Kiper Timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, siap menghadapi Palestina dan Argentina. (Dok. PSSI)

Kiper Timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, siap menghadapi Palestina dan Argentina. (Dok. PSSI)

Berandascoped-by-BerandaSportsscoped-by-SportsSiap Hadapi Palestina dan Argentina, Kiper Timnas Pelajari Strategi Lawan 

Siap Hadapi Palestina dan Argentina, Kiper Timnas Pelajari Strategi Lawan 

Indonesia | Senin, 5 Juni 2023

PIFA, Sports - Diketahui sebelumnya, Indonesia menjadi salah satu peserta uji coba FIFA Matchday beberapa pekan mendatang. Timnas Indonesia dibawah asuhan Shin Tae-yong memulai pemusatan latihan (TC) pada hari ini, Senin (5/6/2023), di Surabaya. 

Timnas Indonesia akan menghadapi Palestina di jadwalkan Rabu, 14 Juni 2023 bertempat di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Kemudian pada Senin, 19 Juni 2023 Timnas Indonesia vs Argentina Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta

Kiper Timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, mulai fokus menghadapi dua laga uji coba. Ernando masuk skuat Garuda yang akan menghadapi Palestina dan Argentina di Jakarta.

Ini tentu menjadi pengalaman baru bagi Ernando Ari mengingat dia sebelumnya lebih banyak tampil di Timnas Indonesia kelompok usia. Saat membela Timnas Indonesia senior, dia biasanya menghadapi tim Asia Tenggara.

Ernando mengaku mulai mempelajari kekuatan dua tim yang bakal jadi calon lawannya itu. Caranya adalah menonton video pertandingan tim lawan. Kebetulan, video itu juga dibagikan di grup pemain Timnas Indonesia.

“Ya mungkin saya lihat video-video karena di grup dikirim video penampilan tim-tim lawan. Saya akan melihat video-video yang saya pelajari dari Timnas Indonesia melawan Palestina dan Argentina,” kata Ernando, dikutip dari bola.com.

Ernando Ari sendiri tercatat sebagai kiper termuda di skuat Timnas Indonesia saat ini. Di usianya yang masih 21 tahun, dia harus bersaing dengan Syahrul Trisna (27 tahun) dan Reza Arya Pratama (23 tahun).

Tapi, bicara pengalaman internasional, Ernando tentu lebih punya banyak kesempatan. Ernando sudah dua kali memberi titel juara, masing-masing bersama Timnas Indonesia U-16 meraih trofi Piala AFF U-16 2018 dan menyabet medali emas SEA Games 2023 bersama Timnas Indonesia U-22.

“Saya mengamati pertandingan-pertandingan. Saya ada evaluasi untuk diri saya, cuma saya lebih mematangkan diri untuk melihat pertandingan yang akan datang. Harapannya semoga diberi kepercayaan dan menampilkan yang terbaik,” tutup dia. (hs)

Rekomendasi

Foto: Akhir Tahun 2024 Yamaha Rilis WR155R dengan Sentuhan Grafis Terbaru | Pifa Net

Akhir Tahun 2024 Yamaha Rilis WR155R dengan Sentuhan Grafis Terbaru

Indonesia
| Kamis, 6 Februari 2025
Foto: SPPG Kalbar Percepat Verifikasi Mitra untuk Kelancaran Program Makan Bergizi Gratis | Pifa Net

SPPG Kalbar Percepat Verifikasi Mitra untuk Kelancaran Program Makan Bergizi Gratis

Kalbar
| Selasa, 7 Januari 2025
Foto: Raffi Ahmad Klarifikasi Soal Mobil Dinas Viral Berpelat RI 36 | Pifa Net

Raffi Ahmad Klarifikasi Soal Mobil Dinas Viral Berpelat RI 36

Indonesia
| Minggu, 12 Januari 2025
Foto: Zelensky Siap Mundur Demi Perdamaian dan Keanggotaan Ukraina di NATO | Pifa Net

Zelensky Siap Mundur Demi Perdamaian dan Keanggotaan Ukraina di NATO

Ukraina
| Senin, 24 Februari 2025
Foto: Buktikan Kualitas Produk, Yamalube Sabet Gelar “The Best Motorcycle Genuine Oil” di Ajang Penghargaan Bergengsi | Pifa Net

Buktikan Kualitas Produk, Yamalube Sabet Gelar “The Best Motorcycle Genuine Oil” di Ajang Penghargaan Bergengsi

Indonesia
| Rabu, 22 Januari 2025
Foto: Timnas U-20 Intensifkan Latihan Taktik dan Strategi Jelang Piala Asia 2025 | Pifa Net

Timnas U-20 Intensifkan Latihan Taktik dan Strategi Jelang Piala Asia 2025

Indonesia
| Jumat, 7 Februari 2025
Foto: Ruben Onsu Tanggapi Rumor Kedekatannya dengan Desy Ratnasari | Pifa Net

Ruben Onsu Tanggapi Rumor Kedekatannya dengan Desy Ratnasari

Indonesia
| Jumat, 17 Januari 2025
Foto: Lamine Yamal Ungkap Rahasia Barcelona Masih di Jalur Treble Winner | Pifa Net

Lamine Yamal Ungkap Rahasia Barcelona Masih di Jalur Treble Winner

Spanyol
| Jumat, 21 Februari 2025
Foto: Warga Desa Kuala Mandor A Desak Polda Kalbar Usut Tuntas Kasus Dugaan Mafia Tanah yang Diduga Libatkan Kepala Desa | Pifa Net

Warga Desa Kuala Mandor A Desak Polda Kalbar Usut Tuntas Kasus Dugaan Mafia Tanah yang Diduga Libatkan Kepala Desa

Kalbar
| Kamis, 9 Januari 2025
Foto: Tampil Semakin Berkelas, Grand Filano Hybrid Hadir dengan Warna Baru | Pifa Net

Tampil Semakin Berkelas, Grand Filano Hybrid Hadir dengan Warna Baru

Indonesia
| Selasa, 14 Januari 2025

Berita Terkait

Sports

Foto: Perdana di Lampung, Ratusan Bikers Antusias Hadiri Gelaran MAXi Yamaha Day | Pifa Net

Perdana di Lampung, Ratusan Bikers Antusias Hadiri Gelaran MAXi Yamaha Day

PIFA, Sports – Event MAXi Yamaha Day memasuki gelarannya yang terakhir pada tahun ini. Selain diselenggarakan di Bali secara meriah dengan mengundang Komeng & Adul sebagai bintang tamu utama, gelaran MAXi Yamaha Day tahun ini juga dihelat untuk pertama kalinya di wilayah Lampung pada 28 – 29 September 2024 atau weekend kemarin.Sebanyak lebih dari 400 konsumen pengguna MAXi Yamaha yang meliputi NMAX, AEROX, LEXi, dan XMAX berkumpul dari berbagai titik start di Lampung untuk bersama-sama menuju Pantai Arang, Kalianda, Lampung Selatan, guna menyalurkan hobi mereka dalam berkendara dan berpetualang, melalui kegiatan touring dan berkemah dalam spirit A TRU BRO.Selain menawarkan hamparan pasir putih dan panorama sunset, MAXi Yamaha Day Lampung juga menyuguhkan berbagai ornamen siger dan tapis khas Lampung di setiap sudut venue, yang mensimbolkan terwujudnya hubungan yang harmonis antara manusia dan alam untuk senantiasa menjaga dan melindungi satu sama lain dalam satu harmoni yang dinamis. “Senang sekali akhirnya area Lampung dapat merasakan kemeriahan gelaran MAXi Yamaha Day pada tahun ini. Saya sangat berterimakasih kepada seluruh konsumen pengguna setia MAXi Yamaha Lampung yang sudah ikut serta dan berpartisipasi dalam memeriahkan gelaran MAXi Yamaha Day Lampung yang pertama ini. Semoga event ini dapat semakin memperkuat rasa solidaritas kita bersama sebagai pengguna setia MAXi Yamaha,” kata Yagi Adisuseno, Business Head Main Dealer Yamaha PT Lautan Teduh. Keseruan MAXi Yamaha Day Lampung dimulai dengan pelepasan rombongan touring dari dua lokasi keberangkatan, yakni Bandar Jaya dan Kedaton. Para peserta dari masing-masing wilayah akan menempuh perjalanan sejauh lebih dari 100 kilometer untuk berkumpul di checkpoint Menara Siger, sebelum kemudian bergerak bersama-bersama menuju Pantai Arang, Lampung. Dalam perjalanan menuju checkpoint Menara Siger, para peserta disuguhkan dengan pemandangan Bukit Barisan yang ikonik lengkap dengan kontur jalan khas trans Sumatera yang berkelok, menanjak, menurun, dan menikung. Setelah menempuh perjalanan lebih dari 3 jam, para peserta dari masing-masing titik keberangkatan pun bertemu dan beristirahat sejenak. Posisi Menara Siger yang menghadap langsung ke arah Selat Sunda dan menjadi simbol kebanggaan masyarakat Lampung menjadi spot yang menarik bagi para peserta untuk mengabadikan momen tersebut atau sekadar membuat konten bersama motor kesayangan mereka. Peserta pun kemudian kembali melanjutkan perjalanannya menuju Pantai Arang. Setelah kurang lebih berkendara sejauh 46 km, para peserta pun akhirnya tiba di Pantai Arang, Kalianda, Lampung Selatan. Hamparan pasir putih, deretan pohon kelapa yang teduh, dan deburan ombak yang menenangkan langsung menyambut para peserta saat tiba di venue. Acara MAXi Yamaha Day Lampung akhirnya resmi dibuka lewat berbagai selebrasi dan pertunjukan budaya yang meriah. Para peserta yang hadir antusias untuk berkeliling dan melihat berbagai rangkaian acara yang tersedia, mulai dari talkshow NMAX “TURBO”, games activity, custom MAXi, content creation, community activity, dan tentunya penampilan musik yang meriah dari Hanaya, Sindy Swara, dan DJ Sinta yang sukses membuat seluruh peserta larut dalam keceriaan. Pada hari kedua, para peserta bangun pagi bersama-sama untuk mengikuti senam zumba dan sarapan pagi. Acara kemudian ditutup dengan aksi penanaman pohon di sekitar wilayah Pantai Arang sebagai bagian dari program CSR Yamaha untuk kelestarian lingkungan hidup serta pembagian hadiah doorprizes dan grandprizes yang membuat acara semakin berkesan bagi para peserta. “Acaranya sangat seru, ini kali pertama buat saya bisa datang dan ikut serta untuk nikmati keseruan event MAXi Yamaha Day Lampung. Lokasi venuenya pun asyik banget, karena ada di daerah pantai dan kita bisa nikmati sunset sekaligus foto-foto bersama dengan para peserta lainnya. Semoga ke depannya event MAXi Yamaha Day diadakan kembali di Lampung dan semoga bisa semakin ramai dan meriah,” ujar Robi Cahyadi, salah satu peserta event MAXi Yamaha Day Lampung. Dengan telah berlangsungnya event MAXi Yamaha Day di Lampung dan Bali, maka rangkaian event MAXi Yamaha Day 2024 resmi berakhir. Terima kasih untuk lebih dari 20.000 peserta yang telah berpartisipasi di 11 kota di seluruh Indonesia. Semoga gelaran MAXi Yamaha Day tahun depan dapat semakin lebih meriah.

Lampung
| Sabtu, 7 Desember 2024

Nasional

Foto: Presiden Lantik Yudo Margono Jadi Panglima TNI Gantikan Andika Perkasa | Pifa Net

Presiden Lantik Yudo Margono Jadi Panglima TNI Gantikan Andika Perkasa

Berita Nasional, PIFA - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melantik dan mengambil sumpah jabatan Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI), Senin (19/12/2022), di Istana Negara, Jakarta. Laksamana Yudo menggantikan Jenderal Andika Perkasa yang sudah selesai jabatannya. Ketetapan pelantikan tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 91/TNI Tahun 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima Tentara Nasional Indonesia yang ditetapkan di Jakarta tanggal 19 Desember 2022. “Demi Allah, saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darmabakti saya kepada bangsa dan negara,” ucap Yudo mengucapkan penggalan sumpah jabatan yang didiktekan oleh Presiden. Dalam sumpahnya, Yudo juga berjanji akan menjalankan tugas serta menjunjung tinggi etika jabatan sebagai panglima TNI. “Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya dan dengan penuh rasa tanggung jawab. Bahwa saya akan menjunjung tinggi sumpah prajurit,” lanjut dia. Prosesi selanjutnya adalah penanggalan dan penyematan tanda pangkat dan jabatan serta penyerahan tongkat komando panglima TNI kepada Yudo Margono. Turut hadir dalam pelantikan tersebut, Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri, Ketua DPR Puan Maharani, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Sebelumnya, pada Rapat Paripurna, Senin (13/12/2022), DPR menyetujui Yudo Margono, yang sebelumnya menjabat Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal), untuk menjadi panglima TNI. Yudo menggantikan pendahulunya Jenderal TNI Andika Perkasa yang memasuki masa purnatugas. (yd)

Jakarta
| Senin, 19 Desember 2022

Pifabiz

Foto: Dituduh Pernah Pacaran dengan Kim Sae Ron, Ini Klarifikasi Agensi Kim Soo Hyun  | Pifa Net

Dituduh Pernah Pacaran dengan Kim Sae Ron, Ini Klarifikasi Agensi Kim Soo Hyun

PIFAbiz - Aktor Korea Selatan Kim Soo Hyun dituduh pernah berpacaran dengan Kim Sae Ron selama enam tahun. Agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, memberikan klarifikasi terkait tudingan tersebut.Dilansir Soompi, tudingan itu muncul pada 10 Maret lalu saat kanal YouTube HoverLab Inc. merilis sebuah video yang menuding Kim Sae Ron telah menjalin hubungan asmara dengan Kim Soo Hyun selama enam tahun.Hubungan itu disebut terjalin saat Kim Sae Ron berusia 15 tahun. Pemilik kanal YouTube mengaku informasi itu telah diverifikasi orang tua Kim Sae Ron. Selain itu, mereka menyertakan wawancara telepon dengan anggota keluarga lainnya.G OLDMEDALIST menyampaikan klarifikasi soal Kim Soo Hyun dituduh pernah pacaran dengan Kim Sae Ron. Menurut mereka, tudingan yang dibuat oleh HoverLab Inc. tidak berdasar.Ada beberapa hal yang disampaikan GOLDMEDALIST dalam klarifikasinya. Pertama, terkait GOLDMEDALIST dan Kim Soo Hyun dituduh bersekongkol untuk melecehkan mendiang Kim Sae Ron.Kedua, mengenai Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron yang disebut menjalin hubungan asmara. Ketiga, terkait GOLDMEDALIST yang dituduh bertindak tidak pantas dalam menangani insiden kecelakaan mengemudi dalam keadaan mabuk (DUI) yang dialami Kim Sae RonKeempat, terkait salah satu manajer dari GOLDMEDALIST yang dituding memiliki hubungan dekat dengan YouTuber Lee Jin Ho. GOLDMEDALIST memastikan bahwa seluruh tudingan tersebut tidak benar.“Klaim jahat yang ditujukan kepada kami dan aktor Kim Soo Hyun sepenuhnya salah dan tidak dapat ditoleransi dalam keadaan apa pun,” kata pihak GOLDMEDALIST.OLDMEDALIST saat ini masih meninjau langkah hukum yang akan ditempuh terhadap HoverLab Inc. karena menyebarkan kabar bohong.Diberitkan sebelumnya, Kim Sae Ron ditemukan meninggal dunia di rumahnya di Seongdong-gu, Seoul, Korea Selatan, pada Minggu (16/2) waktu setempat. Ia mengembuskan napas terakhir pada usia 24 tahun.jasad Kim Sae Ron ditemukan oleh temannya di rumahnya. Ia kemudian menghubungi polisi sekitar pukul 04.50 sore waktu setempat. Polisi tidak menemukan tanda-tanda aktivitas kriminal terkait meninggalnya Kim Sae Ron.

Korea Selatan
| Selasa, 11 Maret 2025
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5