Barang bukti miras. Foto: Dok. Lantamal XII Pontianak

Barang bukti miras. Foto: Dok. Lantamal XII Pontianak

Berandascoped-by-BerandaLokalscoped-by-LokalSopir Truk Jadi Tersangka Penyelundupan 13.260 Botol Miras di Perbatasan

Sopir Truk Jadi Tersangka Penyelundupan 13.260 Botol Miras di Perbatasan

Kalbar | Rabu, 20 Juli 2022

Berita Lokal, PIFA – Sebanyak dua orang sopir truk dalam kasus penyelundupan 13.260 botol minuman keras (miras) melalui perbatasan Indonesia-Malaysia di Kalimantan Barat (Kalbar) jadi tersangka. 

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Seksi Humas Bea Cukai Kalimantan Bagian Barat (Kalbagbar) Mujahidin mengatakan, kedua tersangka masih dalam pemeriksaan mendalam. 

"Dalam kasus tersebut, kita telah tetapkan dua orang sebagai tersangka," kata Mujahidin kepada wartawan, Selasa (19/7/2022). 

Mujahidin menerangkan, dalam waktu dekat berkas perkara akan segera dilimpahkan ke Kejaksaan Tinggi Kalbar. 

"Jika sudah memasuki tahap II tentu barang bukti dan tersangka akan kita limpahkan ke Kejati Kalbar untuk proses persidangan," jelas Mujahidin. 

Diberitakan sebelumnya, TNI Angkatan Laut bersama Bea Cukai menggagalkan upaya penyelundupan belasan ribu botol minuman keras (miras), diangkut menggunakan 2 mobil truk dan 1 kontainer melalui perbatasan Indonesia-Malaysia di Kalimantan Barat (Kalbar). 

Wakil Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana Madya TNI Ahmad Heri Purwono mengatakan, kronologi penangkapan bermula laporan intelijen yang diterima im Fleet One Quick Response (F1QR) Lantamal XII Pontianak, Sabtu (25/6/2022). 

Informasi itu menyebutkan, akan ada upaya penyelundupan minuman keras asal Malaysia melalui perbatasan di Kecamatan Jagoi Babang, Kabupaten Bengkayang, Kalbar. 

"Menindaklanjuti informasi, tim melakukan briefing dan bergerak menuju daerah yang dicurigai," kata Heri.

Selanjutnya, terang Heri, pada Minggu (26/6/2022) pukil 01.30 WIB dini hari, tim Lantamal XII Pontianak bergabung dengan Tim Bea Cukai Kalimantan Bagian Barat (Kalbagbar) guna melakukan pengintaian. 

"Pukul 02.37 WIB tim mengidentifikasi dan mencurigai sebuah truk, selanjutnya membuntutinya dan menemukan truk yang sedang loading muatan minuman keras ilegal," ucap Heri. 

Heri menyebut, dari 13.260 botol tersebut terdiri dari 576 botol Macallan Harmoni, 600 botol Macallan 12, 2.376 botol El Jimador, 1.776 botol Dona Sol Vineyards, 2.388 botol Herradura Tequila Plata, 576 botol Douglass Hill, 2.376 botol Finlandia Vodka, dan 204 botol Kilchoman.

"Kami juga mengamankan 3 orang sopir, berinisial PS, DP dan AY. Ketiganya saat ini masih dalam pemeriksaan Bea Cukai Kalimantan Bagian Barat (Kalbagbar)," ucap Heri. (ap)

Rekomendasi

Foto: Tumblr Rilis Fitur Video, Siap jadi Pesaing TikTok? | Pifa Net

Tumblr Rilis Fitur Video, Siap jadi Pesaing TikTok?

Teknologi
| Jumat, 24 Januari 2025
Foto: Bologna Bakal Jumpa AC Milan di Final Coppa Italia 2024/2025 | Pifa Net

Bologna Bakal Jumpa AC Milan di Final Coppa Italia 2024/2025

Italia
| Jumat, 25 April 2025
Foto: Misi Lintas Benua, Empat Penggawa Timnas Siap Tempur di Sydney | Pifa Net

Misi Lintas Benua, Empat Penggawa Timnas Siap Tempur di Sydney

Indonesia
| Minggu, 16 Maret 2025
Foto: Yusril Ihza Mahendra: MK Berpeluang Batalkan Parliamentary Threshold | Pifa Net

Yusril Ihza Mahendra: MK Berpeluang Batalkan Parliamentary Threshold

Indonesia
| Selasa, 14 Januari 2025
Foto: Rayakan HUT ke-70, Yamaha Semakin Dekat dengan Pelanggan dan Siap Menyambut Masa Depan | Pifa Net

Rayakan HUT ke-70, Yamaha Semakin Dekat dengan Pelanggan dan Siap Menyambut Masa Depan

Otomotif
| Rabu, 9 Juli 2025
Foto: Sempat Absen 8 Tahun, Motorola Kini Kembali ke Indonesia | Pifa Net

Sempat Absen 8 Tahun, Motorola Kini Kembali ke Indonesia

Indonesia
| Rabu, 19 Februari 2025
Foto: 11 Pilihan Takjil Rendah Kalori untuk Diet Sehat Selama Puasa | Pifa Net

11 Pilihan Takjil Rendah Kalori untuk Diet Sehat Selama Puasa

Indonesia
| Minggu, 2 Maret 2025
Foto: KPK dan ICAC Hong Kong Perkuat Sinergi untuk Pendidikan Antikorupsi Sejak Dini di Indonesia | Pifa Net

KPK dan ICAC Hong Kong Perkuat Sinergi untuk Pendidikan Antikorupsi Sejak Dini di Indonesia

Indonesia
| Rabu, 7 Mei 2025
Foto: Mangkir dari Panggilan Polisi, Lisa Mariana Terancam Dipanggil Paksa Terkait Kasus Video Asusila | Pifa Net

Mangkir dari Panggilan Polisi, Lisa Mariana Terancam Dipanggil Paksa Terkait Kasus Video Asusila

Pifabiz
| Sabtu, 12 Juli 2025
Foto: Jokowi: Saya Ngalah Terus Lho, Tapi Ada Batasnya | Pifa Net

Jokowi: Saya Ngalah Terus Lho, Tapi Ada Batasnya

Indonesia
| Senin, 17 Maret 2025

Berita Terkait

Lifestyle

Foto: Sinopsis Drawing Closer: Sebuah Kisah Cinta di Sisa Usia | Pifa Net

Sinopsis Drawing Closer: Sebuah Kisah Cinta di Sisa Usia

PIFA, Lifestyle - Drawing Closer adalah film Jepang terbaru yang dibintangi oleh Ren Nagase dan Natsuki Deguchi. Film ini mulai tayang di layanan streaming Netflix pada 27 Juni 2024. Mengangkat tema yang menyentuh, Drawing Closer berfokus pada hubungan antara dua karakter utama, Akito Hayasaka dan Haruna Sakurai, yang sama-sama menghadapi ancaman penyakit mematikan. Alur Cerita Cerita dimulai dengan Akito Hayasaka (diperankan oleh Ren Nagase), seorang seniman berbakat yang didiagnosis menderita tumor jantung. Dokter memberitahukan bahwa Akito hanya memiliki waktu kurang dari satu tahun untuk hidup. Meskipun menghadapi kenyataan pahit ini, Akito tetap memiliki impian besar untuk melihat karyanya dipamerkan di Pameran Nika, sebuah pameran seni yang telah lama ia idamkan. Hidup Akito yang kelam mulai berubah ketika dia bertemu dengan Haruna Sakurai (diperankan oleh Natsuki Deguchi), seorang wanita yang juga menghadapi penyakit serius dan hanya memiliki waktu enam bulan untuk hidup. Pertemuan mereka membawa warna baru dalam sisa hidup Akito, dan hubungan mereka berkembang meskipun waktu mereka sangat terbatas. Akito pun mulai mempertanyakan apakah ia berhak untuk jatuh cinta di sisa waktu hidupnya yang singkat. Produksi dan Adaptasi Drawing Closer merupakan adaptasi dari novel karya Aoi Morita yang berjudul asli Yomei Ichinen to Senkokusareta Boku ga, Yomei Hantoshi no Kimi to Deatta Hanashi, yang disingkat menjadi Yome Boku. Film ini disutradarai oleh Takahiro Miki, seorang sutradara asal Jepang yang sebelumnya telah sukses menangani berbagai film populer seperti Solanin (2010), Blue Spring Ride (2014), Tang and Me (2022), dan Even If This Love Disappears from the World Tonight (2022). Pemeran dan Penayangan Selain Ren Nagase dan Natsuki Deguchi, Drawing Closer juga dibintangi oleh Mayuu Yokota, Kyoka, Ikuho Akiya, Kazuki Otomo, Rui Tsukishima, dan Toru Nomaguchi. Film ini telah dinantikan oleh banyak penggemar dan akhirnya dirilis di Netflix pada 27 Juni 2024. Drawing Closer bukan hanya sekadar film romantis, tetapi juga sebuah cerita tentang harapan, impian, dan cinta yang tumbuh di tengah keterbatasan waktu. Melalui karakter Akito dan Haruna, film ini mengajarkan kita tentang pentingnya menghargai setiap momen dan berani mencintai, meskipun waktu kita sangat terbatas. Dengan arahan Takahiro Miki dan akting yang memukau dari para pemeran, Drawing Closer menjanjikan pengalaman menonton yang emosional dan inspiratif. (b)

Indonesia
| Minggu, 30 Juni 2024

Pifabiz

Foto: Ayu Ting Ting Batal Nikah, Ayah Ojak: Tuhan yang Atur | Pifa Net

Ayu Ting Ting Batal Nikah, Ayah Ojak: Tuhan yang Atur

PIFAbiz - Abdul Rozak, ayah dari artis Ayu Ting Ting, memberikan tanggapannya terkait pembatalan pernikahan putrinya dengan Muhammad Fardhana. Meski tidak banyak berkomentar, Abdul Rozak menyatakan bahwa Ayu Ting Ting dan ayah dari Fardhana, Dharsyi Akib, telah memberikan penjelasan yang cukup mengenai hal tersebut. "Dalam sebuah pernyataan di Depok, Jawa Barat, Abdul Rozak mengungkapkan bahwa Ayu Ting Ting dan Dharsyi Akib telah memberikan penjelasan terkait pembatalan pernikahan tersebut. 'Kemarin kan sama Ayu, sama Papa (Dharsyi Akib) sudah semua. Ya, doain yang terbaik. Kalau orang tua kan doain yang terbaik pasti,'" ujar Abdul Rozak seperti dilaporkan detikHot pada Rabu (3/7). Abdul Rozak juga menegaskan bahwa ia tidak mengetahui kabar tersebut sebelumnya karena sedang dalam perjalanan ibadah haji. Meskipun demikian, ia menghormati keputusan yang telah diambil oleh kedua belah pihak. "Pas pulang, alhamdulillah memang sudah kesepakatan Dhana dan Ayu. Mungkin itu anak berdua sudah sepakat," tambahnya. Abdul Rozak juga membantah adanya spekulasi negatif tentang Muhammad Fardhana selama hubungannya dengan Ayu Ting Ting. "Aduh, enggak tahu deh itu mah. Enggak ada (pengkhianatan)," tegasnya. Meskipun Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana telah berpisah, Abdul Rozak menegaskan bahwa hubungan keluarga antara kedua belah pihak tetap baik-baik saja. Ia pun berdoa semoga Ayu Ting Ting mendapatkan jodoh yang terbaik menurut takdir Tuhan. "Kalau jodoh, maut, rezeki sudah Tuhan yang atur. Semua sudah Tuhan yang atur," harapnya. (b)

Jakarta
| Kamis, 4 Juli 2024

Lokal

Foto: Lantik 39 Kepala Desa, Muda Mahendrawan Minta Kepala Desa Segera Optimalkan dan Percepat Vaksinasi Tingkat Desa  | Pifa Net

Lantik 39 Kepala Desa, Muda Mahendrawan Minta Kepala Desa Segera Optimalkan dan Percepat Vaksinasi Tingkat Desa 

Berita Kubu Raya, PIFA - Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan menghadiri langsung Pelantikan dan Pengambilan Sumpah 39 Kepala Desa se Kabupaten Kubu Raya, di Aula Kantor Bupati Kubu Raya,  Jumat (17/12/2021).   Muda Mahendrawan menyampaikan terkait dengan pelantikan kepala desa dia meminta semua jajaran kepala desa tetap jalankan tugasnya.   “Yang lama tetap jalankan dan tingkatkan, yang baru jangan emosional jangan asal ganti perangkat, boleh saja tapi harus sesuai dengan kualitas dan terhormat, kalau ada mutasi boleh saja, tapi harus diperhitungkan dengan kemampuan,” ujarnya.    Dia menyampaikan, Kubu Raya dengan sistem CSM akan bisa mengoptimalkan kinerja jajaran pemerintahan di Desa.   “Saya rasa tata kelola Kubu Raya sudah sangat bagus apalagi dengan sistem CMSnya, dan pertanggung jawaban akan lebih optimal,” ucapnya.   Kemudian terkait vaksinasi Kubu Raya mencapai angka 45% warganya yang sudah divaksinasi, maka dari itu Muda menekankan Desa untuk terus menjalankan program vaksinasi.   “Jadi kita minta supaya kepala desa  langsung segera jalankan   vaksinasi juga, karena desa-desa juga  harus  gerakan warganya agar mau divaksin,” pintanya.   Dia mengatakan  ada beberapa regulasi yang dibuat dan diedarkan untuk mempercepat vaksinasi, memang kondisinya semua  harus kerja keras.    “Mulai hari Senin nanti setiap hari ada vaksinasi di tiga kecamatan Sei Raya, Sei Kakak, dan Ambawang, karna memang kecamatan tersebut besar penduduknya dan berupaya agar cepat maksimal karna 1 hari kita harus mencapai 7000an , tapi kecamatan yang lain juga kita optimalkan juga,” sampainya.   Dia menyampaikan, peran RT/RW sangat diharapkan untuk menggerakkan warganya, karna ada beberapa kebijakan harus mensyaratkan masyarakat harus divaksin.   “Bagi orang tua yang anaknya sekolah, maka orang tuanya wajib vaksin dan itu harus dibuktikan untuk persyaratan anaknya belajar offline,” ucapnya.   “ Kemudian ada PBI daerah iuran dari APBD, setahun kita alokasikan lebih kurang 21 M yang disalurkan lewat BPJS, nanti bagi yang merasa penerima BPJS, iuarannya akan ditunda kalau belum vaksin,” timpalnya.

Kubu Raya
| Selasa, 17 Mei 2022
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5