Tampil Beda! Fazzio Modifest Medan Tunjukkan Modifikasi Trendy Ala Anak Muda Medan

Tampil Beda! Fazzio Modifest Medan Tunjukkan Modifikasi Trendy Ala Anak Muda Medan

Berandascoped-by-BerandaNasionalscoped-by-NasionalTampil Beda! Fazzio Modifest Medan Tunjukkan Modifikasi Trendy Ala Anak Muda Medan

Tampil Beda! Fazzio Modifest Medan Tunjukkan Modifikasi Trendy Ala Anak Muda Medan

Otomotif | Sabtu, 14 Juni 2025

PIFA, Otomotif – Setelah sukses digelar di tiga kota sebelumnya, yaitu Samarinda (17/5), Yogyakarta (24/5), dan Makassar (31/5), Fazzio Modifest 2025 kini kembali menyambangi kota Medan (7/6) sebagai kota keempat dalam rangkaian gelaran modifikasi skutik stylish ini. Antusiasme tinggi dari masyarakat Medan dalam memodifikasi skutik Fazzio Hybrid dengan beragam konsep yang unik dan pastinya gaul menjadi salah satu alasan kuat mengapa Medan dipilih sebagai kota untuk menyelenggarakan Fazzio Modifest di tahun 2025.
Bertempat di Atrium Utara Plaza Medan Fair, Fazzio Modifest tahun ini hadir dengan konsep yang semakin relevan dengan tren gaya hidup generasi muda yang berani tampil stand out sekaligus memiliki bakat serta kreativitas yang semakin beragam sehingga pengunjung Fazzio Modifest Medan tidak hanya disuguhkan pameran modifikasi Fazzio Hybrid dari kategori “Tipis-Tipis” dan kategori “Gaya Gue”, tetapi juga bisa menikmati berbagai aktivitas kekinian yang menjadi cerminan gaya hidup Gen Z karena kompetisi yang digelar berbeda dengan kota-kota sebelumnya.
“Kota Medan merupakan salah satu kota yang punya antusiasme cukup tinggi dalam dunia modifikasi khususnya pada skutik Fazzio Hybrid sehingga Fazzio Modifest juga turut mendapatkan sambutan positif, ditunjukkan melalui puluhan modifikasi Fazzio Hybrid yang dipamerkan dengan beragam ide kreatif dan inovatif ala anak muda Medan dan representasi gaya hidupnya yang kekinian juga tergambarkan lewat adanya berbagai kompetisi seperti olahraga Billiard, Fazzio Fashion, lomba Cosplay, hingga aktivitas seru lainnya yang terbuka untuk umum, dan target kami Fazzio Modifest akan diadakan terus setiap tahun dan menjadi salah satu inspirasi modifikasi bagi masyarakat Medan ataupun nantinya karyanya dapat disaksikan secara di ajang berskala nasional,” ujar Joni Lie, General Manager Marketing PT Alfa Scorpii.
Tentu saja daya tarik utama dari acara Fazzio Modifest di kota Medan ini adalah adanya beragam modifikasi Fazzio Hybrid dengan total 40 skutik yang berhasil menuangkan kreativitasnya sekaligus berani untuk menunjukkan gayanya masing-masing lewat skutik kesayangannya. Mulai dari kategori modifikasi Tipis-Tipis yang mengusung sentuhan ringan pada motornya tapi bisa meningkatkan penampilan motor menjadi lebih stylish dan pastinya dapat mendukung gaya si pengendaranya. Sedangkan kategori modifikasi Gaya Gue dihadirkan untuk menampilkan beragam tipe modifikasi karena para peserta diberikan kebebasan total dalam berkreasi untuk bisa menggambarkan gaya para pengendaranya. Salah satu contohnya adalah Fazzio Hybrid milik Zee yang berhasil menggambarkan gayanya Zee sebagai anak muda trendy sekaligus cat lovers sehingga terdapat berbagai part modifikasi bertema kucing yang membuatnya sangat eye catchy.
Tidak hanya itu, keseruan acara ini juga ditambah dengan adanya kompetisi olahraga billiard yang sedang tren dan ini juga sebagai bentuk dukungan terhadap minat dan bakat yang kini semakin beragam, tetapi juga bisa menghasilkan prestasi dan inspirasi positif. Selain itu, kompetisi cosplay dan Fazzio Fashion yang diikuti lebih dari dari 40 peserta juga turut meramaikan acara Fazzio Modifest Medan (7/6) yang memberikan kesempatan untuk tampil sesuai karakter yang digemarinya, lengkap dengan outfit dan aksesori ikonik dan berhasil menggambarkan gaya fashion yang up to date.
Acara yang menjadi pilihan tepat untuk menghabiskan waktu di akhir pekan ini semakin meriah dengan kehadiran Mr. Fulus yang datang untuk membagi-bagikan hadiah dengan total puluhan juta rupiah bagi para pengunjung acara Fazzio Modifest 2025. Aktivitas City Touring juga turut mencuri perhatian masyarakat Medan karena para pengendaranya tampil menggunakan warna-warna yang eye catchy tetapi tetap terlihat kece dan match dengan berbagai warna menarik milik Fazzio Hybrid.
Dan acara Fazzio Modifest Medan ini menuai apresiasi dan impresi positif dari masyarakat kota Medan pasalnya berhasil mewadahi karya-karya modifikasi skutik Fazzio Hybrid yang unik dan kreatif seperti lewat ajang kompetisi modifikasi lifestyle, lomba olahraga Billiard, dan aktivitas lainnya, dan hal ini disampaikan oleh Agung, salah satu pengunjung yang aktif mengikuti kegiatan Fazzio Modifest Medan 2025.
“Jujur senang sekali bisa ikut acara Fazzio Modifest karena acara ini selain bisa memberikan wadah bagi para modifikator pemula hingga yang sudah ahli khususnya Fazzio untuk menampilkan motornya, tetapi juga bisa menjadi inspirasi bagi para pengguna Fazzio Hybrid lainnya dan dengan adanya kompetisi lainnya yang dapat diikuti oleh masyarakat umum juga sebagai bentuk dukungan Yamaha terhadap minat dan bakat anak muda saat ini yang semakin beragam,” ujar Agung, pengunjung Fazzio Modifest Medan 2025.
Keseruan Fazzio Modifest 2025 akan terus berlanjut pada 2 kota berikutnya, yaitu Bandung dan Bali. Untuk terus ikuti keseruan dan mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai Fazzio Modifest 2025, dapat kunjungi Instagram resmi @yamahaindonesia dan @fazziomovement.
Sebagai informasi tambahan, berikut para pemenang Fazzio Modifest Medan 2025 dari kategori Modifikasi Gaya Gue dan Modifikasi Tipis-Tipis
Kategori Modifikasi Gaya Gue
Juara 1 : Bembeng

Juara 2 : Ade Permana Putra

Juara 3 : Eka Rahma
Kategori Modifikasi Tipis-Tipis
Juara 1 : Agung Irwanto

Juara 2 : Peri Afera

Juara 3 : Dewi Nirwana

Rekomendasi

Foto: Gempi Dapat Ponsel Pertama di Usia 10 Tahun, Gading Marten Bagikan Momen Haru | Pifa Net

Gempi Dapat Ponsel Pertama di Usia 10 Tahun, Gading Marten Bagikan Momen Haru

Indonesia
| Sabtu, 18 Januari 2025
Foto: Napoli Ambil Alih Puncak Serie A, Persaingan Tiket Eropa Semakin Memanas | Pifa Net

Napoli Ambil Alih Puncak Serie A, Persaingan Tiket Eropa Semakin Memanas

Italia
| Selasa, 29 April 2025
Foto: Seri 3 Yamaha Cup Race 2024 Digelar di Semarang, Tim Jawara Asia UB150 Ambil Bagian    | Pifa Net

Seri 3 Yamaha Cup Race 2024 Digelar di Semarang, Tim Jawara Asia UB150 Ambil Bagian

Semarang
| Senin, 17 Februari 2025
Foto: Pentingnya Menyesuaikan Jadwal Tidur dengan Siklus Alami Tubuh | Pifa Net

Pentingnya Menyesuaikan Jadwal Tidur dengan Siklus Alami Tubuh

Indonesia
| Kamis, 20 Februari 2025
Foto: PSSI Siapkan Edukasi Suporter Usai Dihukum FIFA karena Diskriminasi | Pifa Net

PSSI Siapkan Edukasi Suporter Usai Dihukum FIFA karena Diskriminasi

Indonesia
| Rabu, 14 Mei 2025
Foto: Kalbar Jadi yang Pertama Gelar Festival Kemudahan dan Perlindungan Usaha Mikro | Pifa Net

Kalbar Jadi yang Pertama Gelar Festival Kemudahan dan Perlindungan Usaha Mikro

Pontianak
| Kamis, 13 Maret 2025
Foto: Praktis No Debat ! Ini Beragam Fitur GEAR ULTIMA yang Bisa Bawa Banyak Barang | Pifa Net

Praktis No Debat ! Ini Beragam Fitur GEAR ULTIMA yang Bisa Bawa Banyak Barang

Indonesia
| Kamis, 17 April 2025
Foto: Arteta Akui Arsenal Kehabisan Energi Kejar Liverpool Kampiun Premier League | Pifa Net

Arteta Akui Arsenal Kehabisan Energi Kejar Liverpool Kampiun Premier League

Inggris
| Kamis, 24 April 2025
Foto: Timnas Indonesia U-20 Jamu India U-20 di Laga Terakhir Turnamen Mandiri 2025 | Pifa Net

Timnas Indonesia U-20 Jamu India U-20 di Laga Terakhir Turnamen Mandiri 2025

Indonesia
| Kamis, 30 Januari 2025
Foto: Kejagung Geledah Kantor GoTo Terkait Kasus Korupsi Pengadaan Chromebook di Kemendikbudristek | Pifa Net

Kejagung Geledah Kantor GoTo Terkait Kasus Korupsi Pengadaan Chromebook di Kemendikbudristek

Nasional
| Sabtu, 12 Juli 2025

Berita Terkait

Internasional

Foto: AS Didesak Berhenti Danai Perang Israel | Pifa Net

AS Didesak Berhenti Danai Perang Israel

PIFA, Internasional - Senator Bernie Sanders kembali mengkritik pemerintah Amerika Serikat atas dukungan yang diberikan kepada Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, terkait perang di Jalur Gaza. Dalam seruannya, Sanders mendesak agar AS menghentikan pendanaan untuk perang yang telah menyebabkan puluhan ribu korban jiwa.Sejak 7 Oktober, lebih dari 41.000 orang dilaporkan tewas akibat konflik yang berlangsung di Gaza. "Minggu ini, 19 orang tewas, beberapa lainnya terluka dalam serangan di 'zona kemanusiaan' di Gaza," kata Sanders. "Sekarang, sebuah sekolah dibom lagi, menewaskan 14 orang, termasuk enam petugas bantuan PBB" tandasnya.Sanders juga menyoroti kasus penembakan seorang warga Amerika di Tepi Barat dan menyatakan kekecewaannya atas insiden tersebut. "Cukup sudah. Jangan beri lagi uang untuk mesin perang Netanyahu," tulisnya di platform media sosial X.Sebelumnya, seorang aktivis Turki-Amerika, Aysenur Ezgi Eygi, tewas dalam aksi protes di Tepi Barat. Eygi ditembak oleh penembak jitu Israel saat mengikuti aksi menentang permukiman ilegal di kota Beita, dekat Nablus. Insiden ini memicu kecaman internasional.Meski Presiden AS Joe Biden menyebut penembakan Eygi sebagai "kecelakaan," ia kemudian mengungkapkan kemarahan dan kesedihannya. "Harus ada pertanggungjawaban penuh. Israel harus berbuat lebih banyak untuk mencegah kejadian serupa di masa depan," ujar Biden, meskipun hingga kini ia belum berbicara dengan keluarga korban untuk menyampaikan belasungkawa.Desakan Sanders semakin mempertegas sikap kritis terhadap kebijakan luar negeri AS yang mendukung Israel, di tengah meningkatnya tekanan internasional untuk menghentikan kekerasan di kawasan tersebut.

Amerika Serikat
| Jumat, 13 September 2024

Lokal

Foto: Rutan Putussibau Over Kapasitas, Butuh Lahan dan Bangunan Baru | Pifa Net

Rutan Putussibau Over Kapasitas, Butuh Lahan dan Bangunan Baru

PIFA.CO.ID, LOKAL - Kepala Rutan Kelas II B Putussibau, Efendi Johan, mengungkapkan bahwa jumlah warga binaan saat ini mencapai 196 orang, melebihi kapasitas ideal yang seharusnya hanya 150 orang.Ia menekankan perlunya lahan dan bangunan baru guna meningkatkan pelayanan dan pembinaan. Saat ini, keterbatasan lahan serta lokasi Rutan yang dekat dengan Bandara Pangsuma membuat pembangunan bertingkat tidak memungkinkan. Rencana pemindahan dan pembangunan baru sudah dikoordinasikan, tinggal menunggu kebijakan dari pemerintah pusat.Dari total penghuni, terdapat 123 narapidana laki-laki, empat perempuan, serta 69 tahanan yang terdiri dari 66 laki-laki dan tiga perempuan. Selain itu, ada 23 tahanan titipan Polres Kapuas Hulu. Kasus terbanyak adalah narkoba (88 orang), perlindungan anak (30 orang), serta pidana lainnya seperti pencurian dan pidana umum.Meski mengalami over kapasitas, Johan memastikan kesehatan dan kebersihan ruang tahanan tetap terjaga. Pihaknya juga memperketat pengawasan untuk mencegah pelanggaran serta menindak tegas setiap pelanggaran sesuai aturan yang berlaku.

Kapuas Hulu
| Selasa, 7 Januari 2025

Lifestyle

Foto: Mengenal Penyakit Empty Sella Syndrome yang Diderita Ruben Onsu, Wanita Lebih Beresiko | Pifa Net

Mengenal Penyakit Empty Sella Syndrome yang Diderita Ruben Onsu, Wanita Lebih Beresiko

PIFA, Lifestyle - Beberapa waktu lalu presenter sekaligus pelawak Ruben Onsu pingsan saat bekerja diduga akibat kelelahan. Saat ini kondisi Ruben Onsu memang kurang baik, pasalnya ia dikabarkan tengah berjuang melawan penyakit Empty Sella Syndrome yang membuat tubuhnya terlihat semakin lemah. Empty sella syndrome adalah suatu kondisi di mana kelenjar pituitari yang melekat pada otak menyusut atau menjadi rata. Kelenjar pituitari umumnya mengeluarkan hormon yang akan mengatur keseimbangan tubuh dari banyaknya hormon yang mengontrol pertumbuhan, perkembangan dan metabolisme tubuh. Ketika kelenjar pituitari menyusut atau menjadi rata, ia tidak akan terdeteksi oleh pemindai MRI. Hal itu akan membuat area kelenjar pituitari tampak seperti "sella kosong", namun sebenernya sella tidak kosong. Biasanya, sella sering diisi dengan cerebrospinal fluid (CSF), yaitu cairan yang mengelilingi otak dan sumsum tulang belakang. Ketika seseorang mengidap ESS, cairan tersebut bocor ke dalam sella tursika yang mengakibatkan kelenjar pituitari tertekan, sehingga kelenjar menyusut atau rata. Umumnya, penyakit satu ini diketahui wanita memiliki risiko lebih besar dibandingkan laki-laki. Selain itu, orang-orang dengan kondisi obesitas dan tekanan darah tinggi juga memiliki risiko lebih besar alami empty sella syndrome. Pada banyak kasus, ESS tidak memiliki gejala apapun. Pasien umumnya mengetahui dirinya mengidap ESS ketika sedang melakukan MRI atau CT scan pada bagian kepala dan otak akibat dari gangguan kesehatan lain. Meskipun begitu, terdapat juga laporan pasien yang mengidap ESS memiliki beberapa gejala, seperti sakit kepala, menstruasi  tidak teratur, ganguan ereksi Turunnya gairah seksual atau libido, Kelelahan hingga Keluarnya puting susu.  Untuk pengobatannya sendiri, pada kasus ESS primer, pasien tidak perlu mendapatkan pengobatan jika fungsi kelenjar pituitari normal. Namun, beberapa pasien akan diresepkan sejumlah obat yang fungsinya untuk mengobati kadar hormon yang tidak normal. Sementara pada kasus ESS sekunder, pasien akan diberikan pengobatan untuk menggantikan hormon yang hilang. Namun pada beberapa kasus, pembedahan perlu dilakukan untuk memperbaiki sella dengan tujuan mencegah CSF bocor ke hidung dan sinus. (ly)

Jakarta
| Jumat, 24 Mei 2024
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5
2
4
8
9
10
3
5