen perempuan dan anak-anak di Gaza tidak mampu memenuhi kebutuhan pangan pokok mereka. Anak-anak juga terjangkit penyakit dan kekurangan pakaian untuk musim dingin.

Internasional
| Rabu, 1 Januari 2025
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5