Foto bersama skuad Timnas U-20 Indonesia bersama pelatih, official tim, dan penonton setia di tribun yang mendukung skuad Garuda. (Foto: Dok. PSSI)

Foto bersama skuad Timnas U-20 Indonesia bersama pelatih, official tim, dan penonton setia di tribun yang mendukung skuad Garuda. (Foto: Dok. PSSI)

Berandascoped-by-BerandaSportsscoped-by-SportsSelamat! Garuda Nusantara Lolos ke Piala AFC U-20 2023 Usai Taklukkan Vietnam 3-2

Selamat! Garuda Nusantara Lolos ke Piala AFC U-20 2023 Usai Taklukkan Vietnam 3-2

Surabaya | Minggu, 18 September 2022

Berita Sports, PIFA - Skuad Garuda Nusantara asuhan Coach Shin Tae-yong lolos ke putaran final Piala AFC U-20 2023 di Uzbekistan. Indonesia memastikan diri lolos setelah sukses menaklukkan Vietnam dengan skor 3-2 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Minggu (18/9/2022) malam WIB.

Tiga gol Indonesia dicetak oleh Marselino Ferdinan, Muhammad Ferarri, dan Rabbani Tasnim. Berkat kemenangan itu, Timnas U-20 Indonesia memuncaki klasmen akhir Grup F Kualifikasi Piala AFC U-20 2023 dengan poin penuh 9.

Rekor yang sangat baik untuk Shin Tae-yong, sebelumnya ia juga sukses mengantarkan Timnas Indonesia kelompok umur senior lolos ke Piala AFC 2023. Berdasarkan pantauan PIFA, kini nama Shin Tae-yong trending topic di Twitter dan banyak netizen mengucapkan terima kasih kepadanya.

"SHIN TAE YONG THE MASTERS CLASS!! Ga dipungkiri ini sih dalang dibalik keberhasilan timnas usia dan senior.. THANKS COACH!" ujar akun Twitter @yuliofendi.

"Thank you coach Shin Tae Yong udah berhasil bawa timnas Indonesia U–20 dan senior lolos piala Asia," cuit @Mylovedksxo.

"Terimakasih coach Shin Tae Yong Rakyat Indonesia khususnya pecinta sepakbola mencintai anda," tulis akun @guruholahraga

Seperti diketahui sejauh ini baru 5 tim yang dinyatakan lolos, diantaranya Uzbekistan, Korea Selatan, Jepang, Iran, dan Indonesia. Sementara Vietnam yang satu grup dengan Indonesia masih berpotensi lolos ke Piala AFC U-20 2023 karena masih berada di lima besar runner-up terbaik kualifikasi sampai saat ini.

Berikut susunan pemain Indonesia vs Vietnam:

Indonesia: Aditya Arya Nugraha; Frengky Deaner Missa, Robi Darwis, Ferrari, Kakang Rudianto; Zanadin Fariz, Arkhan Fikri, Dimas Pamungkas, Ginanjar Wahyu, Ronaldo Kwateh, Hokky Caraka.

Vietnam: Cao Van Binh; Ho Van Cuong, Tran Ngoc Son, Nguyen Bao Long, Nguyen Duc Anh; Kuat Van Khang, Nguyen Thanh Nhan, Nguyen Duc Phu, Bui Vi Hao, Nguyen Quic Viet.

Klasemen akhir Grup F Kualifikasi Piala AFC U-20 2023:

1. Timnas Indonesia U-20 (9 Poin)

2. Timnas Vietnam U-20 (6 Poin)

3. Timnas Timor Leste U-20 (3 Poin)

4. Timnas Hong Kong U-20 (0 Poin)

Rekomendasi

Foto: Gebyar Idemitsu BLU CRU Yamaha Sunday Race di Sirkuit Mandalika, Makin Jadi Magnet Passion Balap | Pifa Net

Gebyar Idemitsu BLU CRU Yamaha Sunday Race di Sirkuit Mandalika, Makin Jadi Magnet Passion Balap

Otomotif
| Jumat, 4 Juli 2025
Foto: Nikita Mirzani Sebut LM Bakal Buka Suara atas Keinginannya Sendiri | Pifa Net

Nikita Mirzani Sebut LM Bakal Buka Suara atas Keinginannya Sendiri

Indonesia
| Jumat, 14 Februari 2025
Foto: Huawei Luncurkan Mate X6 di Indonesia, Ponsel Lipat Canggih dengan Durabilitas Tinggi | Pifa Net

Huawei Luncurkan Mate X6 di Indonesia, Ponsel Lipat Canggih dengan Durabilitas Tinggi

Indonesia
| Rabu, 12 Maret 2025
Foto: MUI Jatim Dukung Fatwa Haram Sound Horeg dari Ponpes Besuk Pasuruan | Pifa Net

MUI Jatim Dukung Fatwa Haram Sound Horeg dari Ponpes Besuk Pasuruan

Nasional
| Jumat, 4 Juli 2025
Foto: 39 Naga Bersinar Meriahkan Puncak Cap Go Meh di Pontianak  | Pifa Net

39 Naga Bersinar Meriahkan Puncak Cap Go Meh di Pontianak

Pontianak
| Kamis, 13 Februari 2025
Foto: Gagal Tampil di Kompetisi Eropa, AC Milan Terancam Merugi Rp 1,4 Triliun | Pifa Net

Gagal Tampil di Kompetisi Eropa, AC Milan Terancam Merugi Rp 1,4 Triliun

Italia
| Rabu, 21 Mei 2025
Foto: Dari Rizky Ridho sampai Kevin Diks, Begini Kondisi Para Pemain Timnas Indonesia yang Cedera | Pifa Net

Dari Rizky Ridho sampai Kevin Diks, Begini Kondisi Para Pemain Timnas Indonesia yang Cedera

Sports
| Kamis, 12 Juni 2025
Foto: Denise Chariesta Laporkan Doktif ke Polisi atas Dugaan Pencemaran Nama Baik | Pifa Net

Denise Chariesta Laporkan Doktif ke Polisi atas Dugaan Pencemaran Nama Baik

Pifabiz
| Senin, 17 Februari 2025
Foto: Ria Ricis Curhat TikTokers Tak Bayar Utang Rp50 Juta, Warganet Minta Disebut Namanya | Pifa Net

Ria Ricis Curhat TikTokers Tak Bayar Utang Rp50 Juta, Warganet Minta Disebut Namanya

Pifabiz
| Sabtu, 25 Januari 2025
Foto: Jokowi dan Puan Maharani Satu Meja di Bukber NasDem | Pifa Net

Jokowi dan Puan Maharani Satu Meja di Bukber NasDem

Jakarta
| Sabtu, 22 Maret 2025

Berita Terkait

Sports

Foto: Shin Tae-yong: Skuad Garuda Siap Berikan Penampilan Terbaik Lawan Bangladesh | Pifa Net

Shin Tae-yong: Skuad Garuda Siap Berikan Penampilan Terbaik Lawan Bangladesh

Berita Sports, PIFA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengatakan bahwa anak asuhnya sudah siap menghadapi Bangladesh pada laga FIFA Match Day melawan Bangladesh, yang akan digelar hari ini, Rabu (1/6/2022), di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Para pemain saat ini dalam kondisi oke, Coach STY juga sudah mempunyai formula untuk mengalahkan Bangladesh. "Saat ini kondisi pemain sangat baik. Saat latihan, pemain selalu bersemangat dan kerja keras. Kami akan memberikan perlawanan terbaik dan kemenangan tentunya. Meski begitu, Egy Maulana absen pada laga besok karena masih cedera," kata Shin Tae-yong. Menurut juru taktik asal Korea Selatan itu, Skuad Garuda sudah tidak sabar menantikan pertandingan yang akan kick off pada pukul 20.30 WIB. Shin Tae-yong menyebut bahwa dirinya ingin melihat kekompakan para pemainnya dalam rangka persiapan kualifikasi Piala Asia 2023. "Saya akan menguji suasana organisasi tim seperti apa dalam pertandingan nanti. Apalagi kami akan menghadapi Kuwait, Nepal dan Yordania di Kualifikasi Piala Asia 2023 nantinya," tambahnya. Senada, Kapten Timnas Indonesia, Fachruddin Aryanto optimistis bersama rekan-rekannya dapat menundukkan Bangladesh, apalagi pertandingan itu akan disaksikan oleh sekitar 9.000 pendukung Indonesia. Laga ini adalah pertandingan pertama Timnas Indonesia dengan penonton di stadion pada masa pandemi Covid-19. "Kami senang laga bisa dihadiri penonton. Itu yang kami nantikan. Laga itu juga dapat menaikkan peringkat kami di FIFA. Semoga kami bisa melaksanakan perintah pelatih dan menunjukkan performa terbaik," kata pemain asal Madura United itu.

Bandung
| Rabu, 1 Juni 2022

Teknologi

Foto: Bukan di RI, Toyota Mau Bangun Pabrik Suku Cadang Mobil Listrik di India | Pifa Net

Bukan di RI, Toyota Mau Bangun Pabrik Suku Cadang Mobil Listrik di India

Berita Teknologi, PIFA - Produsen otomotif Toyota berencana menjadikan India sebagai pusat manufaktur suku cadang untuk kendaraan listrik. Nantinya, suku cadang tersebut tak hanya memenuhi untuk pasar domestik saja, namun juga akan diekspor ke sejumlah negara di Asia. Dilansir Reuters, kabar ini disampaikan langsung oleh seorang eksekutif senior di Toyota. Pihak Toyota rencananya akan membangun pabrik khusus suku cadang kendaraan listrik di India, yang nantinya juga bakal dikirim ke Jepang. "Aspirasinya adalah menjadikan India sebagai pusat manufaktur untuk teknologi yang lebih bersih," kata Wakil Presiden Eksekutif Toyota Kirloskar Motor, Vikram Gulati. Dalam pernyataan Vikram, rencananya Toyota bakal memproduksi e-drive atau bagian dari power train listrik yang digunakan oleh sejumlah jenis kendaraan listrik termasuk baterai, plug-in hybrid, serta sejumlah model hybrid lainnya. Sebelumnya, Toyota telah mengumumkan jika perusahaan bakal investasi besar-besaran di India hingga 48 miliar rupee atau sekitar Rp 9 triliun untuk melokalisasi rantai pasokan kendaraan listrik. Hal ini seiring dengan target Toyota untuk mencapai nol emisi karbon yang lebih luas pada 2050 mendatang. Sebagian besar investasi Toyota di India akan dilakukan oleh unit lokal Toyota yakni Toyota Kirloskar Motor dan Toyota Kirloskar Auto Parts, serta perusahaan patungan Toyota Motor Corp yakni Aisin Seiki dan Kirloskar Systems. Di India, pabrikan asal Jepang tersebut memang lebih fokus pada peluncuran kendaraan tipe hybrid. Hal itu diyakini lebih cocok dengan tujuan pemerintah India untuk mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil dan meminimalisir emisi karbon. Gulati mengatakan, hal tersebut dapat mengatasi berbagai kebutuhan konsumen serta memungkinkan elektrifikasi yang lebih cepat di India. Dengan begitu, Toyota berharap dapat mempercepat elektrifikasi di India dengan minim hambatan. "Membangun rantai pasokan lebih awal akan membantu Toyota menjadi kompetitif dalam hal volume dan harga di India," ujarnya. Keinginan Toyota untuk mulai memasarkan kendaraan listrik juga mendapat dukungan penuh oleh pemerintah India. Perdana Menteri India, Narendra Modi telah menawarkan insentif hingga miliaran dolar kepada pabrikan otomotif yang mau memproduksi mobil listrik dan suku cadangnya di India. (rs)

India
| Sabtu, 14 Mei 2022

Nasional

Foto: Mulai dari Magelang dan Gorontalo, 3 Pesepeda Tujuan Tanah Suci Kini Telah Tiba di Malaysia | Pifa Net

Mulai dari Magelang dan Gorontalo, 3 Pesepeda Tujuan Tanah Suci Kini Telah Tiba di Malaysia

Berita Nasional, PIFA - Tahun lalu sejumlah warga Magelang menyatakan akan melakukan perjalanan ke Tanah Suci dengan menggunakan sepeda. Kini, tiga orang pesepeda yang juga berasal dari Provinsi Gorontalo tersebut telah tiba di Kuala Lumpur, Malaysia pada hari Kamis (5/5) seperti dilansir dari Antara. “Kami di Kuala Lumpur sekitar tiga hari, acaranya ke Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah Malaysia, ke KBRI, ke pegowes sekitar Kuala Lumpur dan keliling sekitar kota Kuala Lumpur,” ungkap salah seorang pesepeda, Muhammad Fauzan di Kuala Lumpur. Pada hari Kamis (5/5) pagi, Fauzan memulai perjalanan ke Kuala Lumpur dari Masjid Jamik Serdang dan tiba di Warung Soto Lamongan, PCIM Malaysia Jalan Raja Alang di sore harinya. Kedatangan rombongan tersebut pun disambut Ketua IMM Malaysia, Aunillah Ahmah beserta pengurus dari IMM dan PCIM Malaysia. Setelah mencicipi makanan di Warung Soto Lamongan, rombongan pun sempat mengunjungi salah satu landmark Malaysia, yaitu menara kembar Petronas. Pengurus PCIM Malaysia, Takhsis Anshori yang ketika itu ikut menemani rombongan tersebut mengunjungi menara kembar dan Jalan Raja Alang menyatakan kebahagiaannya. Ia menyatakan bahwa kehadiran pesepeda mendapat sambutan hangat dari para pengurus. “Di jalan Raja Alang dan Petronas banyak warga yang mengalu-alukan. Ada yang merangkul dan memberi sesuatu. Mungkin mereka sudah tahu ada pesepeda ke Mekah,” ungkap Takhsis Ansori. Sebelumnya, rombongan ini berangkat dari tempat yang berbeda. Fauzan mengawali perjalanannya ke Tanah Suci dengan menggunakan sepeda dari Magelang pada tanggal 21 November tahun 2021 lalu. Dalam perjalannya, Fauzan sempat tertahan di Kepulauan Riau ketika akan menyeberang ke Johor karena adanya pandemi COVID-19. Ketika sampai perbatasan Singapura dan Malaysia, Fauzan bertemu dengan pesepeda dari Gorontalo yang juga memiliki tujuan sama yaitu ke Tanah Suci dengan bersepeda. Sejak itulah, rombongan tersebut melanjutkan perjalanan bersama-sama.  “Setelah dari Malaysia ke Thailand, dan target sebelum bulan Juli sampai tanah suci, ada opsi beberapa negara mau dihapus karena pertimbangan keamanan dan waktu,” jelas Fauzan. (b) 

Magelang
| Senin, 9 Mei 2022
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5