Direktur salah satu perusahaan di Sanggau ditangkap karena tak setor pajak. (Foto Ilustrasi: Dok. PIFA/Freepik mrdm)

Direktur salah satu perusahaan di Sanggau ditangkap karena tak setor pajak. (Foto Ilustrasi: Dok. PIFA/Freepik mrdm)

Berandascoped-by-BerandaLokalscoped-by-LokalSengaja Tak Setor Pajak Rp2,2 M, Direktur Perusahaan di Sanggau Ditangkap

Sengaja Tak Setor Pajak Rp2,2 M, Direktur Perusahaan di Sanggau Ditangkap

Sanggau | Rabu, 18 Januari 2023

Berita Lokal, PIFA - Kanwil Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kalimantan Barat menyerahkan tersangka berinisial JP beserta barang bukti kasus tindak pidana perpajakan kepada Kejaksaan Negeri (Kejari) Sanggau. 

Kepala Kanwil DJP Kalimantan Barat Kurniawan Nizar mengatakan, penyerahan dilakukan setelah berkas perkara dinyatakan lengkap.

Tersangka JP merupakan Direktur CV SL yang terdaftar di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sanggau yang diduga kuat telah melakukan tindak pidana di bidang perpajakan yaitu dengan sengaja tidak menyetorkan pajak yang telah dipotong atau dipungut.

"Tindakan yang dilakukan tersangka ini menimbulkan kerugian pada pendapatan negara sekurang-kurangnya sebesar Rp 2,2 miliar," kata Nizar, kemarin.

Tersangka JP, terancam pidana penjara paling singkat 6 bulan dan paling lama 6 tahun serta denda paling sedikit dua kali jumlah pajak terutang.

Nizar menjelaskan, untuk kepentingan penerimaan negara, Jaksa Agung dapat menghentikan penyidikan tindak pidana di bidang perpajakan tersebut.

Paling lama dalam jangka waktu enam bulan, sejak tanggal surat permintaan jika JP melunasi kerugian pada pendapatan negara berupa denda sebesar 3 kali jumlah kerugian pada pendapatan negara. 

“Dalam melakukan penanganan perkara pidana pajak, pihak DJP selalu mengedepankan asas ultimum remedium," tandasnya. (ap)

Rekomendasi

Foto: Presiden Prabowo Dipastikan Akan Hadiri Panen Raya Jagung Serentak di Bengkayang | Pifa Net

Presiden Prabowo Dipastikan Akan Hadiri Panen Raya Jagung Serentak di Bengkayang

Bengkayang
| Senin, 26 Mei 2025
Foto: Mitra SPPG di Pontianak Pastikan Menu Makan Bergizi Gratis Aman Dikonsumsi Siswa | Pifa Net

Mitra SPPG di Pontianak Pastikan Menu Makan Bergizi Gratis Aman Dikonsumsi Siswa

Pontianak
| Selasa, 21 Januari 2025
Foto: Pensiunan Militer Tewaskan 15 Orang di New Orleans, Diduga Terinspirasi ISIS | Pifa Net

Pensiunan Militer Tewaskan 15 Orang di New Orleans, Diduga Terinspirasi ISIS

Amerika Serikat
| Kamis, 2 Januari 2025
Foto: POCO Pantau Ketat Dampak Kebijakan Tarif AS di Tengah Komitmen Hadirkan Ponsel Terjangkau | Pifa Net

POCO Pantau Ketat Dampak Kebijakan Tarif AS di Tengah Komitmen Hadirkan Ponsel Terjangkau

Indonesia
| Rabu, 16 April 2025
Foto: Trump Sebut Coca-Cola Bakal Gunakan Gula Tebu, Ahli Gizi Beri Peringatan | Pifa Net

Trump Sebut Coca-Cola Bakal Gunakan Gula Tebu, Ahli Gizi Beri Peringatan

Lifestyle
| Sabtu, 19 Juli 2025
Foto: KPPAD Kalbar Ungkap 10 Pelajar SMP di Pontianak Gabung Grup WA LGBT | Pifa Net

KPPAD Kalbar Ungkap 10 Pelajar SMP di Pontianak Gabung Grup WA LGBT

Pontianak
| Sabtu, 22 Februari 2025
Foto: Bawa Serangkaian Upgrade Inovatif, Yamaha R25 2025 Semakin Kental dengan Spirit R World Series | Pifa Net

Bawa Serangkaian Upgrade Inovatif, Yamaha R25 2025 Semakin Kental dengan Spirit R World Series

Indonesia
| Kamis, 24 April 2025
Foto: Kalbar Food Festival ke-6 Siap Pecahkan Rekor MURI Lewat Minum 1000 Kopi Durian  | Pifa Net

Kalbar Food Festival ke-6 Siap Pecahkan Rekor MURI Lewat Minum 1000 Kopi Durian

Pontianak
| Rabu, 5 Februari 2025
Foto: Banyak Perkara Vonis Bebas, Komisi III DPR Soroti Kinerja Kejati Kalbar | Pifa Net

Banyak Perkara Vonis Bebas, Komisi III DPR Soroti Kinerja Kejati Kalbar

Kalbar
| Sabtu, 15 Februari 2025
Foto: Coppa Italia Jadi Penentu Nasib AC Milan Tetap Mentas di Eropa Musim Depan? | Pifa Net

Coppa Italia Jadi Penentu Nasib AC Milan Tetap Mentas di Eropa Musim Depan?

Italia
| Senin, 21 April 2025

Berita Terkait

Pifabiz

Foto: Dilamar Rizky Febian, Mahalini: Semua Agama Itu Baik | Pifa Net

Dilamar Rizky Febian, Mahalini: Semua Agama Itu Baik

PIFAbiz - Siapa yang tak kenal Rizky Febian dan Mahalini, banyak orang sudah sangat setia menjadi pendengar dari lagu-lagu  mereka. Keduanya resmi pacaran pada 7 Februari 2022 lalu.   Tampak mesra, dalam waktu yang cukup singkat itu,  pada minggu 7 Mei lalu, Rizky Febian melamar Mahalini, di The Langham Jakarta, SCBD, Jakarta Selatan. "Intinya, tidak ada banyak kata yang bisa Iky ucapkan di sini. Iky hanya memiliki niat ibadah untuk menjadi kepribadian yang lebih baik, dan mempunyai tujuan yang tulus, dan ingin meminta izin kepada Papa, Dadong, Kak Dion, Kak Jody, Kak Ugek, dan Kak Nindi. Mungkin Iky memang tidak sempurna, masih banyak kekurangan dalam diri Iky, tapi izinkan Iky nantinya bisa memperbaiki bersama-sama dengan Mahalini. Terima kasih," ungkap pelantun Hingga Tua Bersama itu, mengutip detikcom Dihadiri oleh kedua belah pihak keluarga dan kerabat dekat . Mahalini terlihat cantik dalam balutan kebaya berpayet serta rambut disanggul. Sementara Rizky Febian tampak gagah mengenakan atasan batik dengan warna senada. "Penyanyi @rizkyfbian telah melamar sang kekasih @mahaliniraharja. Prosesi lamaran berlangsung dengan hangat dan intimate bersama dengan keluarga serta kerabat terdekat. Congrats, lovebirds," tulis akun @thebridestory. Diketahui, bahwa mereka mempunyai keyakinan agama yang berbeda, Rizky menganut agama Islam sedangkan Mahalini Hindu. Mahalini terdengar sudah siap dengan resiko yang harus diterima dengan pasangannya. Dia mengungkapkan bahwa orangtuanya selalu mengajarkan semua agama itu baik. "Kalau gue itu pandangannya segala agama itu baik, gue enggak pernah berpikir ada agama itu jelek dan orangtua gue itu enggak pernah mengajarkan gue untuk tidak menerima agama lain," kata Mahalini di kanal YouTube Volix Media yang tayang pada Rabu (5/4/2023) lalu. (hs)

Jakarta
| Senin, 8 Mei 2023

Internasional

Foto: China Naikkan Tarif Impor Produk AS hingga 125 Persen, Tanggapi Kebijakan Tarif Sepihak Washington | Pifa Net

China Naikkan Tarif Impor Produk AS hingga 125 Persen, Tanggapi Kebijakan Tarif Sepihak Washington

PIFA.CO.ID, INTERNASIONAL - Pemerintah China resmi mengumumkan kenaikan tarif tambahan terhadap produk-produk impor asal Amerika Serikat (AS) hingga mencapai 125 persen. Kebijakan ini akan mulai berlaku pada Sabtu, 12 April 2025, sebagaimana diumumkan Komisi Tarif Bea Cukai Dewan Negara pada Jumat (11/4).Kenaikan tarif ini merupakan respons langsung terhadap langkah Washington yang sebelumnya memberlakukan tarif resiprokal setara terhadap barang-barang dari China. Komisi tersebut mengecam kebijakan tarif tinggi dari AS, menyebutnya sebagai pelanggaran serius terhadap aturan ekonomi dan perdagangan internasional, serta sebagai bentuk pemaksaan sepihak yang tidak berlandaskan hukum ekonomi maupun akal sehat.“Pemberlakuan tarif yang sangat tinggi oleh AS terhadap China secara serius telah melanggar aturan ekonomi dan perdagangan internasional, bertentangan dengan hukum ekonomi dasar dan akal sehat serta tidak lain merupakan bentuk penindasan dan pemaksaan sepihak,” ujar pernyataan resmi dari Komisi Tarif Bea Cukai China.Pada hari yang sama, Juru Bicara Kementerian Perdagangan China juga mengecam kebijakan tarif AS yang dinilai telah menimbulkan gangguan besar terhadap ekonomi global, stabilitas pasar internasional, dan sistem perdagangan multilateral.“AS harus bertanggung jawab penuh atas kebijakan tarif sepihaknya yang telah menyebabkan turbulensi parah pada ekonomi dunia,” tegas juru bicara tersebut.Lebih lanjut, ia menilai keputusan AS untuk menunda penerapan tarif tinggi terhadap sejumlah mitra dagang lainnya hanya bersifat simbolis dan tidak mengubah fakta bahwa AS menggunakan tekanan ekonomi demi kepentingannya sendiri.China menegaskan bahwa mereka mendesak AS untuk segera memperbaiki praktik-praktiknya dan mencabut seluruh kebijakan tarif sepihak terhadap Negeri Tirai Bambu. Komisi tersebut juga memperingatkan bahwa jika AS kembali menaikkan tarif lebih lanjut, hal itu akan dianggap tidak masuk akal secara ekonomi dan menjadi catatan buruk dalam sejarah perdagangan dunia.“Mengingat bahwa sudah tidak mungkin bagi pasar China untuk menerima impor dari AS pada tingkat tarif saat ini, jika AS memberlakukan tarif lebih lanjut, China akan memilih untuk mengabaikannya,” sebut Komisi.Namun demikian, China tidak menutup pintu untuk berdialog. Juru Bicara Kemendag menegaskan bahwa negaranya tetap terbuka untuk menyelesaikan konflik melalui jalur diplomasi, tetapi dengan prinsip saling menghormati.“China tetap terbuka untuk berdialog dengan AS, tetapi kami meyakini bahwa ancaman dan tekanan bukanlah pendekatan yang tepat untuk berinteraksi dengan negara kami,” pungkasnya.

China
| Sabtu, 12 April 2025

Lokal

Foto: Ketua Komisi V DPRD Kalbar Harap Pemprov Perhatikan Masalah Kurangnya Dokter Spesialis di RSUD Soedarso | Pifa Net

Ketua Komisi V DPRD Kalbar Harap Pemprov Perhatikan Masalah Kurangnya Dokter Spesialis di RSUD Soedarso

PIFA, Lokal – Ketua Komisi V DPRD Kalbar, Heri Mustamin berharap Pemprov Kalbar terkhusus Gubernur Sutarmidji agar memperhatikan masalah masih kurangnya dokter spesialis di RSUD dr Soedarso. Hal ini disampaikannya menanggapi perlakuan organisasi perhimpunan dokter spesialis yang mempersulit mengeluarkan rekomendasi untuk praktek dokter spesialis di Kalbar. Heri Mustamin menegaskan, peran pemerintah terkhusus Gubernur Sutarmidji sangat penting untuk mengatasi kondisi ini. Ia menilai perlu ada regulasi dari pemprov terkait masalah tersebut. Heri juga meminta agar Pemprov Kalbar berkoordinasi organisasi kedokteran di pusat supaya tidak ada lagi yang menghambat dokter spesialis masuk ke Kalbar. “Kepada pemeritah kita berharap yang seperti ini harus diperhatikan. Percuma punya gedung rumah sakit yang megah tapi tenaga dokter spesialisnya tidak ada. Kalu memang perlu, hapus saja organisasi dokter spesialis kalo ternyata hanya menghambat,” ujarnya Rabu (18/1) kemarin, seperti dikutip dari Suara Pemred Kalbar. Sebelumnya, Heri turut menyayangkan kondisi tersebut mengingat saat ini RSUD dr Soedarso telah menjadi rumah sakit rujukan nasional yang artinya pasien yang dilayani tidak hanya di lingkup Kalbar tapi juga dari luar Kalbar. “Dengan status RSUD Soedarso saat ini tentunya perlu banyak dokter spesialis, tapi yang ada malah sekarang dokter spesialis yang mau masuk ke Kalbar dipersulit untuk mendapatkan rekomendasi praktek dari organisasi dokter spesialis di Kalbar,” katanya, Rabu (18/1) Hal senada, sebelumnya juga disampaikan oleh Sekda Kalbar, Harisson. Dilansir dari Suara Pemred Kalbar, Harisson mengaku geram dengan organisasi tersebut. Bahkan, ia juga menyayangkan organisasi perhimpunan dokter spesialis yang terkesan sulit mengeluarkan izin bagi dokter spesialis dan subspesialis untuk berpraktek di Kalbar. Padahal disisi lain, keberadaan dokter spesialis dan subspesialis sangat dibutuhkan. “Dokter spesialis urologi di Kalbar ini yang paling sedikit hanya satu orang. Terakhir memang ada tambahan dua dokter urolog di RS Anton Soedjarwo,” kata Harisson, kemarin. Masalah ini terungkap ketika Harisson melakukan pembicaraan dengan tim sub urologi FKUI/RSCM. Berdasarkan hasil analisis, kekurangan dokter spesialis urologi atau spesialis akibat terhambat mendapatkan izin atau rekomendasi dari organisasi perhimpunan dokter spesialis di Kalbar. Harisson mencontohkan, misalnya untuk spesialis bedah harus ada rekomendasi dari IKABI (Ikatan Ahli Bedah Indonesia) wilayah Kalbar, atau PAPDI (Persatuan Ahli Penyakit Dalam Indonesia) wilayah Kalbar. Para dokter harus mendapatkan rekomendasi atau izin dari organisasi perhimpunan dokter spesialis. “Mereka (organisasi perhimpunan dokter spesialis) selalu memberikan alasan bahwa dokter spesialis atau subspesialis sudah cukup. Sehingga menolak merekomendasikan dokter-dokter baru yang akan masuk Kalbar,” sambungnya. Berita lengkapnya terkait masalah izin praktek Dokter Spesialis dipersulit di Kalbar dapat dibaca melalui laman Suara Pemred Kalbar pada link artikel berikut: https://www.suarapemredkalbar.com/read/ponticity/18012023/takut-tersaingi-rekomendasi-dokter-spesialis-dipersulit (pi/yd)

Kalbar
| Jumat, 20 Januari 2023
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5